Bertemu orang baik menjadi anugerah bagi seseorang apalagi yang rela menolong kita saat sedang kesusahan. Pengalaman bertemu dengan orang baik yang rela menolongnya ketika kehujanan dirasakan oleh perempuan satu ini.
Dalam sebuah unggahan video di akun TikToknya onyars, perempuan tersebut berbagi cerita dirinya dijahitkan jas hujan darurat oleh penjual terpal. Awalnya perempuan tersebut hendak berangkat kerja dengan mengendarai sepeda motor sendiri.
Tiba-tiba di tengah jalan hujan datang, ia pun berteduh untuk menunggu hujan reda. Sebab, ia lupa membawa jas hujan.
Perempuan itu berteduh di depan toko terpal. Setelah satu jam lamanya berteduh tetapi hujan justru semakin deras.
Ia sudah sangat terlambat bekerja. Ia berusaha untuk memesan ojek online dan meminta bantuan orang rumah agar bisa sampai di tempat kerja segera.
Ketika ia kebingungan, bapak penjual terpal rupanya berinisiatif membantu. Bapak ini menjahitkan jas hujan darurat dari terpal dagangannya untuk perempuan tersebut.
"Nih kamu pakai kakyak begini nanti. Yang penting daleman gak basah nanti ganti baju di tempat kerja," ucap si bapak sambil mempraktikkan cara memakai jas hujan darurat seperti dikutip oleh Yoursay.id, Selasa (11/10/2022).
Penjual Terpal Berhati Superhero
Perempuan itu dibuat kaget mengetahui si bapak dengan tulus hati menjahitkannya jas hujan darurat dari terpal. Si bapak melihat perempuan ini jadi teringat anaknya ketika bekerja.
"Katanya bapak keingat anaknya yang juga kerja di ekspedisi," ungkap perempuan tersebut.
Ternyata si bapak tak hanya menjahitkan jas hujan darurat saja untuk perempuan itu. Namun, si bapak juga menjahitkan tas pelindung untuk barang bawaan perempuan ini supaya aman dari air hujan.
"Di sini gue terharu banget, terenyuh, inget almahrum bapak," ucap perempuan tersebut dalam batin.
Ia pun memakai jas hujan dari terpal bikinan si bapak untuk melanjutkan perjalanan ke tempat kerja. Sebelum berangkat, ia berjabat tangan dengan si bapak baik hati yang sudah memperlakukannya seperti anak sendiri.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
-
Ikut Kampanye Ahmad Luthfi, Cara Salim Raffi Ahmad ke Jokowi Jadi Sorotan: Sebegitunya Nyembah..
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
Sebut Anak Abah Bakal Dukung Pramono-Rano, Publik Sepakat dengan Rocky Gerung: Taktiknya Anies Canggih!
-
Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
-
Setelah Sadbor, Netizen Tuntut Ivan Sugianto Dibotaki dan Dihukum Serupa
News
-
Mahasiswa Bisnis Perjalanan Wisata UGM Gelar Olimpiade Pariwisata #13 Tingkat Nasional
-
Bawakan Berbagai Genre Lagu, DNT Management Gelar Celebrate Zumba Party
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
Sukses Digelar, JAMHESIC FKIK UNJA Tingkatkan Kolaborasi Internasional
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
Terkini
-
I Hate Love Me: Buku yang Memberimu Pelukan Virtual saat Sedang Insecure
-
Anime Welcome to Demon School Iruma-kun Dikonfirmasi Lanjut ke Season 4
-
Ulasan Novel Luka Cita: Menemukan Harapan di Balik Kegagalan
-
Menepi Saat Skuad Garuda Jamu Arab Saudi, Kevin Diks Tulis Pesan Menyentuh
-
Berani Keluar dari Zona Nyaman Bersama Buku Kukang Ingin Melihat Dunia