Timnas garuda muda MLBB Indonesia akhirnya mendapatkan medali perak di cabang olahraga esport Mobile Legends: Bang Bang dan harus tunduk dari timnas Filipina di ajang turnamen Grand Final SEA Games 31 Vietnam 2021 pada hari Jumat, 20 Mei 2022. Dengan skor akhir 3-1, akhirnya timnas Filipina yang beranggotakan dari tim Blacklist International tersebut dapat membawa medali emas ke negaranya dengan penuh rasa bangga.
Disusul dengan timnas Singapura yang berhasil mengantongi medali perunggu setelah timnas tersebut mengalahkan timnas Malaysia di Bronze Match dengan skor 2-1. Timnas Indonesia bermain dengan roaster pemain yang sama untuk memperoleh medali perak yaitu INA R7, INA CW, INA SANZ, INA VYN, dan terakhir INA Alberttt.
Timnas MLBB Indonesia nampaknya masih belum bisa membalaskan dendam atas tim Filipina dan harus menerima kekalahan, sama seperti ketika SEA Games 2019 yang mana pada saat itu juga, skuad garuda muda harus tumbang dengan tim tuan rumah dan alhasil timnas Indonesia pada saat itu mendapatkan medali perak juga sama seperti SEA Games tahun ini.
Dalam game pertama, timnas Indonesia harus menelan kekalahan atas timnas Filipina. Pada match ini, ada hal yang menarik dari skuad garuda muda Indonesia, dimana ada sebuah epic moment terjadi ketika base utama tim Indonesia tersisa satu kali hit lagi, INA R7 dengan hero Masha dengan susah payahnya dapat menghentikan laju serangan minion ke base dan memukul mundur tim Filipina.
Walaupun di game pertama kalah, Indonesia akhirnya bisa mengimbangi dengan memenangkan pada game yang kedua. Pada match ini, Indonesia diunggulkan dari segi draft pick sebab hero Franco dilepas dan walaupun akhirnya di banned kembali di game tiga dan empat. Hasilnya, timnas Indonesia dapat mengamankan Franco sebagai Roamer yang tentunya akan dimainkan oleh INA VYN. Sebagai informasi, salah satu faktor kemenangan RRQ Hoshi di MPL Indonesa Season 9 adalah karena VYN yang dapat bermain hero Franco secara maksimal dengan skill hooknya yang nyaris selalu mendapatkan sebuah momen untuk menarik hero lawan.
Euforia kemenangan timnas MLBB Indonesia di game kedua harus terhenti dimana game ketiga dan game keempat harus dimenangkan oleh Filipina. Game ketiga berjalan cukup alot sebab Indonesia harus terkena comeback dan juga pada game keempat, timnas Filipina mengakhiri laga turnamen hanya dengan waktu 10 menit tanpa perlu kawalan dari monster lord. Nice Try! Untuk Timnas MLBB Indonesia dan Good Game! Filipina.
Baca Juga
-
Plus Minus Bermain Solo Push Rank di Awal Season Baru Mobile Legends
-
Rekomendasi 4 Merek Flashdisk dengan Harga Murah dan Original
-
Cara Cepat Mengumpulkan Battle Point di Game Mobile Legends
-
5 Kelebihan Menggunakan Layanan Cloud Storage Google Drive
-
5 Tips bagi Mahasiswa PPL agar Disenangi Peserta Didik saat Mengajar
Artikel Terkait
-
Giliran Malaysia Tuduh Indonesia Kerdilkan Piala AFF karena Kirim Tim Muda
-
Cara Dapatkan Skin Epic Mobile Legends Gratis
-
Persiapan Sea Games 2025, STY Bisa Turunkan Skuad U-23 di AFF Cup 2024
-
Mobile Legends Resmi Dipertandingkan di SEA Games 2025, Indonesia Target Emas
-
Sederet Update Baru Mobile Legends Edisi Ulang Tahun ke-8 di Indonesia
News
-
Satukan Dedikasi, Selebrasi Hari Guru di SMA Negeri 1 Purwakarta
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
Terkini
-
Kupas Identitas Kyudai Garaki di Boku no Hero Academia, si Dokter Terburuk!
-
Ulasan Novel Takbir Rindu di Istanbul, Memperjuangkan Cinta atau Cita-Cita?
-
Shin Tae-yong Pastikan Timnas Indonesia Pasang Target Tinggi di AFF 2024
-
Jadi Dokter Hewan, Ini Detail Karakter Na In Woo di Drakor Motel California
-
3 Lawan Terkuat Dihadapi Bajak Laut Rambut Merah di Final Saga One Piece