Siapa yang pernah melewatkan waktu sahur karena terlambat bangun tidur? Padahal, sahur sangat penting dilakukan sebelum berpuasa untuk memberi cadangan energi selama seharian. Jarang sahur saat berpuasa dapat merugikan kesehatan kamu.
Berikut ini beberapa tips sederhana yang dapat kamu terapkan agar lebih mudah bangun tidur untuk sahur, mengutip dari Klikdokter.
1. Mengambil waktu tidur lebih awal
Ketika bulan puasa sebaiknya hindari kebiasaan begadang, apalagi tidak tidur hingga sahur tiba. Hal ini justru dapat membuat kamu rentan ketiduran saat mendekati waktu sahur.
Alangkah baiknya untuk memilih tidur pada waktu yang lebih awal dari biasanya agar tubuh telah mendapatkan waktu yang cukup untuk istirahat dan kamu dapat bangun dengan lebih mudah.
2. Memasang alarm
Jika biasanya kamu mematikan alarm dan tidur lagi, cobalah untuk mengganti nada alarm dengan nada panggilan masuk. Umumnya, orang bisa bangun dengan cepat jika mendengar bunyi panggilan masuk.
Selain itu, jangan letakkan alarm dekat dengan tempatmu tidur. Hal ini membantumu agar lekas bangkit setelah alarm berbunyi.
3. Menghindari konsumsi kafein dan gula berlebih sebelum tidur
Kafein dapat membuat seseorang yang mengonsumsi menjadi sulit untuk tidur. Kamu bisa menemukan kafein dalam kopi, teh, dan soda. Oleh karena itu, hindari ketiga jenis minuman tersebut sesaat sebelum tidur.
4. Menguatkan niat
Rintangan dan tantangan apa pun dapat dikalahkan oleh niat yang kuat untuk sahur. Oleh sebab itu, kuatkan niat untuk bangun lebih awal saat sahur.
Nah, itulah keempat tips sederhana yang dapat kamu coba agar bisa bangun lebih mudah saat sahur. Semoga bermanfaat ya.
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
News
-
Bye-Bye Kulit Kusam! 4 Serum Pelindung Blue Light Ini Wajib Dicoba Pekerja Kantoran
-
Eks-Mertua Pratama Arhan Sindir Timnas Indonesia dan PSSI, Singgung Siapa Ya?
-
Sudah Move On dari Luka Lama? Ini 5 Tanda Kamu Benar-Benar Pulih!
-
Lebih dari Sekadar Transportasi, Ojek Online Jadi Inovasi yang Mengubah Wajah Mobilitas Kota
-
Presiden Prabowo Tinjau KRL Manggarai - Tanah Abang, Disambut Antusias Penumpang!
Terkini
-
Timnas Indonesia U-17 dan Label 'Kalah Terhormat' yang Layak untuk Mereka Sandang
-
Sinopsis Those Days, Drama China yang Dibintangi Tong Yao dan Jiang Xin
-
Akhirnya! KPop Demon Hunters 2 Dikonfirmasi Tayang pada 2029
-
Diterpa Isu Miring, Hamish Daud Akui Baru Pulih usai Operasi di Rumah Sakit
-
Bagikan Trailer Baru, Five Nights at Freddy's 2 Segera Rilis Desember 2025