Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Rizal Khoirul Huda
Pebalap muda Indonesia Sean Gelael [sean-gelael]

Seri balap mobil Formula 1 boleh saja mengklaim sebagai kejuaraan balap roda empat paling populer di dunia. Namun, tentu saja dalam dunia balap mobil tidak hanya ada F1, terdapat beberapa kejuaraan lain yang patut untuk disaksikan. Salah satunya yaitu FIA World Endurance Championship  atau FIA WEC.

Berikut ini adalah fakta menarik tentang FIA WEC:

Baca Juga: Peringkat Skin Tercantik Hero Mobile Legends: Bang Bang

1. Setiap balapan sangat menguras energi karena berlangsung lama

FIA WEC merupakan seri balap yang berformat balap ketahanan. Artinya balapan ini memiliki tujuan untuk mengetes seberapa tahan mobil digunakan untuk balapan. Tidak heran jika setiap serinya berlangsung berjam-jam. Bahkan salah satu balapan terkenal yang masuk kalender WEC yaitu 24 Hours of Le Mans sesuai namanya berlangsung selama 24 jam. Lamanya waktu balapan benar-benar menguji fisik pembalap.

2. Terdapat beberapa kelas

Yang unik dari WEC adalah terdapat 4 kelas yang mengikuti setiap balapan. Ada kelas tertinggi yaitu Hypercar dilanjut kelas LMP2, GTE PRO, dan GTE AM. Jika balap F1 dan kelas dibawahnya seperti F2 dan F3 dilaksanakan terpisah, maka di WEC keempat kelas tersebut dilangsungkan bersamaan. Hal ini membuat balapan semakin ramai dan semakin banyak aksi salip menyalip.

Baca Juga: Ekuador vs Senegal Saling Jegal Demi Satu Tiket 16 Besar, Siapakah yang akan Lolos?

3. Diikuti pabrikan mobil terkenal

FIA WEC merupakan ajang paling bergengsi untuk balap ketahanan. Tidak mengherankan banyak pabrikan maupun tim balap saling bersaing memperoleh kemenangan. Pabrikan terkenal yang ikut WEC yaitu Toyota, Ferrari, Porsche, Aston Martin, dan lain-lain. Kita tahu bahwa Toyota bisa dibilang mobil sejuta umat di Indonesia, sementara Ferrari dan Porsche juga terkenal sebagai produsen mobil mewah. Persaingan antara pabrikan membuat WEC semakin berwarna.

4. Sean Gelael raih prestasi membanggakan

Fakta menarik tentang WEC adalah ada pembalap Indonesia yaitu Sean Gelael. Sean mulai ikut WEC setelah menyelesaikan beberapa musim di Formula 2. Tidak hanya sekedar tampil, Sean bahkan berhasil menorehkan prestasi membanggakan. Sean bersama timnya yaitu WRT beberapa kali memenangkan balapan seperti di seri terakhir yaitu 8 Hours of Bahrain. 

Mulai dari balapan yang menguras energi, terdapat pabrikan yang terkenal, hingga atlet balap Indonesia yang menorehkan prestasi membuat FIA WEC bisa menjadi tontonan yang menarik

Rizal Khoirul Huda