Tasya Farasya dikenal sebagai beauty influencer yang sering memberikan ulasan dan membagikan produk rekomendasinya melalui akun media sosialnya. Tasya bahkan memberikan label khusus disertai dengan logo khas "Tasya Farasya Approved" untuk beberapa produk yang telah dicobanya dan sangat direkomendasikan untuk para pengikutnya.
Nah, berikut ini ada tiga produk skincara yang terdiri dari toner, serum, hingga moisturizer yang menjadi favorit Tasya Farasya. Ada apa saja, ya?
1. Scarlett C-Power Mist
Yang pertama adalah Scarlett Whitening C-Power Face Mist, produk ini digunakan di tahap awal skincare layaknya toner dan sebagai face mist yang dapat disemprotkan kapanpun saat dibutuhkan. Dengan kandungan utamanya adalah tetrahexyldecyl ascorbate (THDC) yang dapat menembus lapisan kulit paling dalam sehingga diklaim 50x lebih efektif daripada vitamin C untuk mencerahkan kulit dengan minim potensi iritasi.
Ditambah dengan bahan alami dari black ginseng extract dan orange oil serta lemon extract untuk menangkal radikal bebas, mencerahkan warna kulit tidak merata, menyamarkan noda gelap, dan juga memperlambat munculnya tanda-tanda penuaan. Ada juga moisturizing agent 4D hyaluronic acid yang dapat melembapkan kulit hingga lapisan terdalam.
Harga: Rp75.000
2. Tulus Skin Retinol Oil
Selanjutnya buat kamu yang berfokus untuk meremajakan kulit, ada Tulus Skin Retinol Oil yang menjadi salah satu oil serum favorit Tasya Farasya. Kombinasi unik dari larutan hydroxypinacolone retinoate yang dikemas dalam bentuk oil sehingga lebih mudah menyerap ke lapisan kulit terdalam.
Ditambah dengan kandungan squalane dan meadowfoam seed oil yang akan membantu merawat kulit dari penyumbatan pori, jerawat, hiperpigmentasi dan juga menyeimbangkan kembali kondisi kulit yang mungkin kering akibat retinol. Hanya digunakan pada malam hari saja, produk ini akan menutrisi kulit sepanjang malam selama sehingga membuat membuat kulit cerah, segar, dan kenyal di pagi hari.
Harga: Rp389.000
3. Somethinc Calm Down Skinpair R-Cover Cream
Untuk produk pelembap, salah satunya ada Somethinc Calm Down Skinpair R-Cover Cream yang berlabel Tasya Farasya Approved. Pelembab vegan bertekstur ringan ini diformulasikan dengan CalmDown®, Madagascar centella asiatica, dan encapsulated ceramide yang meresap hingga ke dalam pori-pori.
Bekerja secara intens dan diklaim 2x lebih efektif dalam memperbaiki skin barrier, pelembap ini bisa kamu andalkan sebagai penyelamat kulit dari kerusakan skin barrier, kulit kering, kemerahan, maupun iritasi ringan. Selain itu juga diperkaya dengan muru-muru butter dan natural moisture magnet untuk meningkatkan kelembapan.
Harga: Rp240.000
Itulah tiga rekomendasi produk perawatan kulit dengan label Tasya Farasya Approved. Ada yang sama dengan punyamu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Varian Serum dari Hanasui, Lawan Jerawat hingga Kecilkan Pori-Pori
-
Probiotic Series Hanasui, Hempas Sel Kulit Mati dan Perkuat Skin Barrier
-
Tahan Air dan Anti Whitecast, 3 Sunscreen Biore Nyaman Digunakan Seharian
-
Auto Glowing! Ini Brightening Serum Series dari Hanasui, Harga Rp30 Ribuan
-
3 Skincare dari Scarlett Mengandung Ceramide, Ampuh Perkuat Skin Barrier
Artikel Terkait
-
Kisah Mira Hayati, Biduan Dibayar Rp 200 Ribu hingga Jadi Bos Skincare dan Diserang Nikita Mirzani
-
4 Varian Toner dari Glad2Glow untuk Eksfoliasi hingga Perbaiki Skin Barrier
-
3 Rekomendasi Hydrating Face Mist Lokal, Bikin Kulit Lembab Sepanjang Hari!
-
Cerita Shandy Aulia tentang Rahasia Cantik dan Bisnis Skincare-nya
-
3 Moisturizer yang Mengandung Buah Peach, Ampuh Mencerahkan Kulit Kusam
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Parfum Pria Miniso Terbaik, Aroma Mewah, Harga Ramah!
-
4 Inspirasi Gaya Kasual Chaeryeong ITZY yang Simpel, Cocok Jadi Daily OOTD!
-
3 Look Outfit Elegan ala Roh Yoon-seo, Mana yang Cocok Buat Dinner?
-
3 Rekomendasi Sunscreen Berlabel Dokter Detektif Approved, Ada Favoritmu?
-
Bergaya Anggun dan Modis dengan 4 Ide Padu Padan Mini Dress ala Kang Na Eon
Terkini
-
4 Pemain Utama Drama Korea Parole Examiner Lee, Ada Go Soo hingga Yuri SNSD
-
4 Toko Kain Lokal Terbaik, Temukan Kain Impianmu di Sini!
-
Doyoung NCT Beri Semangat untuk Muda Mudi di Lagu Solo Terbaru Bertajuk The Story
-
Ivar Jenner Absen Lawan Jepang, Jordi Amat Berpeluang Jadi Gelandang?
-
Lestarikan Sastra, SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar 10 Lomba Bulan Bahasa