Ada banyak hal yang bisa membuat kamu tidak percaya diri ketika berkumpul dengan orang lain. Salah satunya yaitu bau kaki. Tak jarang, kondisi bau kaki yang tak sedap membuat kita menarik diri dari lingkungan.
Daripada terus-menerus merasa minder dan menarik diri, coba lakukan 4 cara berikut untuk menghempas bau tak sedap di kaki!
1. Rutin di bersihkan
Membersihkan telapak kaki, tak cukup hanya dengan mencucinya saja. Gunakan juga sabun berbahan anti bakteri yang lembut, sehingga bakteri penyebab bau kaki bisa lenyap.
Jangan lupa juga untuk selalu mengeringkan kaki setiap kali selesai mencuci kaki, terutama pada bagian sela-sela jari. Sisa air di sela-sela jari bisa jadi sarang bakteri yang mengakibatkan bau tidak sedap.
2. Manfaatkan bahan alami
Bahan alami yang bisa dengan mudah ditemukan di dapur juga bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan bau kaki. Misalnya, lemon, garam ataupun cuka.
Cukup sediakan saja air hangat yang sudah diberi campuran salah satu bahan tersebut. Lalu gunakan untuk merendam telapak kaki selama sekitar 15 menit. Lalu keringkan dengan handuk.
3. Pilih sepatu dan kaus kaki yang tepat
Pilihan kamu terhadap sepatu dan kaus kaki juga mempengaruhi timbulnya bau tidak sedap pada telapak kaki. Sebaiknya, pilih kaus kaki yang berbahan menyerap keringat.
Selain itu, sebaiknya kamu memiliki jumlah kaus kaki yang memadai agar bisa digunakan bergantian. Jarang mengganti kaus kaki juga merupakan salah satu hal yang memicu bau tidak sedap pada telapak kaki.
Untuk sepatu, pastikan sepatu tidak terlalu ketat. Tujuannya yaitu agar sirkulasi udara berjalan lancar sehingga ruang dalam sepatu tidak terlalu pengap yang bisa membuat telapak kaki mudah berkeringat.
4. Konsultasi dokter
Bila bau kaki sudah sangat mengganggu, jangan ragu untuk segera konsultasikan dengan dokter supaya dapat diketahui penyebabnya. Dengan demikian, dokter bisa memberikan penanganan yang tepat untuk masalah bau kaki yang kamu alami.
Yuk, jangan minder. Coba 4 cara di atas dulu deh. Semoga berhasil!
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Terobsesi Aroma Kaki, Pria Ini Dipenjara Karena Hobi Mengendus Sepatu Tetangga
-
Berhenti Minder di Kantor! 5 Strategi Jitu untuk Lebih Percaya Diri dan Tingkatkan Performa
-
Cara Menghilangkan Bau Kaki Tak Sedap, Cuma Modal Garam dan Air Cuka!
-
Iyuh! Senasib dengan Erina Gudono, Rekan Pemain Keturunan Indonesia Disebut Bau Kaki
-
3 Kebiasaan yang Tanpa Disadari Menyebabkan Bau Pada Kaki, Sudah Tahu?
News
-
Bangun Minat Menulis, SMA Negeri 1 Purwakarta Undang Penulis Novel
-
Lestarikan Sastra, SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar 10 Lomba Bulan Bahasa
-
Jakarta Doodle Fest Vol.2 Hadirkan Moonboy and His Starguide The Musical, dari Ilustrasi Seniman ke Panggung Teater
-
Dibalik Bingkai Gelar Festival Dokumenter Lumbung Sinema: Palaka Loka Sampada
-
Puan Bisa Sediakan Tempat Untuk Membangun Inspirasi Hebat Bagi Perempuan Muda
Terkini
-
Review Webtoon Pasutri Gaje, Drama Kehidupan Rumah Tangga yang Relate!
-
Meski Berisikan Penyerang Hebat, Striker Satu Ini Bisa Jadi Opsi Tambahan bagi STY di Piala AFF 2024
-
Jessi Dinyatakan Tak Bersalah Terkait Kasus Penyerangan Terhadap Penggemar
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Seri Terakhir MotoGP 2024 Pindah ke Barcelona, Ini Komentar Pecco Bagnaia