Huawei kembali membuat gebrakan baru di pasar tablet premium lewat kehadiran MatePad Pro 12.2. Kali ini, bukan hanya performa dan desain ramping yang ditawarkan, tapi juga layar OLED Tandem PaperMatte super terang yang siap menunjang aktivitas di dalam maupun luar ruangan.
Dirancang untuk pengguna produktif dan kreatif, tablet ini hadir dengan paket fitur yang sangat lengkap mulai dari desain elegan, keyboard cover bawaan, stylus yang responsif, hingga dukungan pembaruan sistem selama enam tahun. Di atas kertas, tablet ini memang tampak sangat menggoda. Tapi, bagaimana kenyataannya? Yuk simak reviewnya.
Salah satu keunggulan utama dari tablet Huawei MatePad Pro 12.2 ada pada bagian layarnya. Huawei menggunakan panel Tandem OLED berukuran 12,2 inci dengan resolusi tinggi 2800 x 1840 piksel, refresh rate 144 Hz, serta dukungan HDR. Layar tablet ini tidak hanya tajam dan responsif, tapi juga menawarkan tingkat kecerahan yang impresif.
Ditambah dengan permukaan PaperMatte, layar ini minim pantulan dan terasa nyaman saat digunakan di luar ruangan atau di bawah cahaya terang. Teknologi PWM frekuensi tinggi juga membantu mengurangi kelelahan mata saat penggunaan jangka panjang. Bisa dibilang, ini adalah salah satu layar tablet terbaik untuk membaca, menggambar, ataupun mengedit foto dan video.
Dengan body setipis 5,5 mm dan bobot hanya 508 gram, Huawei MatePad Pro 12.2 terasa sangat ringan dan nyaman di tangan. Menariknya, bobot tersebut bahkan 3 gram lebih ringan dibandingkan versi sebelumnya. Desain unibodi yang presisi dan minim celah membuat tablet ini terasa solid dan premium saat digenggam.
Tablet ini juga sudah dilengkapi dengan keyboard cover bawaan, yang diberi nama Huawei Glide Keyboard. Keyboard ini tak hanya nyaman untuk mengetik, tapi juga dilengkapi kompartemen khusus untuk stylus.
Stylus opsional Huawei M-Pencil generasi terbaru menawarkan latensi sangat rendah dan sensitivitas lebih dari 16.000 tingkat tekanan, berkat teknologi NearLink. Kombinasi ini menjadikan tablet sangat ideal untuk pekerjaan kreatif seperti ilustrasi digital atau editing desain.
Tablet ini ditenagai oleh chipset Kirin T92A yang dibekali CPU 12-core dan GPU Maleoon 920 untuk mendukung performa multitasking dan grafis. Dengan RAM 12 GB dan penyimpanan internal 512 GB UFS 3.1, performa harian terasa lancar untuk multitasking, browsing, hingga streaming.
Namun, saat diuji untuk beban grafis berat seperti editing video atau bermain game 3D, performa GPU-nya masih sedikit tertinggal dibanding kompetitor lainnya.
Meskipun begitu, secara keseluruhan tablet ini tetap cocok bagi pengguna kasual hingga semi-profesional. Sistem operasinya pun responsif, meski layanan Google tidak tersedia secara bawaan. Untungnya, Huawei juga sudah menyediakan panduan bagi pengguna yang ingin menginstalnya secara manual.
Huawei MatePad Pro 12.2 sudah dibekali berbagai fitur modern seperti USB 3.2, Wi-Fi 7, dan sensor sidik jari di tombol daya yang bekerja cepat dan akurat. Sayangnya, ia belum mendukung jaringan Wi-Fi 6 GHz, yang bisa menjadi sebuah kekurangan bagi sebagian pengguna yang ingin mengejar performa jaringan tertinggi.
Fitur keamanan lainnya termasuk pengenalan wajah yang didukung kamera depan, serta empat speaker internal yang menghasilkan audio yang jernih dan cukup bertenaga untuk menonton film atau mendengarkan musik.
