Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan menangkan laga babak 32 besar Kejuaraan Dunia 2022 usai taklukkan wakil Perancis, Lucas Corvee/Ronan Labar pada Rabu (24/8/2022) siang di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Jepang. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menang usai lakoni pertandingan straight game dengan skor 21-15, 21-16 dan durasi pertandingan 28 menit.
Melansir dari aplikasi resmi Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) yaitu Badminton4u, berikut rincian pertandingan antara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Lucas Corvee/Ronan Labar di babak 32 besar Kejuaraan Dunia 2022:
- 58% Win Rate untuk Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, 42% Win Rate untuk Lucas Corvee/Ronan Labar
- 2 Game Points oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, 0 Game Points oleh Lucas Corvee/Ronan Labar
- 4 Consecutive Points dari Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, 3 Consecutive Points dari Lucas Corvee/Ronan Labar
- 42 Total Points Won oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, 31 Total Points Won oleh Lucas Corvee/Ronan Labar
Pertandingan dibuka dengan keunggulan Lucas/Corvee atas The Daddies dengan skor 1-2. Tak membiarkan pasangan Perancis lama berada di atas awan, The Daddies balikkan keadaan dan melaju unggul 11-7 hingga interval gim pertama.
Usai interval gim pertama, pasangan Perancis sempat berhasil memperoleh tambahan poin sebelum akhirnya terhenti di poin ke-13. Bermain santai dan memberikan penempatan-penempatan bola yang sulit dijangkau, The Daddies menangkan gim pertama dengan skor 21-15.
Pada awal gim kedua, The Daddies sempat tertinggal 1-3 dari Lucas/Ronan. Namun, The Daddies dengan sigap membalikkan keadaan menjadi 5-3 atas Lucas/Ronan. Lucas/Ronan terus mencoba mengejar ketertinggalan dengan berbagai penempatan bola. The Daddies berhasil jaga keunggulan 11-9 di interval gim kedua. Keunggulan The Daddies juga berhasil konsisten hingga akhir gim dan membuahkan kemenangan. Gim kedua dimenangkan oleh The Daddies dengan skor 21-16.
Kemenangan The Daddies atas wakil Perancis sekaligus memastikan langkah mereka menuju babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2022. Pada babak 16 besar nanti, The Daddies akan melawan salah satu ganda putra unggulan Jerman yaitu Mark Lamsfuss/Marvin Seidel pada Kamis (25/8).
Baca Juga
-
Rekap Kejuaraan Kelas Atas BWF, Indonesia Nol Gelar Juara!
-
Indonesia Open 2025: Semifinal, Fajar/Rian Bersiap Lawan Juara All England!
-
Indonesia Open 2025: Match Sengit, Jafar/Felisha Terhenti di Babak Kedua
-
Indonesia Open 2025: Laga Pembuka, Adnan/Indah Amankan Tiket Perempat Final
-
Indonesia Open 2025: Jadi Andalan, Dejan/Fadia Terhenti di Babak Awal
Artikel Terkait
-
Kejuaraan Dunia 2022: Kalahkan Wakil Tuan Rumah, Fajar/Rian ke Babak 16 Besar
-
Kejuaraan Dunia 2022: Langkah Zacha / Bela Dihentikan Ganda Campuran Belanda
-
Kejuaraan Dunia 2022: Zacha/Bela Disingkirkan Wakil Belanda di Babak Kedua
-
Kejuaraan Dunia 2022: Hadapi Unggulan, Zach/Bela Terhenti di Babak 32 Besar
-
Kejuaraan Dunia 2022: Main Cepat, Minions Menangkan Laga Babak 32 Besar
News
-
Disebut Sebagai Putra Mahkota Keraton Solo, Intip Profil KGPH Purbaya
-
Lari sambil Menanam: Mandatalam Earth Run 2025 Buktikan Olahraga Bisa Selamatkan Bumi!
-
Ngakak Bareng Aa' Juju, Petualangan Kocak di India Bikin Netizen Ketagihan!
-
5 Film Horor Terbaik Sepanjang Masa Versi Rotten Tomatoes, Siap Uji Nyali?
-
Tersandung Narkoba, Podcast Lama Onad bersama Denny Sumargo Kembali Viral
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Dituntut Sanksi Hukuman 50 Kerbau usai Stand Up Comedy Singgung Adat Toraja
-
Jessica Iskandar Bangga dengan Hasil Rapor El Barack: You Are My Einstein!
-
4 Serum Korea Glutathione, Bikin Wajah Glowing Merata dan Cegah Flek Hitam!
-
Onad Terseret Narkoba, Menguak Apa Itu Ganja dan Ekstasi serta Bahayanya
-
Pemilik Anabul Wajib Tahu! 10 Kesalahan Ini Bikin Hewan Peliharaanmu Menderita