Scroll untuk membaca artikel
Tri Apriyani | radiansyah radiansyah
RB Leipzig vs Hertha Berlin (Instagram: @rbleipzig)

Pertandingan pekan keenam Bundesliga musim 2021-2022 akan mempertemukan RB Leipzig yang akan  menghadapi Hertha Berlin Sabtu, (25/09/2021).

Seperti disadur Sportskeeda (https://www.sportskeeda.com/football/rb-leipzig-vs-hertha-berlin-prediction-preview-team-news-bundesliga-2021-22), RB Leipzig dalam laga selanjutnya akan menjamu Hertha Berlin di Red Bull Arena dalam lanjutan pekan keenam Bundesliga.

Perjuang RB Leipzig di era Jese Mars kini akan terus berlanjut saat Red Bull harus puas bermain dengan Koln.

Pertandingan terakhir mereka tersebut berakhir dengan 1-1 dengan Amadou Haidara dapat menyamakan kedudukan untuk RB Leipzig setah sebelumnya Anthony Modeste yang membuka skors untuk Koln.

Hasil imbang di Koln berarti RB Leipzig kini gagal untuk memenangkan satu pun dari tiga pertandingan Bundesliga terakhir mereka dan empat di semua kompetisi.

Mereka kini berada di urutan ke-12 kalsemen semntara dengan mengoleksi empat poin dari lima pertandingan yang telah dimainkan sejauh ini dan berusaha untuk membalikan keadaan saat melawan Hertha Berlin.

Sementara itu, Hertha Berlin telah mengalahkan tim promosi baru Greuther Furth 2-1 di pertandingan terakhir mereka. Dengan sebuah gol dari Jurgen Ekkelenkamp dan gol bunuh diri membantu tuan rumah membalikan defisit satu gol dan meraih tiga poin.

Hertha Berlin, yang memulai pertandingan Bundesliga mereka denga tiga kekalahan beruntun, kini telah memenangkan pertandingan yang berturut-turut di liga. Mereka sekarang berada di urutan kesembilan dalam tabel kalsemen sementara dan ditargetkan dapat meraih kemenangan kembali saat melawan RB Leipzig. 

Head To Head RB Leipzig vs Hertha Berlin

Dalam 10 pertandingan terakhir RB Leipzig dan Hertha Berlin. RB Leipzig telah memenangkan delapan pertandingan sementara Hertha Berlin hanya menang sekali. Ada juga satu hasil imbang antara kedua tim.

Kedua tim terakhir bertemu di Bundesliga musim lalu dengan pertandingan berakhir kemenangan untuk RB Leipzig.

Berita terakhir RB Leipzig vs Hertha Berlin

RB Leipzig akan mengabsenkan Marcelo Sarrachi dan Marcel Halstenberg yang keduanya tidak dapat bermain karena cedera yang dideritanya.

Sedangkan Hertha Berlin tidak dapat memainkan Rune Jarstein, Jordan Torunarigha, Stevan Jovetic, Dedryck Boyata, Myziane Maolida, dan Lukas Klunter karena cedera yang dideritanya.

Sedangkan, Krzysztof Piatek diragukan untuk tampil dalam pertandingan kali ini karena ia baru saja pulih dari cedera.

Perkiraan susunan pemain RB Leipzig vs Hertha Berlin 

RB Leipzig (4-2-3-1): Peter Gulacsi; Nordi Mukiele, Willi Orban, Mohamed Simakan, Josko Gvardiol; Tyler Adams, Amadou Haidara; Christopher Nkunku , Dani Olmo, Dominik Szoboszlai; Andre Silva

Hertha Berlin (3-4-2-1): Alexander Schwolow; Niklas Stark, Marton Dardai, Linus Gechter; Deyovaisio Zeefuik, Lucas Tousart, Jurgen Ekkelenkamp, Marvin Plattenhardt; Suat Serdar, Marco Richter; Ishak Belfodil

Prediksi RB Leipzig vs Hertha Berlin

RB Leipzig dalam beberapa pertandingan terakhirnya tidak dapat memenangkan satu pun pertandingan di semua kompetisi dengan kebobolan 12 gol dalam pertandingan tersebut.

Satu-satunya kemenangan yang diraih oleh RB Leipzig sejauh ini datang di kandang sendiri dan mereka akan berharap untuk mengulanginya pada pertandingan nanti.

Di sisi lain, Hertha Berli telah mendapatkan bentuk performa terbaiknya dan telah memenangkan dua pertandingan terakhir merek. Namun pada pertandingan kali ini diharapkan RB Leipzig dapat memenangkan pertandingan.

Prediksi Skors: RB Leipzig 2-1 Hertha Berlin

radiansyah radiansyah