Tampil percaya diri dalam berbagai kesempatan bisa dimulai dengan memilih outfit yang tepat. Meski terlihat sederhana, gaya kasual tetap dapat memberikan kesan stylish asalkan dipadukan dengan baik.
Jika sedang mencari inspirasi OOTD kasual, gaya para idola bisa menjadi referensi menarik. Salah satunya adalah Seunghee OH MY GIRL, yang selalu tampil chic meski dengan padu padan simpel. Gaya santainya tak hanya praktis, tetapi juga tetap memikat perhatian.
Lewat akun media sosialnya, @hyun_maxiang, Seunghee sering membagikan berbagai look kasual yang mudah diadaptasi. Dari potret-potret tersebut, kamu bisa mendapatkan banyak ide menarik untuk meningkatkan gaya harianmu. Penasaran? Yuk, simak beberapa look berikut ini:
1. Crop shirt dan knit sweater
Gaya pertama yang dikenakan Seunghee memadukan tampilan kasual dengan sentuhan modis. Ia memilih crop shirt biru sebagai inner, dilengkapi dengan crop knit sweater navy yang memberikan dimensi lebih pada outfit-nya. Perpaduan atasan ini menciptakan keseimbangan yang pas antara kesan santai dan trendy.
Untuk bawahan, Seunghee mengenakan rok mini berbahan denim, yang memberikan nuansa youthful. Sepatu putih klasik dan kaos kaki denim menjadi pelengkap sempurna, menambah kesan kasual sekaligus menyempurnakan tampilan keseluruhan. Look ini cocok untuk berbagai aktivitas santai, namun tetap modis.
2. Baby tee
Seunghee kembali menunjukkan gaya simpel yang tetap modis dengan memadukan baby tee putih sebagai atasan. Potongan baby tee ini memberikan kesan kasual dan fresh, cocok untuk aktivitas sehari-hari. Warna putih yang netral membuatnya mudah dipadukan dengan berbagai pilihan bawahan.
Sebagai pelengkap, ia memilih rok mini layer hitam yang menambah tekstur pada outfit. Potongan rok ini memberikan sentuhan feminin namun tetap praktis untuk gaya kasual. Kombinasi warna monokrom juga membuat tampilan ini terlihat chic tanpa harus berlebihan, cocok untuk hangout atau sekadar jalan santai.
3. Sheer long sleeve top
Selanjutnya, Seunghee terlihat stylish dengan memadukan tank top berwarna beige yang memberi kesan santai namun tetap modis. Tank top ini dipadukan dengan celana skinny jeans hitam yang menambah kesan ramping dan sleek. Kombinasi ini memberikan tampilan yang simpel namun tetap elegan.
Untuk melengkapi gaya kasualnya, ia menambahkan sheer long sleeve top yang senada dengan warna tank top. Outer ini memberikan sentuhan ringan dan sedikit formal, tetapi tetap nyaman untuk dikenakan dalam berbagai situasi. Gaya ini cocok untuk kamu yang ingin tampil effortless namun tetap fashionable.
4. Crop zipper off-shoulder jacket
Seung-hee menunjukkan gaya streetwear yang simpel namun tetap edgy dengan mengenakan crop zipper off-shoulder jacket berwarna hitam. Jaket ini memberikan tampilan yang berani dengan kesan santai namun tetap stylish.
Untuk bawahannya, ia memilih ripped jeans hot pants yang menambah kesan kasual dan memberikan sentuhan berbeda pada outfit ini. Gaya ini cocok untuk kamu yang ingin tampil percaya diri dengan sentuhan modern dan kekinian. Kombinasi jaket hitam dan hot pants membuat look ini sangat cocok untuk tampil nyaman namun tetap keren.
Itulah beberapa gaya kasual yang menarik untuk kamu tiru juga dari gaya Seung-hee OH MY GIRL. Kamu bisa menemukan lebih banyak gaya keren lainnya dengan mengikuti sosial medianya. Semoga ide membantu.
Tag
Baca Juga
-
Suka Gaya Soft dan Kalem? Ini 4 Look Park Si Woo yang Cocok untuk Kamu
-
Nggak Boring! Ini 4 Look Harian Simpel Arin OH MY GIRL yang Gampang Ditiru
-
4 Ide OOTD Chic ala Lee Soo Hyuk yang Maskulin dan Modern, Wajib Dikepoin!
-
Minimalis nan Stunning! 4 Gaya Elegan ala Lee Da Hee yang Bisa Kamu Sontek
-
Tampil Fun dan Stylish! Intip 4 Padu Padan Playful ala Pharita BABYMONSTER
Artikel Terkait
-
4 Pilihan OOTD Chic ala Jang Gyu-ri, Fashionable di Setiap Kesempatan!
-
Mau Tampil Classy? Intip 4 Padu Padan Outfit Minimalis ala Yoo Yeon-seok
-
4 Inspirasi Outfit Kasual ala Oh Ye-ju yang Pas untuk Daily Wear!
-
Liburan Stylish, Intip 6 OOTD Rachel Vennya Kenakan Bodycon Dress hingga Kebaya Etnik di Amanjiwo
-
Dari Kafe hingga Mall! 4 Outfit Hangout ala Bua Nalinthip yang Mudah Ditiru
Lifestyle
-
Suka Gaya Soft dan Kalem? Ini 4 Look Park Si Woo yang Cocok untuk Kamu
-
4 Calming Toner Atasi Jerawat dan Redness dengan Harga Pelajar, Rp40 Ribuan
-
Nggak Boring! Ini 4 Look Harian Simpel Arin OH MY GIRL yang Gampang Ditiru
-
4 Ide OOTD Chic ala Lee Soo Hyuk yang Maskulin dan Modern, Wajib Dikepoin!
-
Gak Perlu Cemas Lagi! 4 Rekomendasi Pelembap Aman untuk Skin Barrier Bumil dan Busui
Terkini
-
Fuad Sule Ungkap Motif Hijrah ke Liga Indonesia, Persis Solo Pilihan Tepat?
-
Wajib Masuk List! Ayu Watanabe Rilis Manga Baru 'Kokoro, Ai ni Arazu'
-
4 Drama China yang Dibintangi Shen Yujie, Terbaru Coroner's Diary
-
Ulasan Buku Becoming: Kisah Inspiratif Perjalanan Hidup Michelle Obama
-
Ulasan Novel Envy: Misteri, Ambisi, dan Luka di Balik Naskah yang Terbuang