Setiap pelaku bisnis tentu dituntut untuk pintar dalam perhitungan, serta mampu memasarkan produk-produk yang dimiliki secara kreatif. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah memasang iklan, sayangnya tidak semua orang memahami bagaimana agar iklan dibuat menjadi unik dan menarik hingga mendapat respon dari konsumen.
Iklan merupakan hal wajib yang sangat penting dalam pemasaran sebuah produk. Apabila iklan yang dibuat kurang menarik, maka besar kemungkinan produk yang ditawarkan tidak dilirik konsumen. Hal tersebut tentu akan merugikan perusahaan Anda nantinya. Lalu bagaimana agar iklan yang dibuat bisa menarik dan dilirik konsumen? Cermati tips jitu berikut ini.
Perhatikan penggunaan bahasa
Hal pertama yang perlu diperhatikan dalam pembuatan iklan adalah penggunaan bahasa. Sebaiknya, gunakan bahasa yang jelas dan pilihan kata yang tepat. Bahasa persuasif yang digunakan dalam iklan akan lebih menarik minat konsumen yang melihatnya. Oleh karena itu iklan memiliki peran penting dalam pemasaran produk.
Selain itu Anda bisa membuat judul atau slogan semenarik mungkin untuk membuat konsumen penasaran membaca iklan Anda.
Gunakan gambar yang menarik
Gambar merupakan hal yang sangat memengaruhi tampilan visual dalam iklan. Semakin menarik gambar akan semakin besar kemungkinan dilirik konsumen, bahkan sebelum mereka membaca iklan Anda.
Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan memaksimalkan konsep foto dengan jasa talent atau model hingga menggunakan jasa fotografer professional.
Selain itu, explore angle foto yang menarik untuk sebuah produk. Anda bisa mencontoh konten iklan milik produk minuman kekinian Go Cheers, dengan konsep menarik dan kualitas baik membuat konten promosi produk ini banyak dilirik konsumen.
Berikan testimoni
Testimoni terbukti mampu memberi nilai plus untuk produk yang Anda iklankan. Untuk itu, usahakan mendapat testimoni yang bagus dari konsumen Anda. Akan lebih baik lagi jika Anda bisa mendapat testimoni baik dari orang-orang terkenal, karena hal ini akan membuat konsumen lebih yakin bahwa produk yang dijual adalah produk berkualitas.
Beri penawaran menarik
Untuk menarik minat konsumen membeli produk Anda, ada baiknya Anda memberi penawaran kepada mereka. Penawaran tersebut bisa berupa iklan, misalnya potongan harga, bonus produk, dan masih banyak lagi. Namun, lakukan perhitungan secara matang sebelum memberi penawaran, agar nantinya tidak merugikan usaha Anda.
Pilih tempat beriklan
Setelah membuat iklan yang unik dan menarik, pemilihan tempat iklan menjadi hal yang tak kalah pentingnya dalam strategi promosi. Misalnya jika Anda menjual minuman kekinian, tidak mungkin produk Anda dilirik jika ditawarkan melalui media kesehatan. Cari media yang tepat dan sesuai dengan produk yang Anda tawarkan, sehingga memungkinkan iklan Anda dibaca konsumen.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Industri Kebugaran Kembali Bergerak Dibantu Startup Lokal
-
Pakai Cara Ini Agar Bisnis Kuliner Laku di GoFood Saat Pandemi
-
Kisah Jova, Hobi Berkebun Tanaman Indoor Hingga Berujung Cuan Kala Pandemi
-
Modal Nekat, Pria Ini Sukses Jalani Bisnis Kuliner Hingga Raih Penghargaan
-
Tajir Melintir, Ini 3 Bisnis Kuliner Milik Muzdalifah dan Fadel Islami
News
-
Lebih dari Sekadar Musik, UMKM Lokal Ramaikan Prambanan Jazz Festival 2025
-
5 Potret Kenangan Ira Wibowo di Lokasi Jatuhnya Juliana Marins di Gunung Rinjani
-
Tanpa Ahmad Dhani, Ketua AKSI dan VISI Akhirnya Bertemu, Bahas Apa?
-
Rumah DAS Menjaga Eksistensi Seniman Melalui Pameran BOX TO BOX
-
Gemakan #SuaraParaJuara Versimu! Ikuti Kompetisi Menulis AXIS Nation Cup 2025, Menangkan Hadiahnya!
Terkini
-
Drama Diaspora Indonesia dalam Film Ali & Ratu Ratu Queens, Penuh Makna!
-
Mengenang Diogo Jota, Ternyata sang Pemain Pernah Bertarung dengan Penggawa Garuda
-
Ulasan Novel The Butcher's Daughter: Kisah Anak Pedagang Daging di London
-
4 Cleanser Lokal Kandungan Glycerin, Rahasia Kulit Kenyal dan Terhidrasi!
-
Tips Menguasai Teknik Dasar Futsal: Kunci Bermain Efektif di Lapangan Kecil