Video seorang ibu-ibu yang memberi tutorial cara makan daging babi agar menjadi halal viral di media sosial. Dalam video yang diunggah ulang akun Instagram @viralsekali pada Sabtu (26/8/2023) memperlihatkan seorang ibu-ibu berkerudung yang mengenakan kaca mata hitam memperagakan cara makan daging babi agar halal.
Pertama-tama ibu-ibu tersebut memperlihatkan piring yang berisi mie goreng dan sepotong daging. Ibu tersebut menjelaskan jika daging yang ada di piring tersebut merupakan daging babi. Setelah itu dia mulai membuat tutorial cara makan daging babi agar menjadi halal.
"Tapi sebelum makan babi yang baik dan benar, harus ada etikanya. Pertama-tama Anda harus membaca bismillahirrahmanirrahim dulu, lalu diteruskan dengan Al-Fatihah ya," ujar ibu yang terlihat sudah cukup berumur itu.
"Kita mulai ya, bagaimana praktik makan babi tetap halal," ucapnya sambil membaca bismillah dan surat Al-Fatihah.
Setelah selesai membaca surat Al-Fatihah, ibu tersebut terlihat melahap daging yang diklaimnya sebagai daging babi yang menurutnya sangat enak itu.
Tidak jelas apa motivasi ibu tersebut membuat video kontroversial yang mengundang reaksi netizen. Namun agaknya hal tersebut dilakukannya agar ia menjadi viral.
Netizen yang melihat unggahan tersebut menjadi geram atas kelakuan ibu tersebut. Mereka menyebut bahwa akan ada kasus Lina Mukherjee jilid 2 dan menyesalkan mengapa kejadian yang sama harus terulang kembali.
"Kalo ditangkep jangan nangis ya bu," komen akun @yun***
"Stress nih orang, bentar lagi jadi tetanggaan sama Lina Mukherjee," sambung akun @sayu***
"Lina Mukherjee ke-2 nih," tulis akun @alif***
"Udah umur bukannya mendekatkan diri kepada Allah malah aneh-aneh kelakuannya," komen akun @fari***
"Demi konten dan pengen viral apa aja dilakukan, giliran ditangkep aja pasti nangis," tulis akun @irma***
Sebelumnya TikToker Lina Mukherjee juga sempat viral lantaran aksinya makan daging babi dengan mengucap bismilllah menjadi polemik. Usai videonya viral dan dianggap melecehkan agama Islam, Lina Mukherjee harus mempertanggungjawabkan perbuatannya itu dan hingga kini dia harus mendekam di jeruji besi.
Semoga kita bisa lebih bijak dalam memanfaatkan media sosial agar kejadian Lina Mukherjee tersebut tidak terulang kembali.
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Apes Banget! Cewek Ini Dapat Hadiah Kipas Angin, Setelah Dibuka Malah Bikin Kecewa
-
Emak-emak Tergiur Iklan, Hasil Makeup Alisnya Malah Mirip Ulat Bulu
-
Profil Habib Umar bin Hafidz, Balihonya Viral Disandingkan dengan Ganjar Pranowo
-
Viral Pasangan Mesum Digerebek di Kuburan Cina Cisoka Tangerang Pas Lagi Ena-ena
-
Viral Emak-emak Cuci Motor di Laut, Warganet Ngelus Dada: Jangan Dikasih Tahu Bang!
News
-
Gaung Gamelan: Simfoni Ratusan Penabuh Gamelan Membuka Yogyakarta Gamelan Festival ke-30
-
KSPM FEB UI Selenggarakan Kursus Pasar Modal, Daftar Sekarang!
-
Joe Hattab Hadir! Pacu Jalur Kuansing Jadi Sorotan Dunia
-
Karnaval Kaula Muda 2025: Ketika Gen Z dan Milenial "Debat" Pakai Tawa
-
Meriah! HUT ke-68 SMA Negeri 1 Purwakarta Penuh dengan Nasi Tumpeng
Terkini
-
6 Rekomendasi Laptop Touchscreen Terbaik 2025: Buat Kerja atau Kuliah Dijamin Sat-set
-
Ulasan Novel Fan Favorite: Pertarungan Hati dan Reputasi di Acara Televisi
-
Bobby, Polisi, dan Kucing yang Lebih Berharga dari Warga Negara?
-
Up All Night oleh xikers: Kegundahan Para Jiwa Muda Hadapi Lika-Liku Hidup
-
Samsung Seri A 2025: HP Kelas Sultan dengan Harga Anak Kos, Cekidot!