PSSI bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) dan Presiden Joko Widodo mengadakan rapat terbatas membahas tentang persiapan Piala Dunia U-20 tahun depan pada Kamis (8/9/2022) di Istana Negara.
Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule mengungkapkan jika pihaknya menyampaikan secara langsung kepada Presiden Jokowi terkait apa saja yang harus dipersiapkan dalam menyambut Piala Dunia U-20 2023.
"Hari ini kami sampaikan langsung kepada Bapak Presiden @jokowi apa saja yang sudah kami siapkan untuk menyambut Piala Dunia U-20 tahun depan," tulis Iwan Bule di akun Instagram pribadinya @mochamadiriawan84.
"Kami menyampaikan beberapa hal, yang paling utama, kami sangat berterima kasih kepada Bapak Presiden @jokowi yang telah membiayai latihan Timnas untuk persiapan menuju Piala Dunia dan beberapa pergantian pemain yang sudah tidak memenuhi kualifikasi dari segi umur," imbuhnya.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) mengungkapkan jika Presiden Jokowi telah memberikan instruksi kepada para menterinya untuk segera memenuhi apa saja yang telah menjadi catatan utama dari FIFA selaku induk sepak bola Dunia.
"Bapak Presiden memutuskan [menginstruksikan] kepada kami menteri-menteri terkait untuk segera melakukan langkah-langkah memenuhi apa yang dikehendaki oleh FIFA," ungkap Zainudi Amali selaku Menteri Pemuda dan Olahraga dilansir dari laman resmi PSSI.
Kabar mengenai Iwan Bule menghadap Presiden Jokowi di Istana Negara tak lepas dari perhatian para penggemar sepak bola tanah air dan netizen Indonesia. Mereka memberikan beberapa tanggapan di kolom komentar Instagram Ketua Umum (Ketum) PSSI.
Banyak dari mereka yang menyinggung soal penolakan Stadion Pakansari sebagai tempat laga persahabatan antara Timnas Indonesia vs Curacou di ajang FIFA Matchday akhir bulan September mendatang.
"Minta dana pakdhe noh buat FIFA matchday sekelas PSSI gapunya dana," ucap salah seorang netizen.
"Hampir 4 tahun timnas absen di GBK pak,ngga kangen gitu?" kata netizen yang lain.
"Tar pildun semua match pake stadion di jabar aja pa... masih buanyak yg blom disebut, estadio watubelah cirebon, sangkuriang cimahi, siliwangi bandung dll.... cuma tinggal "dibenerin dikit" lah hahahahaha," sindir netizen lainnya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Baca Juga
-
Deretan Wags Cantik Timnas Jerman, dari Model Victoria's Secret hingga Arsitek
-
Publik Respon Pengambilan Sumpah Shayne Pattynama yang Tak Bareng Jordi Amat dan Sandy Walsh
-
Media China Prediksi Timnas Indonesia Bakal Jadi Kekuatan Baru Sepak Bola Asia Tenggara di Masa Depan
-
Luis Milla Ungkap Tak Ingin Permainan Persib Bandung Terpaku dengan Formasi 3 Bek
-
Netizen Klaim Yakob Sayuri Layak Mendapat Panggilan Timnas Indonesia
Artikel Terkait
-
Nge-Vlog Bareng Iriana, Jokowi Hari Ini OTW ke Jakarta buat Nengok Cucu: Bismillah
-
Donald Trump Menang Pilpres Lagi, Pimpinan Komisi I DPR Harap Hubungan RI-AS Dilanjutkan
-
Siapa Saja Komisaris Pertamina Sekarang? Paman Nagita Slavina Kebagian Jabatan Jadi Wakil Komut
-
Adu Karier Simon Aloysius Mantiri VS Iwan Bule, Dua Kader Gerindra Duduki Pucuk Jabatan Pertamina
-
Pendidikan Iwan Bule Komisaris Baru Pertamina, Lulusan Akademi Polisi Tahun Berapa?
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans