Di masa pandemi ini, bukan berarti kita tidak bisa berwisata dan traveling untuk sekedar merefresh pikiran dan memanjakan diri. Pekerjaan yang menumpuk, tugas online yang semakin seabrek, tentu membuat kita penat dan pusing.
Tempat wisata dan tempat-tempat nongkrong adalah jawaban untuk merefresh kembali otak kita. Kita bisa bersantai menikmati keindahan alam, wahana-wahana dan menu-menu makanan yang memanjakan mulut kita.
Malang terkenal dengan pantainya, namun di balik itu semua ada beberapa wisata dan tempat nongkrong yang juga tidak kalah menarik, di antaranya adalah
1. Rest Area Puncak Sumawe
Kalau Anda dari arah kota Malang dan sedang menuju ke arah pantai melalui jalur Turen - Sumbermanjing wetan, Anda akan melewati rest area Puncak Sumawe. Tidak hanya tempat untk istirahat, tetapi juga tersedia makanan-makanan dengan berbagai menu serta kopi khas sumawe.
Tidak hanya itu, dari Puncak Sumawe kita akan dimanjakan dengan pemandangan alam yang sangat indah, apalagi jika kita melihat ke arah utara dan barat, pasti akan tampak sangat indah sekali.
2. Puncak Gunung Prekul
Di Daerah kecamatan Gedangan terdapat tempat wisata hits, lebih tepatnya berada di puncak Gunung Prekul.
Di mana bangunan yang menyerupai pagoda dan kuil yang terbuat dari kayu, juga mampu menyihir para traveller untuk datang dan memanjakan mata di sana. Di samping tempatnya yang nyaman karena di puncak gunung, kita juga disuguhi pemandangan sunset yang indah.
Nah, jika para traveller sedang menuju pantai dengan rute Gondanglegi - Bantur, teman-teman bisa mampir sebentar di Puncak Gunung Prekul, karena rute menuju pantai di Malang selatan juga melewati Wisata Puncak Gunung Prekul.
3. Puncak Teluk Asmara
Para pecinta bahari dan traveller pantai-pantai Indonesia. Di Malang selatang, tepatnya di Pantai Teluk Asmara, ada puncak Teluk Asmara yang menyuguhkan pemandangan-pemandangan seperti di luar negeri. Apalagi ketika Sunset, tentu pemandangan yang indah sangat memanjakan mata.
Di samping itu, di sana kita bisa memesan makanan seafood yang bisa kita santap sambil menikmati angin sore dan pemandangan indah matahari senja.
itulah tiga wisata baru di Malang Selatan yang tidak hanya menyuguhkan pemandangan indah, tetapi juga memanjakan mulut kita dengan menu-menu makanan yang beragam. Jika kalian sedang ke Malang, mana yang ingin kalian kunjungi terlebih dahulu?
Baca Juga
Artikel Terkait
-
5 Destinasi Menarik di Malang yang Tak Banyak Orang Tahu
-
6 Sumber Hidden Gem di Daerah Pakis yang Nggak Boleh Terlewatkan!
-
Kusuma Agrowisata, Wisata Alam Instagramable di Kota Batu
-
Jalan-Jalan Seru dan Hemat Biaya ke Wisata Sumber Maron Malang
-
Berkunjung ke Candi Badut, Keajaiban Sejarah Tersembunyi di Kota Malang
Ulasan
-
Ulasan Buku The Alpha Girl's Guide: Menjadi Perempuan Smart dan Independen
-
Ulasan Novel Teka-Teki Sabita, Perjalanan Cinta dan Dilema Remaja
-
Ulasan Novel 'Beautiful World, Where Are You': Menggali Makna Hidup dan Cinta
-
17 Tahun Itu Bikin Pusing: Inspirasi Menjadi Gen Z Tangguh Pantang Menyerah
-
Mengungkap Rahasia dan Ketegangan Rumah Tangga di Novel 'Imprisonment'
Terkini
-
Raih Hasil Gemilang di China Masters, Jonatan Christie Masuk BWF World Tour Final 2024
-
Berlatar di Periode Edo, Anime Shabake Siap Tayang Tahun 2025
-
Jorge Martin Debut Pakai Motor RS-GP, Bagus tapi Masih Butuh Penyesuaian
-
Hottest Merapat! Lee Jun Ho 2PM Umumkan Tur Konser pada Januari 2025 Mendatang
-
Pandam Adiwastra Janaloka Peduli Lingkungan dengan Beralih ke Pewarna Alami