Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura melaksanakan kegiatan masyarakat LPPM UTM 2021. Kelompok 14 yang dibimbing langsung oleh Mixghan Norman Antono, S.S., M.Pd selaku Dosen Pembimbing Lapangan, bersama tenaga pengajar di desa Lengkong, melakukan kegiatan mengajar Bahasa Inggris dengan mengusung tema My little Notes of Daily Conversation di SDN 3 Lengkong, Desa Lengkong, Kecamatan Lengkong, Kabupaten Nganjuk, yang dimulai pada Sabtu (6/11/2021) hingga sabtu (18/12/2021).
Kegiatan tersebut disambut dengan baik oleh tenaga pendidik dan para siswa khususnya kelas 6 di SDN 3 Lengkong. Antusiasme para siswa mengenai kegiatan ini menunjukkan bahwa semangat belajar mereka begitu tinggi karena belum pernah mendapatkan kegiatan berbahasa Inggris seperti ini. Kegiatan ini dilatarbelakangi karena pengetahuan terhadap Bahasa Inggris nyatanya masih sangat minim di kalangan siswa sekolah dasar. Sebab, pada kurikulum terbaru yakni K-13, mata pelajaran Bahasa Inggris dihapuskan, sehingga menyebabkan kurangnya pengetahuan tentang pentingnya belajar Bahasa Inggris yang merupakan bahasa internasional.
"Anak-anak di sini dulu belajar bahasa Inggris cuma sampai kelas 4, guru bahasa Inggris-nya juga ada. Tapi setelah kurikulumnya ganti dan pelajaran bahasa Inggris dihapus, jadi ya anak-anak tidak mendapatkan ilmu pengetahuan tentang bahasa Inggris itu," ujar bu Yulis, guru SDN 3 Lengkong.
Mata pelajaran bahasa Inggris dihapus. Namun, mata pelajaran bahasa inggris tetap diadakan di ujian sekolah. "Dan ternyata meski dihapus dari daftar pelajaran, bahasa Inggris tetap akan diujikan untuk ujian akhir," tambahnya.
Kegiatan My Little Notes Of Daily Conversation ini merupakan salah satu program kerja Mahasiswa KKN Kelompok 14 yang bertujuan untuk membantu melatih kemampuan berbicara (speaking) para siswa. Mereka diajak mebiasakan diri sejak dini menggunakan Bahasa Inggris sehari-hari. Seperti melakukan percakapan kecil dengan orang tua di rumah, teman di sekolah, dan orang di sekitarnya. Di samping itu, kegiatan ini secara langsung membantu tenaga pendidik untuk menyampaikan materi pembelajaran Bahasa Inggris kepada siswa.
Pada kegiatan ini, Mahasiswa Kelompok 14 menyediakan notes kecil yang terbuat dari kardus bekas dan kertas HVS yang diberikan kepada masing-masing siswa kelas 6. Lalu siswa kelas 6 diminta untuk mengisi lembaran kardus tersebut dengan percakapan sehari-hari yang mereka ucapkan. Kemudian percakapan yang mereka tulis diterjemahan ke dalam bahasa Inggris.
Selain itu, materi pembelajaran Bahasa Inggris yang disampaikan yaitu mengenai Numbers, Asking and Giving Information, Directions and Locations, dan Polite Request. Proses kegiatan ini berjalan menyenangkan dengan cara Mahasiswa KKN Kelompok 14 menempatkan diri sebagai teman dari siswa, sehingga kegiatan yang berjalan antara mahasiswa dengan siswa menjadi terasa family friendly.
Pada akhir kegiatan pembelajaran, diadakan permainan kecil yang tentunya tidak hanya membuat suasana kelas menjadi senang, tetapi juga mendidik siswa kelas 6 untuk dapat mengaplikasikan materi pembelajaran Bahasa Inggris, dengan permainan seperti Sedang Apa? Menghadap Arah Mata Angin sesuai materi Directions And Locations, dan Bos Berkata.
"Dengan adanya kegiatan dari kakak-kakak KKN ini ya kami sangat bersyukur, setidaknya bisa membantu kami menyampaikan materi-materi bahasa Inggris yang sudah tidak diajarkan di sini dan membuat anak-anak di SDN 3 Lengkong, khususnya kelas 6, bisa mempersiapkan diri mereka menghadapi ujian dan nantinya mereka juga mampu bersaing secara global dengan kemampuan berbicara menggunakan bahasa Inggris dari kegiatan My Little Notes of Daily Conversation yang sudah kakak-kakak KKN berikan," ujar bu Yulis di ujung pertemuan.
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
-
10 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa, Jumbo Urutan Berapa?
-
Pegawai Universitas Mataram Diduga Hamili Mahasiswi KKN Jadi Tersangka
-
Pegawai Unram Hamili Mahasiswi KKN, Polda NTB Panggil 'S' Sebagai Tersangka
-
Komitmen Relawan Mahasiswa, Sekadar Formalitas atau Pilihan Hati?
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
News
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern