Saat menghadir sebuah pesta, salah satu hal pertama yang terlintas biasanya adalah pilihan outfit yang tepat. Banyak orang ingin tampil maksimal, tetapi tetap merasa nyaman dan tidak berlebihan. Karena itu, menemukan gaya yang seimbang antara elegan dan simpel menjadi hal penting agar penampilan tetap standout tanpa harus terlalu effort.
Gaya party look yang menarik bukan selalu tentang glamor yang mencolok. Sentuhan personal dalam padu padan outfit bisa memberi kesan yang lebih stylish dan memikat.
Salah satu figur publik yang kerap tampil dengan gaya pesta yang effortless tapi tetap menawan adalah Kim You Jung. Gayanya bisa jadi referensi menarik buat kamu yang ingin tampil segar dan tetap elegan saat menghadiri acara spesial.
Lewat akun Instagram pribadinya, @you_r_love, Kim You Jung memperlihatkan berbagai tampilan outfit yang cocok dikenakan ke berbagai jenis pesta, mulai dari semi formal hingga formal.
Beberapa look pilihannya memperlihatkan bahwa kamu bisa tetap chic tanpa harus tampil terlalu mencolok. Yuk, intip inspirasi padu padan dari Kim You Jung yang mungkin bisa jadi gaya andalanmu di kesempatan lainnya, sebagai berikut:
1. Simpel Feminin dengan Sentuhan Minimalis
Penampilan pertama dari Kim You Jung menunjukkan gaya party look yang simpel namun tetap memikat. Ia mengenakan halter sleeveless loose mini dress warna beige, sebuah pilihan yang terasa ringan namun tetap elegan.
Potongannya yang longgar memberi kesan santai, sementara warna beige memberi ruang untuk kreativitas dalam memadukannya dengan aksesori tanpa terlihat berlebihan.
Untuk menyeimbangkan kesederhanaan dress-nya, ia memilih gelang emas minimalis yang tidak mendistraksi penampilan secara keseluruhan.
Look ini sangat cocok bagi kamu yang ingin tampil feminin tapi tetap santai saat datang ke pesta. Dipadukan dengan heels berukuran sedang, gaya ini cocok untuk acara indoor atau garden party tanpa takut merasa terlalu formal.
2. Bold Feminin dengan Nuansa Kontras
Di penampilan kedua, Kim You Jung mengeksplorasi gaya yang lebih bold namun tetap dalam koridor feminin. Ia memadukan blouse scarf detail putih sebagai inner dengan layered lace mini skirt yang memberi kesan tekstur bertumpuk.
Untuk outernya, ia mengenakan button tweed blouse top yang unik karena menggabungkan bahan tweed pada bagian badan dan sheer hitam pada bagian lengan, menciptakan kontras yang menarik.
Gaya ini tampil makin kuat dengan high boots hitam yang memberi kesan edgy dan anting emas berukuran mencolok sebagai aksen utama. Look ini cocok untuk pesta malam hari atau acara semi-formal dengan suasana glamor yang tetap playful.
3. Chic dan Lembut dengan Siluet Putih
Kim You Jung tampil dengan nuansa lembut dan feminin dalam kombinasi lace tank top putih bergaya korset dan mini skirt berbahan silky satin yang juga berwarna putih. Paduan bahan renda dan satin menciptakan kesan klasik dan manis sekaligus memberikan sentuhan mewah yang tidak berlebihan.
Sebagai outer, ia mengenakan fur cardigan top berwarna ivory yang menambahkan tekstur sekaligus memberi kesan hangat dan nyaman. Tampilan ini disempurnakan dengan heels yang memperpanjang siluet kaki, menjadikan look ini ideal untuk pesta dengan suasana hangat atau intimate dinner dengan dress code elegan.
4. Modern Vintage dengan Aksen Rumbai dan Aksesori Statement
Untuk tampilan yang lebih playful namun tetap elegan, Kim You Jung memilih lace mini dress dengan detail rumbai yang memberikan efek gerakan saat berjalan. Tambahan belly gold chain menjadi aksen unik yang mempertegas bentuk tubuh dan mempermanis keseluruhan look.
Ia memadukannya dengan tweed putih sebagai outer untuk menyeimbangkan tekstur dan warna dari dress-nya. Sementara itu, high boots hitam memberi kontras kuat yang mengangkat tampilan ke arah yang lebih edgy.
Sentuhan akhir berupa bando hitam menjadikan gaya ini tampil retro-modern yang cocok untuk pesta malam dengan tema unik atau glam.
Itulah deretan inspirasi party look ala Kim You Jung yang menarik untuk kamu coba ikuti, kamu bisa sesuaikan dengan kesempatanmu ya. Semoga membantu.
Baca Juga
-
4 Padu Padan Daily OOTD ala Go Youn Jung, Gaya Simpel tapi Classy!
-
Dampak Skandal Pajak Cha Eun Woo, Brand Ini Mulai Ambil Jarak?
-
Kronologi Meninggalnya Lula Lahfah: Kamar Terkunci hingga Temuan Surat
-
Intip 4 Mix and Match OOTD ala Bang Jeemin izna yang Cocok Buat Hangout!
-
Harga Kalung Pertunangan Syifa Hadju Disorot, El Rumi Dinilai Totalitas
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Padu Padan Daily OOTD ala Go Youn Jung, Gaya Simpel tapi Classy!
-
4 Physical Sunscreen Vegan Terbaik untuk Kulit Sensitif dan Mudah Breakout
-
4 Sunscreen Glutathione Lawan Kulit Kusam dan Penuaan Dini Akibat Sinar UV
-
4 Serum Lokal dengan Ginseng Efek Anti-Aging Atasi Kulit Kendur dan Kerutan
-
Bukan Kaleng-Kaleng! 5 HP 1 Jutaan Ini Masih Layak Buat Gaming
Terkini
-
Burung-Burung Rantau: Gagasan tentang Manusia Pasca-Indonesia
-
Saat Sekolah 'Pindah' ke Mall: Serunya Open House Mutiara Persada 2026
-
Antara Empati dan Superioritas: Mengembalikan Makna Volunteer yang Berdampak
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Dampak Skandal Pajak Cha Eun Woo, Brand Ini Mulai Ambil Jarak?