Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Haqia Ramadhani
Pasutri yang awalnya saudara ipar (TikTok/ mr.areqim91)

Viral video dua saudara ipar yang menjadi pasangan suami istri. Pernahkah kalian membayangkan menikah dengan saudara ipar sendiri?

Tentu hal tersebut seperti sesuatu yang tidak mungkin. Sebab, jarang sekali kejadian ada saudara ipar yang malah menjadi pasangan. 

Namun, itulah yang dialami oleh pria asal Malaysia ini. Melalui unggahan video singkat di akun media sosial TikToknya mr.areqim91, dia membagikan kisah cinta tersebut. 

Pria itu bercerita apabila kakak lelakinya mempunyai adik ipar perempuan. Dia dan adik ipar perempuan kakak lelakinya ternyata berjodoh. 

"Dulu tak pernah terpikirkan sekalipun yang adik ipar abang aku itu jodoh aku ternyata @awekdiynewacc tapi itulah yang terjadi," tulis pengunggah sebagai keterangan videonya seperti dikutip oleh Yoursay.id, Jumat (22/04/2022). 

Awalnya dia tidak menyangka bahwa jodohnya sedekat itu yakni saudara ipar sendiri. Akhirnya pria ini dan adik ipar perempuan dari kakak lelakinya menikah menjadi sepasang suami istri. 

Pria tersebut dalam unggahan video TikToknya membagikan potret romantis dengan sang istri. Potret romantis keduanya diambil sewaktu mereka jalan-jalan. 

Pasangan Suami Istri

Potret pasutri yang dulunya saudara ipar (TikTok/ mr.areqim91)

Hingga artikel ini disusun, video tersebut sudah ditonton sebanyak 1,3 juta kali. Video itu menarik perhatian pengguna TikTok untuk memberikan tanggapan di kolom komentar. 

Banyak pengguna TikTok yang kaget jika ada kisah cinta sepasang suami istri yang bermula dari saudara ipar. Bahkan ada pengguna TikTok yang mengatakan kisah mereka mirip dengan drama di film India. 

"Kok bisa ceritanya bagaimana?" ujar salah satu pengguna TikTok.

"Kok bisa saling cinta ya," sahut lainnya. 

"Ceritanya kayak dramanya film India juga ya," imbuh yang lain.

"Dunia berasa sempit kalau begitu," timpal pengguna TikTok lainnya. 

Beberapa pengguna TikTok malah ikutan bercerita soal kisah cinta pasutri dari satu keluarga yang mereka kenal.

"Temanku juga begitu sesama ipar menikah selang beberapa tahun kakaknya cerai," ungkap pengguna TikTok.

"Bagaimana dengan keluargaku besti, kakaknya nikah dengan omku. Adiknya nikah sama abangku kalau ngumpul bingung mau panggilnya apa," cerita yang lain. 

"Boleh, tetanggaku ada yang punya pondok pesantren nikah sama kakaknya. Nah adiknya juga nikah sama adiknya jadi 1 besan," tulis lainnya. 

Haqia Ramadhani