Presiden Republik Indonesia (RI), Ir. Joko Widodo telah resmi melantik Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang baru pada 19 Desember 2022.
Sebagai calon tunggal, Laksamana TNI H. Yudo Margono, S.E, M.M, C.S.F.A resmi menggantikan Andika Perkasa. Sebelum diangkat menjadi Panglima TNI, Yudo Margono merupakan militer TNI AL yang memiliki segudang prestasi.
Yudo Margono lahir di Madiun, 26 November 1965 dan telah berusia 57 tahun. Beliau merupakan lulusan Akadami Angkatan Laut (AAL) pada 1988.
Yudo Margono juga pernah mengenyam bangku kuliah dengan S1 Pendidikan Ekonomi Manajemen pada 2014 kemudian melanjutkan S2 Manajemen. Sejak tahun 1988, Yudo Margono telah menyabet 19 jabatan di 8 tempat yang berbeda.
Saat awal-awal kelulusan dari AAL di 1988, Yudo Margono mendapatkan kepercayaan sebagai Asisten Perwira Divisi (Aspadiv) Senjata Artileri Rudal di KRI YNS 332. Setelah itu, beliau dipercaya untuk menjabat berbagai posisi penting di dunia TNI khususnya Angkatan Laut.
Pada tahun 2018 saat menjabat sebagai Panglima Komando Armada I wilayah laut Indonesia Barat, Yudo bersama timnya berhasil menemukan kotak hitam Lion Air di Karawang, Jawa Barat.
Kemudian pada tahun 2020, saat menjabat menjadi Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I, Yudo Margono mampu meredamkan ketegangan wilayah Natuna dampak kapal Nelayan.
Ia kemudian menjadi calon tunggal Panglima TNI sesuai rotasi matra. Yudo Margono memenuhi prinsip keterwakilan matra karena belum ada matra laut yang jadi panglima selama periode Jokowi.
BACA JUGA: Mengenal Hasan Basry, Panglima Letkol TNI Angkatan Darat Divisi Lambung Mangkurat
Beberapa penghargaan yang pernah diraih oleh Yudo Margono adalah:
- Bintang Dharma
- Jalasena Utama
- Kartika Eka Paksi Utama
- Swa Bhuwana Paksa Utama
- Bhayangkara Utama
- Jalasena Naraya
- Pingat Jasa Gemilang - Tentera
- Honorary Member of The Order of Australia (Military Division)
Kemudian, beberapa brevet yang diraih oleh Yudo Margono adalah sebagai berikut:
- Brevet atas air
- Brevet selam TNI AL
- Brevet kavaleri Marinir kelas I
- Brevet Hiu kencana
- Brevet Kopaska
- Brevet Wing penerbang TNI AU
- Wing penerbal
Sedangkan dalam kehidupan pribadi, Yudo Margono memiliki seorang istri bernama Veronica Yulis Prihayati yang merupakan Ketua Umum Jalasenastri. Pasangan ini memiliki 3 anak yaitu Narendi Wira Yoga, Ditya Wira Adibrata dan Noval Wira Abiyuda.
Nah, itulah tadi profil dari Yudo Margono, Panglima TNI baru yang dilantik oleh Presiden Joko Widodo. Pelantikan Panglima TNI telah dilaksanakan pada 19 Desember 2022 lalu.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Hari Ketiga Arctic Open 2024, Tujuh Wakil Indonesia Siap Bertanding!
-
Siap Bertanding di Arctic Open 2024, Jonatan Christie Hadapi Andalan Taipei
-
Babak Awal Arctic Open 2024, Rehan/Lisa Siap Melawan Juara Canada Open
-
Kembali Hadapi Wakil Denmark, Gregoria Mariska Siap untuk Arctic Open 2024
-
Arctic Open 2024, Fajar/Rian Hadapi Unggulan Taipei di Babak Awal
Artikel Terkait
-
Dukungan Jokowi dalam Pilkada Jakarta: Apa yang Bisa Kita Pelajari?
-
Harta Tembus Rp198 M tapi Harga Rumah di Amerika Tak Masuk Akal, LHKPN Andika Perkasa Dianggap Janggal
-
Adu Mekanik Tim Kampanye Ahmad Luthfi vs Andika Perkasa, Dukungan Jokowi Lawan PDIP
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Harta Kekayaan Bhirawa Braja Paksa, Adik Andika Perkasa Tak Senasib Punya Rumah Mewah di Amerika?
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Indonesia ke Piala Dunia: Mimpi Besar yang Layak Diperjuangkan
-
Belajar Menerima Trauma Masa Lalu dari Buku Merawat Trauma
-
Rumah Makan Padang Melisa, Kelezatan Tiada Tara di Kota Jambi
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?