Film dokumenter 'Dirty Vote' membongkar nama-nama menteri aktif di Kabinet Jokowi yang diduga melakukan kampanye terselubung untuk tiga pasangan calon (paslon) Presiden dan Wakil Presiden dalam kontestasi Pilpres 2024.
Pakar hukum tata negara, Bivitri Susanti mengatakan dugaan kampanye terselubung yang dilakukan menteri-menteri ini karena mereka tidak terdaftar resmi sebagai timses.
BACA JUGA: Fadli Zon Sentil Mahfud MD Soal Film Dokumenter 'Dirty Vote': Kebetulan yang Presisi
"Mengapa kita bisa sebut mereka melakukan kampanye terselubung? Karena mereka tidak terdaftar dalam tim kampanye resmi yang didaftarkan ke KPU," kata Bivitri Susanti dikutip pada Senin (12/2/2024).
Daftar Menteri yang Melakukan Kampanye Terselubung Untuk Paslon
Paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar
Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah diduga melakukan kampanye terselubung untuk paslon nomor urut 1. Dirty Vote membagikan bukti foto ketika Menaker Ida menghadiri Rapat Koordinasi Jaringan Perempuan Nahdliyin untuk Anies-Muhaimin di Lampung.
Paslon Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming
Ada delapan menteri dari Kabinet Jokowi yang diduga melakukan kampanye terselubung untuk paslon nomor urut 2 ini. Berikut nama-nama menterinya,
1. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan
2. Wakil Menteri Desa Palman Raharjo
3. Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga
4. Menteri Investasi Bahlil Lahadalia
5. Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi
6. Menteri Pertanian Amran Sulaiman
7. Menteri BUMN Erick Thohir
8. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang
Film Dirty Vote membagikan bukti video dugaan kampanye terselubung yang dilakukan Menves Bahlil dan Menko Marves Luhut untuk Prabowo-Gibran.
Paslon Ganjar Pranowo dan Mahfud MD
Menteri Kabinet Jokowi yang diduga melakukan kampanye terselubung untuk paslon nomor urut 3 yaitu Menteri Sosial Tri Rismaharini, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas, dan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Menpppa) Bintang Puspayoga.
Berita berjudul 'Ikut Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di GBK, PDIP Pastikan Menterinya Masih Dalam Kabinet Jokowi' menjadi bukti dokumenter 'Dirty Vote' terkait dengan dugaan kampenye terselubung para menteri tersebut.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
Artikel Terkait
News
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
Milenial vs Gen Z: Mengapa Generasi Milenial Dinilai Lebih Awet Muda?
-
Perbandingan Banjir Jakarta Dulu dan Sekarang: Cerita Warga Kelapa Gading Timur
-
Dating Apps dan Kesepian di Tengah Keramaian Kota
-
Bukan Sekadar Hiburan, Pop Culture Juga Mekanisme Bertahan Hidup Manusia Modern di Era Digital
Terkini
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik