Tingkah anak kecil memang selalu bikin orang dewasa gemas. Tak terkecuali dengan anak kecil yang masih duduk dibangku sekolah dasar.
Terkadang ada saja tingkah mereka yang bikin ketawa. Baru-baru ini ramai di media sosial video seorang anak perempaun SD yang minta bantuan sang kakak untuk mengerjakan PRnya dan mengeluh bak orang dewasa.
Video tersebut diunggah ulang salah satunya oleh akun media sosial Instagram kendarinesia. Rekaman video memperlihatkan anak perempuan ini mendatangi sang kakak sambil membawa buku tulis dan pensil.
Dia meminta tolong kepada kakaknya yang bernama Nurul untuk membantu mengerjakan PR.
"Nurul, kamu bisa bantu kah," ucap anak perempuan itu dengan raut wajah murung.
Dia mengungkapkan jika kasihan dengan dirinya mau mati karena harus menulis banyak. Apalagi dia masih SD maka dari itu harus dibantu oleh sang kakak untuk mengerjakan PR yang banyak dari gurunya.
"Saya mau mati kasihan betulan, sudah tidak menyangka ini. Baru banyaknya tulisanku, maunya janmi saya SD," kata dia.
Anak perempuan yang masih SD tersebut dengan polosnya mengatakan bahwa dia linglung harus menulis lagi. Dia kemudian mengeluh dengan banyaknya PR yang didapat bak orang dewasa mengeluhkan masalah hidup.
Mengeluh Bak Orang Dewasa
Anak perempuan itu mengeluh pinggangnya sakit karena harus mengerjakan PR yang masih banyak. Dia juga merasa hidupnya susah. Bahkan anak perempuan ini sampai bertanya-tanya mengapa hatinya merasa sakit.
"Baru sakitnya pinggangku, saya mengantuk. Saya mau mati saja, saya susah hidupku ini. Sakitnya hatiku. Eh saya sakit hati apa?" keluhannya.
Mendengar adiknya mengeluh saat meminta bantuan untuk mengerjakan PR membuat Nurul hanya bisa tertawa ngakak. Berdasarkan keterangan unggahan dari akun Instagram kendarinesia, anak perempuan dalam video tersebut bernama Alika.
"Setelah ditelusuri, bocah viral itu merupakan warga Kelurahan Wangkanapi, Kecamatan Wolio, Kota Baubau bernama Alika," keterangan unggahan seperti dikutip oleh Yoursay.id, Minggu (31/07/2022).
Alika sendiri berasal dari Kelurahan Wangkanapi, Kecamatan Wolio, Kota Baubau. Dia merupakan siswa kelas 1 SD Wangkanapi yang baru berusia 6 tahun.
Tag
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Viral! Pemotor 'Bersenjata' di Gunungkidul Dikira Klitih, Ternyata Musuhnya Ulat Jati
-
Bela Gibran, Politisi PSI Sebut Isu Fufufafa Tak Laku: Tidak Relevan
-
Bansos di Jakarta Merosot Selama 2 Tahun, Legislator PKS Suhud Curiga Dipolitisir: Masalah Ini Harus Clear!
-
Anies Dukung Calon yang Tak Disokong Jokowi, Said Didu Setuju: Merusak Negara
-
Ikut Kampanye Ahmad Luthfi, Cara Salim Raffi Ahmad ke Jokowi Jadi Sorotan: Sebegitunya Nyembah..
News
-
Tingkatkan Kompetensi, Polda Jambi Gelar Pelatihan Pelayanan Prima
-
Mahasiswa Bisnis Perjalanan Wisata UGM Gelar Olimpiade Pariwisata #13 Tingkat Nasional
-
Bawakan Berbagai Genre Lagu, DNT Management Gelar Celebrate Zumba Party
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
Sukses Digelar, JAMHESIC FKIK UNJA Tingkatkan Kolaborasi Internasional
Terkini
-
Aurora Ribero Terpilih Bintangi Film 'Komang', Kisah Nyata Raim Laode
-
Arab Saudi Akui Indonesia Berbahaya dari Skema Set Piece, Waspadai Arhan?
-
Rose BLACKPINK Akan Merilis Single Terbaru Bertajuk Number One Girl
-
Jika STY Dipecat dari Timnas Indonesia, Apakah Pratama Arhan Tak Akan Dipakai Lagi?
-
Jawaban Pertanyaan Hidup di Buku Ketika Aku Tak Tahu Apa yang Aku Inginkan