Harapan anak untuk orangtuanya yakni diberikan panjang umur dan sehat. Melihat orangtua yang panjang umur dan sehat adalah kebahagiaan tersendiri oleh seorang anak.
Apalagi jika bisa menua bersama orangtua tentu menjadi hal yang sangat membahagiakan. Akun media sosial Instagram merindink membagikan video pertemuan anak dan ibu yang sama-sama memakai tongkat sebab sudah lanjut usia.
Mereka merupakan anak dan ibu dari negeri tirai bambu, China. Anak perempuan yang menggunakan baju merah tersebut usianya 80 tahun.
Sementara sang ibu yang memakai baju hitam telah berumur 102 tahun. Anak perempuan ini sedang mengunjungi ibunya.
Menariknya, anak perempuan dan ibunya yang keduanya sudah lanjut usia sama-sama menggunakan tongkat. Mereka menggunakan tongkat untuk menopang tubuh rentanya guna membantu berjalan.
"Mama," sapa anak perempuan.
"Ya," sahut sang ibu.
Anak perempuan itu dengan menggunakan tongkat berjalan pelan-pelan menghampiri ibunya yang berdiri di teras rumah. Anak perempuan tersebut kemudian iseng bertanya kepada sang ibu yang sama-sama sudah tua, "Apa kenal aku?"
"Ya kenallah," jawab sang ibu.
"Siapa aku?" ucap anak perempuan tersebut.
Ibu dan Anak
Tampaknya sang ibu tidak mendengar ucapan anak perempuannya. Pria yang berada di samping mereka kemudian mengulangi ucapan dari anak perempuan itu.
"Dia siapa?" kata pria ini dengan suara keras.
"Siapa aku?" tanya anak perempuannya lagi.
"Kamu kan Wu Xiulan," kata sang ibu.
Mereka pun tertawa setelah mendengar perkataan sang ibu yang masih mengingat dengan jelas siapa anaknya meskipun sudah berusia 102 tahun. Hingga artikel ini disusun, video tersebut sudah mendapatkan 344 ribu tayangan di reels dan 33,4 ribu suka.
Warganet langsung membanjiri kolom komentar video untuk menuliskan berbagai tanggapan.
"Anak 80 tahun, dia tetap seorang anak," komen salah satu warganet.
"Kayak temennya, enggak kelihatan kalau ibu dan anak," ucap yang lain.
"Indahnya menua bersama," tulis lainnya.
"Serius tanya, kenapa orang chines sudah tua tapi masih fit-fit ya? Di Indonesia jarang, 50 tahun saja sudah sakit-sakitan," tanggapam warganet lain.
Tag
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
7 Drama China yang Dibintangi Su Xiao Tong, Ada Young Blood
-
Monolog Gibran 'Giliran Kita' Dikritik Pedas: Anak Muda Cuma Jadi Alat Politik Elit!
-
Baby Blues Mengintai? Ini Pentingnya "Pampering" untuk Ibu Setelah Melahirkan
-
4 Drama China Kolosal yang Dibintangi Jinna Fu, Terbaru The Glory
-
Kisah Pilu Alya Nugroho: Alami Patah Tulang di Tiga Titik Usai Bermain Wahana Air di Jogja
News
-
Kentongan Pukul Sepuluh dan Langkah Awal Menuju Kampus Tangguh Bencana di UMJ
-
Kkuljaem Edu, Gerbang Menuju Impian Kuliah di Korea Selatan
-
PPG Bahasa Indonesia Tumbuhkan Minat Literasi dengan Pembelajaran yang Asik
-
Dana Keistimewaan DIY Lahirkan 4 Film Pendek, Siap Menggugah Hati dan Pikiran!
-
Ucapan Tolong ke ChatGPT Bikin OpenAI Merugi, Kok Bisa?
Terkini
-
Ngobrol Santai Soal Pendidikan Indonesia dalam Buku Kopi Merah Putih
-
7 Drama China yang Dibintangi Su Xiao Tong, Ada Young Blood
-
Sinopsis Phule, Film Biopik India Dibintangi Pratik Gandhi dan Patralekha
-
Bali United Kembali ke Jalur Kemenangan, Stefano Cugurra Incar Happy Ending
-
Ulasan Novel Satine: Merayakan Kesepian dalam Kehidupan yang Tampak Sempurna