Satu nilai plus yang patut diapresiasi dari Huawei adalah janji dukungan pembaruan sistem hingga enam tahun. Ini bukan hal yang sering dijumpai di tablet Android, apalagi di segmen non-Google. Dari sisi keberlanjutan, kemasan tablet ini juga hampir sepenuhnya bebas plastik.
Di sektor fotografi, Huawei membekali tablet ini dengan kamera utama 50 MP, yang hasilnya cukup baik untuk keperluan dokumentasi harian. Terdapat juga kamera ultra-wide, namun memang tidak setajam kamera utama, tapi masih berguna untuk mengambil sudut pandang yang lebih luas.
Tablet ini juga mendukung zoom digital hingga 10x, dengan hasil yang cukup bervariasi tergantung pada kondisi pencahayaan.
Kamera depan menghasilkan gambar dengan tone sedikit kemerahan, namun tetap cukup bagus untuk video call. Untuk perekaman, kamera belakang bisa merekam dalam resolusi Ultra HD 30 FPS atau 1080p 60 FPS, sedangkan kamera depan hanya mendukung Full HD 30 FPS.
Meskipun baterainya bukan yang paling besar, daya tahannya tetap impresif. Untuk aktivitas harian, Huawei MatePad Pro 12.2 sanggup bertahan lebih dari 12 jam, menjadikannya pilihan tepat untuk kerja mobile atau nonton drama Korea seharian tanpa takut kehabisan baterai.
Huawei MatePad Pro 12.2 hadir sebagai tablet Android premium yang menggabungkan desain stylish, layar tajam berkualitas tinggi, dan fitur produktivitas yang serba lengkap. Meski GPU-nya bukan yang terkuat, dukungan stylus canggih dan software jangka panjang membuatnya layak dipertimbangkan bagi kamu yang butuh tablet andal dan nyaman digunakan.
Baca Juga
-
Motorola Edge 860 Pro: HP Flagship yang Siap Bikin Brand Lain Ketar-ketir
-
5 HP Android yang Layak Dipertimbangkan sebelum Membeli Galaxy Z Fold 7
-
Review Poco F7: HP dengan Snapdragon 8s Gen 4 dan Storage 512GB Super Lega
-
Oppo Reno 14 Pro 5G Resmi Hadir, Bawa Desain Premium ala Flagship
-
5 HP yang Layak Jadi Alternatif Vivo V50, Spek Lebih Mewah Harga Ramah
Artikel Terkait
-
Resmi Dirilis! HUAWEI MatePad Pro 12.2 Siap Dukung Kerja dengan Pengalaman Lebih dari Laptop
-
Kenapa HP Huawei Mahal? Biar Paham, Ini 4 Alasan di Balik Label 'Harga Selangit'
-
Bukan Sony, Huawei Mate 80 Diprediksi Bawa Sensor Kamera SmartSens 50 MP
-
Bocoran Samsung Galaxy Z TriFold, Calon HP Lipat Tiga Pesaing Huawei
-
Huawei MatePad Pro 12.2 Rilis ke RI, Tablet Rasa PC Harga Rp 13 Juta
Lifestyle
-
Honor X70 5G Hadir Bawa Baterai Jumbo 8300 mAh, Miliki Daya Tahan Pemakaian
-
Kulit Glowing Bebas Noda Hitam! 4 Moisturizer yang Mengandung Symwhite 377
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!
-
4 Serum Probiotik, Solusi Rawat Skin Barrier Sehat dan Kulit Terhidrasi!
Terkini
-
Anime Zombie Land Saga Bakal Rilis Film, Tayang Perdana Oktober 2025
-
Menguliti Luka dan Obsesi dalam Novel False Idol Karya Shooastrif
-
Ulasan Buku Sun & Ssukgat: Self-Care ala Korea yang Mudah untuk Ditiru
-
Ulasan Buku 5 Dosa dalam Mengelola Keuangan: Hindari Ini Biar Nggak Boncos
-
BRI Super League: Persib Bandung Tuntaskan Pemusatan Latihan di Thailand