Mencari pekerjaan di Indonesia menjadi salah satu hal yang sangat menantang. Pasalnya, persaingan di pasar tenaga kerja begitu sulit, ditambah lagi dengan jumlah lulusan sarjana setiap tahunnya tak sebanding dengan lowongan pekerjaan yang tersedia. Bukan itu saja, keterampilan yang mempuni dengan sesuai permintaan industri juga semakin rumit. Sehingga memang benar adanya kalau mencari pekerjaan adalah perkara yang sulit.
Seperti itulah kiranya yang dialami wanita ini. Ia membagian kisahnya lewat sebuah video yang diunggah melalui akun TikTok @yabodooo0. Wanita itu curhat bagaimana sulitnya ia bekerja, namun akhirnya memilih untuk resign.
BACA JUGA: Jadi Pelajaran Banget, Wanita Ini Temukan Ular Kobra di Tempat Tidurnya
Diketahui wanita itu bernama Amina, dia merupakan seorang perantau dari Lampung yang bekerja di Bekasi. Dirinya bekerja di sebuah minimarket. Wanita itu curhat dengan airmatanya yang tak bisa terbendung, dan mengaku resign karena tidak sanggup dengan perlakuan atasannya.
Memilih resign karena tak sanggup dengan perlakuan atasannya
Dalam cuitan video curhatannya, Amina mengaku sering ditegur oleh atasannya di depan customer. Hal itu tentu tidak etis, Amina sendiri menerima ditegur jika benar-benar melakukan kesalahan dan ditegur di belakang layar.
“Buat kalian yang merasa punya jabatan di toko, jangan seenaknya sama bawahan. Sama aja kalian itu mutusin rejeki orang lain,” ucapnya dalam video tersebut.
“Bisa-bisanya gue ditegur di depan customer. Kalau misalnya mau negur gue bisa di luar kerjaan, jangan kayak gitu lo,” sambungnya.
Amina menambahkan kalau ia sudah satu tahun menahan bekerja di toko tersebut walau berada dalam tekanan, demi bisa menafkahi ibu dan adiknya.
Namun akhirnya wanita itu pun menyerah dan tidak kuat lagi dengan perlakuan atasannya. Ia mengaku bahwa dirinya selalu dicarikan kesalahan dan seakan-akan sengaja untuk tidak dibuat nyaman.
Keputusan yang diambil wanita itu untuk resign merupakan pilihan yang nekat, apalagi dirinya mengaku punya cicilan.
Lebih lanjut, Amina mengakui bahwa bisa mendapatkan pekerjaan bukanlah hal yang mudah, tetapi keluar dari pekerjaanya itu merupakan pilihan yang harus dia ambil.
BACA JUGA: Keren Banget, Becak Robot Ini Sungguh Unik dan Bisa Dinaiki Orang Dewasa
Komentar netizen
Alhasil video wanita itu pun berhasil mencuri perhatian warganet hingga membuat videonya menjadi viral di media sosial. Berikut beragam komentar dari netizen.
“Semangat ya buat kakaknya pasti di balik peristiwa ini dibanyakin rejekinya,” komentar netizen.
Selain komentar dukungan terhadap wanita itu, ternyata ada juga komentar dari netizen yang menyudutkan wanita tersebut.
“Maaf bukannya apa-apa. Setelah aku lihat semua video-video TikTok kakaknya. Mungkin wajar saja sih dia ditegur sama atasannya. Soalnya kebanyakan video TikTok dia itu lagi bekerja tapi main HP,” sahut lainnya.
Ada pula netizen yang berkomentar dan memberikan dugaan kalau bikin TikTok itu kadang ada rejekinya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Estafet Jokowi ke Prabowo, Bisakah Menciptakan Rekrutmen Kerja yang Adil?
-
6 Alasan Kenapa Banyak Orang Lebih Memilih WhatsApp Dibanding yang Lain
-
6 Pengaturan di Windows yang Dapat Memaksimalkan Masa Pakai Baterai Laptop
-
7 Fitur Keamanan Android yang Bisa Lindungi Data Pribadi Kamu
-
4 Trik Tingkatkan Kualitas Audio di Laptop Windows
Artikel Terkait
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Justin Hubner Minat Nikah dengan Perempuan Indonesia
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali