Marsha Aruan dikenal dengan gaya fashion-nya yang feminin. Melalui berbagai padu padan rok yang dikenakannya, Marsha menunjukkan bahwa tampil anggun saat hangout bisa tetap nyaman dan kece.
Jika kamu mencari inspirasi gaya feminin untuk hangout bersama teman, intip empat pilihan outfit ala Marsha Aruan berikut ini yang mudah ditiru.
1. Elegan dengan Blazer dan Mini Skirt
Pada mix and match yang pertama, Marsha tampil dengan balutan blazer hitam beraksen putih pada tepian dan kantong. Blazer ini dipadukan dengan rok mini hitam yang simpel.
Ia melengkapi tampilannya dengan rambut digerai natural dan riasan wajah yang soft. Tidak terlihat aksesori berlebihan, namun paduan outfit ini sudah memberikan kesan chic dan cocok untuk acara semi-formal atau hangout di tempat yang fancy.
2. Tampil Santai di Pantai dengan Rok Flowy
Di outfit kedua, Marsha memilih tampilan yang lebih santai dengan atasan hitam berlubang kecil-kecil. Ia memadukannya dengan rok panjang cokelat yang flowy, sempurna untuk suasana pantai yang nyaman.
Sunglasses yang dipasang di atas kepala menjadi aksesoris yang membuat tampilannya semakin kece. Dengan latar belakang pantai dan laut, outfit ini mencerminkan gaya kasual untuk hangout sore hari di tepi pantai.
3. Feminin dengan Sentuhan Pastel
Foto selanjutnya menampilkan Marsha dalam cardigan pendek berwarna pink beraksen hati hitam di dada, yang dipadukan dengan rok putih bermotif brokat.
Top-nya yang berbentuk tank top berwarna beige memberi sentuhan netral pada tampilan pastel ini. Untuk aksesori, ia membawa tas hitam yang simple dan memakai sandal putih yang senada dengan rok, melengkapi tampilan yang cocok untuk hangout atau brunch bersama teman-teman.
4. Gaya Santai Berkelas dengan Paduan Warna Netral
Marsha Aruan tampil kasual dengan mengenakan blouse floral tanpa lengan berwarna krem. Blouse ini dihiasi dengan detail bunga timbul yang menambah kesan manis pada penampilannya.
Dipadukan dengan rok panjang satin berwarna krem yang lembut, keseluruhan tampilan ini cocok untuk hangout dengan teman-teman. Marsha melengkapi outfit ini dengan tas jinjing hitam bertekstur yang memberi sentuhan kontras pada warna pakaian, serta sepatu hak tinggi yang membuatnya terlihat lebih proporsional.
Nah itu tadi 4 inspirasi gaya feminin untuk hangout ala Marsha Aruan. Semoga bermanfaat!
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
4 Rekomendasi Spot Berburu Kuliner di Kemayoran, Dijamin Lezat Tiada Tara!
-
Lawan Dehidrasi! 4 Ide Menu Buka Puasa untuk Kembalikan Cairan Tubuh
-
Masih Eksis! 4 Bakmi Halal Legendaris di Jakarta yang Wajib Dicoba
-
Bertabur Bintang, Sutradara Beri Alasan Pemilihan Pemain Yadang: The Snitch
-
3 Tempat Bukber All You Can Eat Murah di Jakarta, Makan Puas dan Antiboncos!
Artikel Terkait
-
Tampilan Mewah Selvi Ananda Hadiri Open House di Istana, Tenteng Lady Dior
-
Mahalini Rayakan Lebaran Pertama sebagai Mualaf, Tampil Anggun dalam Outfit Sarimbit Kuning
-
Pesona Anggun Aaliyah Massaid di Hari Lebaran: Inspirasi Outfit Bumil yang Elegan
-
Tampil Menarik dan Keren! Intip 4 Daily Outfit Edgy ala Yoon STAYC
-
4 Gaya Andalan Chaeyoung TWICE yang Bisa Kamu Tiru untuk Outfit Sehari-hari
Lifestyle
-
Lebih Bahagia dengan Cara Sederhana: Mulai dari Micro-Moments of Happiness
-
Koreksi Diri, 3 Hal Ini Membuat Kita Terjebak dalam Pilihan Salah
-
Tampil Menarik dan Keren! Intip 4 Daily Outfit Edgy ala Yoon STAYC
-
4 Gaya Andalan Chaeyoung TWICE yang Bisa Kamu Tiru untuk Outfit Sehari-hari
-
Struktur 'Sawang' dalam Daily Conversation, Kata Kerja atau Kata Benda Sih?
Terkini
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?