Ketika membicarakan perihal harta, biasanya fokus banyak orang pada kuantitasnya. Padahal, urusan harta, kualitas itu yang paling utama.
Percuma hartanya melimpah tapi didapat dari jalan yang haram. Ujungnya, gak bakal berkah. Bukannya membawa kebaikan, malah banyak kemudaratan yang terjadi.
Untuk mengetahui apakah harta yang selama ini kamu peroleh berkah atau tidak, ada beberapa cirinya. Yuk, disimak bersama!
1. Harta semakin membuatmu taqwa
Contoh umumnya Firaun dan Qarun, dua orang yang miliki kekuasaan dan harta yang melimpah. Tapi justru apa yang mereka punya, membawa mereka semakin jauh dari Allah SWT.
Harta yang berkah, tak seperti itu. Malah membawa pemiliknya semakin mengingat Allah dan ketaqwaannya pun meningkat. Bukan malah jadi bebas bermaksiat karena telah memiliki banyak harta, sehingga bebas melakukan apa pun meski itu salah.
2. Memberimu rasa aman
Pernah, nggak sih melihat orang yang semakin kaya, ia semakin gelisah karena takut hartanya hilang? Harta yang berkah, karena didapatkan dengan jalan yang benar, akan membawa rasa aman pada pemiliknya.
Ia juga akan merasa tenang, tak merasa khawatir jika hilang. Kalaupun hilang, mampu ikhlas karena menyadari, berarti memang bukan rezeki. Toh, pemilik sejati seluruh harta di dunia ini hanya Allah semata.
3. Mendorongmu untuk beramal
Ciri harta yang berkah, bukan malah membuat pemiliknya jadi pelit bin medit. Tapi malah semakin mendorongnya jadi dermawan. Justru dengan semakin banyak harta yang ia punya, sedekahnya pun makin besar, dan makin luas orang-orang yang merasakan manfaatnya.
4. Meningkatkan rasa syukur
Ada orang kaya, tapi pelitnya bukan main, karena selalu merasa kurang. Sehingga tak rela ketika melihat hartanya berkurang. Padahal, kalau memakai logika, jumlahnya nggak bakal habis untuk tujuh turunan.
Itu berarti, hartanya tak membawa keberkahan. Harta bukan membuatnya semakin ingat Allah, malah jadi dibutakan hatinya dengan tidak merasa cukup dan bersyukur.
Nah, semoga ciri-ciri di atas telah ada pada hartamu saat ini. Tak usah malu jika hanya memiliki harta yang sedikit. Sedikit tapi berkah, jauh lebih baik daripada banyak, tapi nggak berkah. Sepakat?
Baca Juga
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
Artikel Terkait
-
Menikah dengan Wanita, Harta Kekayaan Kristen Stewart Tembus Rp 1,1 Triliun
-
11 Cara Membuka Aura Rezeki yang Tertutup Menurut Islam: Dijamin Hati Lebih Tenang
-
Jadi Miliarder Termuda, Ini Sosok Pria Berusia 19 Tahun yang Punya Harta Kekayaan Rp 90 Triliun
-
Harta Kekayaan Helmy Yahya Si Raja Kuis, Kini Ditunjuk Jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Ini Sosok Janda yang Jadi Miliarder dengan Harta Rp 1.686 Triliun
News
-
Kkuljaem Edu, Gerbang Menuju Impian Kuliah di Korea Selatan
-
PPG Bahasa Indonesia Tumbuhkan Minat Literasi dengan Pembelajaran yang Asik
-
Dana Keistimewaan DIY Lahirkan 4 Film Pendek, Siap Menggugah Hati dan Pikiran!
-
Ucapan Tolong ke ChatGPT Bikin OpenAI Merugi, Kok Bisa?
-
Ditanya Bahagia atau Tidak Nikah dengan Baim Wong, Paula Verhoeven Bingung
Terkini
-
Danau Laguna, Dikelilingi Perbukitan yang Semakin Membuatnya Tampak Menawan
-
Jin Ki Joo Jadi Artis Pertama Basecamp Company Milik Dua Aktor Ternama
-
Timnas Indonesia Diminta Introspeksi Diri Jika Ingin Lolos ke Piala Dunia
-
Explore Bangka Belitung, Menelisik Sejarah Pertimahan di Museum Timah Indonesia
-
Spirit-Performatif Ki Hadjar Dewantara: Jalan Politik dalam Laku Pendidikan Bangsa