Percayakah kalian jika setiap orang di dunia ini memiliki kembaran tak sedarah antara 3 atau 7 orang. Percaya atau tidak tetapi beberapa orang secara tidak sengaja menemukan kembarannya yang memiliki wajah mirip.
Lihat saja beberapa artis seperti yang terbaru Anji. Ia menemukan penjual sate yang mempunyai wajah mirip dengannya.
Bicara soal kemiripan, ada sebuah video viral tentang guru dan siswi pakai jilbab model serupa bak pinang dibelah dua. Video viral tersebut dibagikan ulang oleh akun Instagram vibessekolahkita.
"Mana wajahnya mirip lagi (emoji menangis dan ketawa)" keterangan unggahan video seperti dikutip oleh Yoursay.id, Selasa (4/10/2022).
Rekaman video memperlihatkan suasana kelas yang sedang dalam kegiatan belajar mengajar. Seorang guru berjilbab kebetulan yang mengisi kelas.
Bu Guru terlihat sedang menghampiri salah satu siswi yang duduknya paling depan di bangku pojok. Bu Guru tampaknya meminta siswi itu untuk menjelaskan sesuatu terkait materi yang jadi bahan pelajaran.
Namun, ada hal yang bikin salah fokus daru guru dan siswinya ini. Sebab, mereka mengenakan jilbab warna putih dengan model serupa.
Jilbab putih segiempat yang mereka gunakan pada bagian depan dilipat ke dalam dahi. Bukan hanya model jilbab Bu Guru dan siswinya tersebut yang sama jika diamati wajah mereka juga mirip.
Bak Pinang Dibelah Dua
Kemiripan keduanya dapat dilihat dari bentuk wajah yang oval serta dari bentuk mata dan bibir. Kemiripan guru dan siswi ini semakin sama sebab keduanya mempunyai warna kulit eksotis wanita Indonesia pada umumnya.
Penampilan guru dan siswi ini dapat dikatakan bak pinang dibelah dua. Mereka terlihat kembar hanya saja berbeda jauh dari segi usia.
Warganet sepakat pula berpendapat kalau guru dan siswi pakai jilbab dengan model serupa ini sangat mirip.
"Ketika nenek sama cucu ada di satu sekolah," komentar warganet.
"Antara emak-anak atau nenek-cucu," ujar yang lain.
"Real cerminan masa depan (emoji tertawa)" tanggapan lainnya.
"Waduh fotokopian ya itu (emoji tertawa) hahahaha," imbuh warganet yang lain.
Beberapa warganet berpendapat kalau Bu Guru selain mirip siswinya juga memiliki wajah persis Khofifah Indar Parawasa, Gubenur Jawa Timur.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
5 Cara Menambah Pendapatan Guru Honorer
-
Sejarah Hari Guru Sedunia yang Diperingati setiap 5 Oktober
-
Mengaum Seperti Macan, Akting Bocah Kesurupan saat Ditilang Polisi Bikin Ngakak!
-
Hillary Lasut Polisikan Mamat Alkatiri, Netizen: Yang dibicarain fakta ya bu?
-
Polri Kembali Disorot Kini Dicolek Media Raksasa Amerika Singgung Gas Air Mata, Warganet: Gimana Pak?
News
-
Pesantren Aman, Santri Nyaman! Kemenag Bentuk Satgas Anti Kekerasan
-
Belva Devara: Orang Tua Adalah Support System Terbaik untuk Anak!
-
Jogja Eco Style 2025: Merajut Estetika dan Keberlanjutan Ecoprint
-
Respons Ririn Dwi Ariyanti usai Jonathan Frizzy Beri Kode Gelar Pernikahan
-
Bukan Cuma Buat Anak IT: Panduan Belajar AI Biar Gak Ketinggalan Zaman
Terkini
-
Setelah Dievakuasi, Ancaman Belum Usai: Risiko Kesehatan Kontaminasi Cs-137
-
40 Hari Bolos Sekolah, Ferry Irwandi Tersentuh oleh Kesabaran Sang Guru!
-
Bingung Cara 'Styling' Biar Gak Gitu-gitu Aja? Ini 9 Aturan Main Buat Pemula
-
Sunscreen saat Hujan, Pentingkah? Jangan Sampai Salah Langkah!
-
Raisa & Hamish Daud Umumkan Perpisahan, Fans Teringat Lirik 'Usai di Sini'