Acar adalah hidangan pelengkap yang terbuat dari campuran mentimun dan wortel yang dipotong kecil, juga bawang merah dan cuka serta cabai. Tanpa adanya kehadiran acar pada makanan seperti sate, nasi goreng, mie goreng, martabak, dan gulai, maka akan terasa seperti ada yang hilang atau kurang bukan?
Nah, sebuah penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa UNIMED yakni Muhammad Yusuf Nasution, Ashar Hasairin, dan Tri Harsono mengungkap fakta lain tentang acar yang sangat menarik.
Dalam penelitian yang berjudul Kajian Keragaman Jenis dan Laju Pertumbuhan Kapang Dalam Acar Limau Kasturi (Citrofortunella Microcarpa) Makanan Masyarakat Melayu, menyebutkan bahwa acar atau ‘achar’ berasal dari bahasa India (Hindu) yang artinya hidangan sampingan. Makanan ini sejak dulu kerap disajikan pada acara adat dan hari besar keagamaan. Cita rasa asli acar adalah asam dan pedas, serta diklaim baik untuk pencernaan karena mengalami proses fermentasi.
Acar sendiri biasanya mendampingi hidangan yang berminyak dan tinggi kolesterol sebagai penyeimbang rasa dan menetralkan kolesterol pada hidangan utama.
National Geographic melansir, acar ternyata sudah jadi makanan yang dikonsumsi sejak 4.000 tahun atau jaman Mesopotamia. Hal itu karena Cleopatra dan Julius Caesar bersumpah bahwa kemunculan acar dimulai lebih dari 4 ribu tahun saat manusia Mesopotamia merendam mentimun di air garam asam agar sayur tersebut bisa awet.
Mengutip History.com, pada New York Food Museum ada bukti bahwa dua kali Injil menyebut mentimun merupakan bahan dasar acar. Mentimun sendiri adalah buah asli India, yang telah dikonsumsi sejak 3.000 tahun lalu di wilayah Asia Barat, Mesir Kuno, dan Yunani.
Ternyata hidangan ini sudah dimakan oleh penghuni bumi sejak dulu kala ya, keren.
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Acar Martabak Warganet Ini Dibuang Sang Adik, Alasannya Bikin Publik Kesal
-
Profesor Ini Bikin Masakan Mesopotamia dari Resep Kuno, Rasanya Lezat
-
Biar Sahur Semangat, Yuk Jajal Resep Telur Acar Kuning
-
Hits: Viral Kakek Jual Intisari, Harga Anting Kate Middleton Bikin Melongo
-
Makan Olahan Bergizi Biar Imunitas Tubuh Baik, Ini Resep Sayur Acar Kuning
Ulasan
-
Drama Diaspora Indonesia dalam Film Ali & Ratu Ratu Queens, Penuh Makna!
-
Ulasan Novel The Butcher's Daughter: Kisah Anak Pedagang Daging di London
-
Buku I'm Not Lazy. I'm On Energy Saving Mode; Pelukan untuk Diri yang Kelelahan
-
The Blanket Cats: Novel Cozy yang Sayangnya Kurang Menyentuh
-
Saat "Bumi Cinta" Naik Layar: Mampukah MD Pictures Menjaga Magisnya?
Terkini
-
Mengenang Diogo Jota, Ternyata sang Pemain Pernah Bertarung dengan Penggawa Garuda
-
4 Cleanser Lokal Kandungan Glycerin, Rahasia Kulit Kenyal dan Terhidrasi!
-
Tips Menguasai Teknik Dasar Futsal: Kunci Bermain Efektif di Lapangan Kecil
-
Lebih Dekat Mengenal Futsal, Lapangan Kecil Penuh Strategi
-
Mauro Zijlstra Selangkah Lagi Bela Indonesia, Naturalisasi Hampir Rampung?