Tampaknya di hari-hari yang terlampau panas sekarang ini, mengonsumsi buah-buahan menjadi salah satu cara untuk menjaga tubuh agar tetap segar dan fit. Selain baik untuk kesehatan, mengonsumsi buah juga sangat praktis untuk bisa dikonsumsi secara langsung. Jadi tidak perlu ribet buat memakannya.
Walaupun begitu, tentu ada buah yang perlu effort buat makannya. Paling tidak, orang yang mau makan buah terlebih dahulu harus mengupas kulitnya terlebih dahulu. Misalnya saja, buah mangga, melon, buah naga, dan lain sebagainya.
Paling tidak, kamu tentu butuh alat untuk mengupasnya, seperti halnya pisau. Namun, apa jadinya kalau alat semacam itu tidak ada?
Untuk itu, mungkin kamu perlu melihat cara mengupas mangga yang diperlihatkan melalui unggahan akun TikTok @ritaapriatna0, berikut ini.
Walaupun tekniknya sih sulit untuk ditiru. Pasalnya, wanita yang mengupas mangga dalam video itu menggunakan alat yang unik. Tepatnya, wanita itu mengupas mangga dengan menggunakan garpu. Kok bisa? Hanya wanita itu yang tahu.
Tetapi yang jelas, tampak dalam video itu, ia mengupas mangga tampak seperti menggunakan pisau padahal ia menggunakan garpu. Hasil potongannya pun juga sangat rapih.
Bahkan sang pengunggah saja merasa takjub melihat skill temannya itu. Di captionnya, ia menyebut kalau temannya itu serba bisa.
“Teman serba bisa, gak ada pisau garpu pun jadi,” kata si pengunggah dikutip Kamis (5/10/2023).
Pengunggah juga tidak menyarankan bagi penonton untuk meniru kelakuan temannya itu.
“Jangan ditiru ya garpu jadi pisau untuk buka mangga,” lanjut pengunggah.
Kalau pun masih saja ngotot, mungkin skill itu hanya bisa ditiru kalau dalam keadaan kepepet, semisal anak kos yang perabotannya tidak lengkap tapi ingin makan mangga.
Sontak unggahan tersebut menjadi viral di TikTok dan menuai banyak komentar dari warganet. Hingga tulisan ini dibuat, video tersebut telah ditonton 129,9 ribu kali, 668 like, 60 komentar, dan 24 kali dibagikan.
“Sebagai anak kos gak ada pisau sendok pun jadi buat kupas-kupas,” tulis akun @lin***.
“Makasih infonya bisa dipraktekkan kalau dalam keadaan mendesak,” sahut yang lain.
“Gak ada pisau, garpu pun jadi,” timpal netizen lain di kolom komentar.
Baca Juga
-
Beli Bahagia di Toko Buku: Kenapa Novel Romantis Jadi Senjata Hadapi Kiamat
-
Dilema Fatherless di Indonesia: Ayah Selalu Sibuk, Negara Selalu Kaget
-
Perselingkuhan Artis dan Standar Ganda: Mengapa Kita Gemar Melempar Batu Lewat Jempol?
-
Media Ngebut, Kebenaran Terengah-engah
-
Kierkegaard dan Eksistensialisme: Menemukan Makna Hidup di Dunia yang Berisik
Artikel Terkait
-
5 Manfaat Makan Buah Sebelum Makan, Bisa Mengontrol Berat Badan!
-
3 Alasan Mengapa Buah Potong Kurang Sehat Dikonsumsi Dibanding Buah Utuh
-
3 Tips Menyimpan Buah Potong agar Awet dan Tahan Lama, Gampang Banget!
-
5 Artis Wanita Berzodiak Aquarius, Ada Nagita Slavina yang Bijaksana?
-
Ida Susanti Wanita yang Ngaku Dinikahi Perempuan Pernah Ajukan PK, PN Surabaya Angkat Bicara
News
-
Tren Medical Tourism di Asia Tenggara, Jadi Tolok Ukur Mutu Layanan Kesehatan?
-
Kenapa Harga RAM Mahal di 2026? Ini 4 Faktor Utama Penyebabnya
-
Cara Otak Menciptakan Emosi: Rahasia di Balik Penilaian Kognitif Manusia
-
Apa Itu Kapitil? Mengenal Kata Baru di KBBI yang Jadi Lawan Kata Kapital
-
Gadis Kecil dan Seikat Bunga Mawar di Tangannya
Terkini
-
Ratu Sofya Bicara soal Beban Hidup, Adik Beri Pembelaan untuk Orang Tua
-
Dibintangi Aulia Sarah, Film Sengkolo: Petaka Satu Suro Sajikan Teror Horor Psikologis
-
Vivo V70 Segera Rilis di Indonesia, Diprediksi Versi Rebrand Vivo S50 yang Rilis Eksklusif di China
-
Diresmikan Menjadi Pelatih, Timnas Indonesia Harusnya Tak Butuh Berproses Lagi Bersama John Herdman
-
Di Balik Senyum Media Sosial: Mengapa Hidup Terasa Berat Meski Tampak Baik-Baik Saja?