Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia, kerap menggunakan pakaian adat saat pidato kenegaraan maupun acara-acara resmi kepresidenan.
Pakaian adat yang dikenakan Presiden Jokowi tidak jarang menjadi perbincangan hangat oleh masyarakat, karena keunikannya yang selalu berubah-ubah dari tahun ke tahun.
Hari ini, Senin (16/8/2021), saat menghadiri Sidang Tahunan MPR RI Tahun 2021 dan Sidang Bersama DPR RI serta DPD RI yang digelar dalam Ruang Rapat Paripurna, Gedung Nusantara MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Jokowi memilih menggunakan pakaian tradisional adat Suku Baduy, dibandingkan mengenakan pakaian formal seperti biasanya.
Disimak dari YouTube Sekretariatan Negara, Pakaian adat Baduy yang digunakan Jokowi berwarna hitam baju maupun celana. Kemudian, ia menggunakan ikat kepala berwarna biru tua dengan motif batik. Selain itu, Jokowi membawa tas dan alas kaki khas dari Suku Baduy.
Tidak hanya Persiden Jokowi, Wakil Presiden, Ma'aruf Amin juga tampak mengenakan pakaian adat tradisional adat Suku Mandar asal Sulawesi Barat. Pakaian adat pria Suku Mandar yang dikenakan Wapres tampak sederhana dilandasi alasan filosofis. Makna filosofis tersebut menyiratkan bahwa pria Mandar harus gesit dan cekatan dalam bekerja.
Sudah menjadi ciri khas Jokowi dari tahun ke tahun. Berikut sederet pakaian adat tradisional yang pernah dipakai Presiden Republik Indonesia itu dalam menghadiri berbagai sidang tahunan.
1. Pakaian adat Bugis
Pada 2017, saat menyampaikan pidato kenegaraan di DPR, Jokowi menggunakan busana adat Bugis lengkap dengan dengan songkok warna emas yang disebut songkok Ta Bone (songkok orang Bone). Tidak hanya itu Jusuf Kalla, Wakil Presiden kala itu juga menggunakan pakaian adat Jawa. Lengkap dengan blangkon.
2. Pakaian adat Sasak
Jokowi pada tahun 2019, dalam pidato kenegaraan, mengenakan pakaian adat Sasak, Nusa Tenggara Barat, berwarna emas lengkap dengan penutup kepala dan keris. Sedangkan JK, saat itu mengenakan baju adat Bugis.
3. Pakaian adat Sabu
Selanjutnya pada 2020, Jokowi mengenakan pakaian adat Sabu asal Nusa Tenggara Timur. Pakaian adat ini berwarna corak emas yang terdapat pada topi, kain tenun menyilang di dada, sarung dan ikat pinggang. Sedangkan Wakil Presiden Ma'ruf Amin hanya mengenakan jas hitam.
4. Pakaian adat Baduy
Dalam sidang tahunan kali ini, Jokowi terlihat menggunakan pakain berwarna hitam, khas pakaian adat Baduy. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga terlihat menggunakan ikat kepala yang biasa disebut telekung berwarna biru beserta tas koja.
Sementara Ma'ruf menggunakan perpaduan jas dan celana hitam dengan kain sarung tenun warna merah bercorak khas Mandar, yang digunakan sebagai ikat pinggang. Penampilannya dilengkapi dengan penutup kepala yang disebut songkok tabone.
Tag
Baca Juga
-
Ramai Dibicarakan, Apa Sebenarnya Intrusive Thoughts?
-
Menjamurnya Bahasa 'Gado-Gado' Sama dengan Memudarnya Jati Diri Bangsa?
-
7 Tips Efektif Menjaga Hubungan agar Tetap Harmonis saat Pacar PMS, Cowok Wajib Tahu!
-
Sering Merasa Lelah Akhir-akhir Ini? 5 Hal ini Bisa Jadi Penyebabnya
-
Kuliah sambil Healing, 2 Universitas Negeri Terbaik di Malang Versi THE WUR 2023
Artikel Terkait
-
Bukan Mantan Presiden, Faisal Assegaf Sebut Peran Jokowi Saat Ini Adalah Makelar Pilkada
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Bentrok dengan Jadwal di Jawa Tengah, RK Sebut Jokowi Belum Tentu Hadiri Kampanye Akbar di Jakarta
-
Sebulan Purnatugas, Berapa Gaji Pensiun Jokowi yang Kini Sudah Sibuk Cawe-Cawe Pilkada?
-
Sudah Sampaikan Undangan, RK Belum Dapat Kepastian Jokowi Hadir atau Tidak di Kampanye Akbar RIDO Terakhir
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans