Gelaran pertemuan antara petinggi negara di dunia yang bertajuk KTT G20 di Bali terasa hambar kalau tak ada tingkah yang kocak dari Menteri Presiden Jokowi.
Salah satunya Basuki Hadimuljono, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di KTT G20 menjadi sorotan. Tak hanya bisa ngelawak namun menteri satu ini buat aksi kocak.
Aksi kocaknya Basuki ini membuat para netizen melongo. Karena, di sisi lain menteri seperti Sandiaga Uno dan Luhut Binsar Panjaitan sibuk melayani tamu dari berbagai negara. Namun, sosok 'Pak Bas' ini kocak menyalurkan hobinya.
Hobinya Pak Bas tak muluk-muluk, dalam kegiatan G20 dirinya dengan santai memegang kamera. Bahkan dirinya terekam sedang memoto Joe Biden, Presiden Amerika saat berkunjung di Hutan Mangrove, Rabu (16/11/2022).
Aksi kocaknya di KTT G20 itu hingga trending di twitter. Tagar 'Pak Bas' nampak terpampang jelas di kolom trending dengan jumlah 7.489 orang yang tweet.
Seperti cuitan akun Twitter yang mengatakan pekerjaan Pak Bas sudah rampung. Tinggal menyalurkan hobi bermain fotografer di gelaran pertemuan petinggi negara di dunia dalam KTT G20.
"Menteri Basuki be like: kerjaan gw buat G20 udah kelar, sekarang penyaluran hobi dulu," tulis akun twitter @qronoz.
Menteri berambut putih itu nampak percaya diri memegang kamera. Dirinya dalam mengambil posisi foto juga bersama-sama teman wartawan tanpa ada sekat bahwa dirinya adalah menteri.
Bahkan cuitan netizen ini mengamati tingkah laku Pak Bas yang kocak. Mulai senang main drum dan tanggapan netizen itu bahwa jadi menteri adalah sebagai sampingan saja.
"Rutinitas pak Basuki : Pagi - siang kerja utama jadi fotografer wisuda, event & ceremony. Sore - Malem sibuk freelance jadi menteri bangun jalan tol, pelawak & drummer," celetuk akun @nopal__
Aksi hobi yang tersalurkan di KTT G20 dengan fotografer itu Pak Bas di tanya oleh netizen gimana hasil jepretannya jika lensa wide buat foto sedekat itu.
Namun, pertanyaan netizen itu langsung dibalas oleh warganet lainnya. Kalau lensa wide memang ada keunggulan bisa luas walau objek dekat.
"Btw lensa wide buat moto subjek sedeket itu? gimana hasilnya itu pak bas?," tanya akun @yusffmu.
"Lah bagus dong, Salah satu keunggulan lensa wide emang bisa luas walau dibuat foto jarak dekat atau yg dimaksud lensa tele?," jawab akun @sugusxyz.
Netizen lainnya tak meragukan lensa yang dipakai Pak Bas saat foto. Bahkan menurut netizen lensanya bagus dan tidak membuat foto hasilnya lonjong.
"Tele lebih bagus buat potrait karna bikin wajah lebih real dan ga lonjong cmiiw hehe," tegas akun twitter @bryanyudho.
Video yang mungkin Anda suka
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Resmi Pimpin IKN, Segini Gaji Fantastis Basuki Hadimuljono
-
Sosok Kartika Nurani, Istri Pak Bas Dulunya Tetangga Sri Mulyani
-
Beda Gaji Basuki Hadimuljono saat Jadi Menteri PUPR Vs Kepala Otorita IKN, Bak Bumi Langit
-
Dilantik sebagai Kepala OIKN, Basuki Beberkan Fokus Pembangunan IKN
-
Tugas Berat Basuki Jadi Kepala OIKN, Bangun Ekosistem di IKN Dalam 4 Tahun
News
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
Bangun Minat Menulis, SMA Negeri 1 Purwakarta Undang Penulis Novel
-
Lestarikan Sastra, SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar 10 Lomba Bulan Bahasa
-
Jakarta Doodle Fest Vol.2 Hadirkan Moonboy and His Starguide The Musical, dari Ilustrasi Seniman ke Panggung Teater
-
Dibalik Bingkai Gelar Festival Dokumenter Lumbung Sinema: Palaka Loka Sampada
Terkini
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'