Indonesia terkenal dengan berbagai macam kuliner. Setiap daerah pasti memiliki makanan khasnya masing-masing. Tidak cuma eksis di kancah nasional, beberapa makanan khas Indonesia bahkan telah dikenal global.
Berikut ini adalah makanan Indonesia yang terkenal hingga ke mancanegara yang setidaknya wajib kamu coba sekali seumur hidup.
1. Soto
Soto adalah makanan sejenis sup yang berisi daging dan kuah kaldu. Daging yang dipakai dalam soto biasanya adalah daging ayam, daging kambing, atau daging sapi. Di Indonesia ada berbagai jenis soto. Beberapa daerah memiliki jenis soto dengan bumbu yang berbeda-beda. Misalnya soto lamongan, soto madura, soto betawi, dan coto makassar.
Selain itu, enyajiannya juga bermacam-macam, misalnya soto lamongan yang terkenal dengan tambahan bumbu koyanya. Ada pula yang memakan soto dengan tambahan lontong, sate, atau telur asin.
2. Rendang
Makanan satu ini merupakan asli daerah Minangkabau, terbuat dari daging sapi yang dimasak lama bersama santan dan bumbu, hingga hanya menyisakan potongan daging dan bumbu kentalnya saja.
Karena dimasak lama, rendang dapat bertahan selama berminggu-minggu di suhu ruangan. Kita dapat dengan mudah menjumpai rendang di setiap rumah makan padang dan selalu menjadi salah satu menu favorit.
Selain populer di Indonesia, kelezatan rendang juga terkenal hingga ke mancanegara. Pada tahun 2011, rendang dinobatkan menjadi peringkat satu makanan terenak di dunia versi CNN Internasional.
3. Sate
Sate atau satay adalah makanan khas Indonesia yang dibuat dari daging yang dipotong kecil, kemudian ditusukkan pada bambu, dibakar di atas arang dengan bumbu kecap. Daging yang dipakai untuk sate biasanya adalah daging ayam, daging kambing, atau daging sapi.
Penyajian sate pada umumnya menggunakan bumbu kacang dengan potongan bawang merah mentah. Sebagai sumber karbohidratnya, sate lebih cocok jika dimakan dengan lontong. Di Indonesia ada beberapa jenis sate yakni sate madura, sate ponorogo, sate maranggi, dan sate lilit.
4. Gado-gado
Makanan satu ini kerap dijumpai di berbagai kota. Bahkan konon katanya, ada yang menyebut gado-gado khas Jakarta. Gado-gado dibuat dari sayuran yang direbus kemudian disajikan bersama bumbu kacang, telur rebus, dan kerupuk.
Biasanya gado-gado juga diberi tambahan lontong atau nasi, meskipun pada dasarnya bukanlah makanan utama, melainkan kudapan yang dikonsumsi untuk menunda lapar di jam-jam tanggung.
5. Nasi Goreng
Makanan sejuta umat ini memang tidak pernah salah, cara membuatnya yang sangat mudah dengan bahan-bahan yang pasti ada di dapur, membuatnya dijadikan menu andalan kala lapar di malam hari atau sarapan pagi.
Nasi goreng dibuat dengan bumbu bawang merah, bawang putih, cabai, dan garam yang dihaluskan, kemudian ditumis bersama nasi. Biasanya nasi goreng disajikan dengan telur goreng atau sosis, tak lupa lalapan timun dan selada agar lebih sedap. Salah satu tokoh dunia yang menyukai nasi goreng adalah mantan presiden Amerika Serikat, Barrack Obama
Itulah 5 makanan Indonesia yang kelezatannya diakui oleh dunia. Sebagai warga Indonesia sudah seharusnya kita melestarikan makanan-makanan tersebut dan menjaganya agar tidak diakui bangsa lain.
Tag
Baca Juga
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
-
Kurang Berbakat di MotoGP, Aleix Espargaro Membayarnya dengan Kerja Keras
-
3 Fakta Menarik F1 GP Las Vegas 2024, Max Verstappen Sah Jadi Juara Dunia
Artikel Terkait
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Gelar Jajarans, Nagita Slavina Hadirkan Makanan khas Indonesia hingga Mancanegara
-
Tren Gaya Hidup Halal Meningkat, Top Halal Award Bantu Masyarakat Memilih Tanpa Keraguan
-
Cara Mengurangi Risiko Asam Urat Yang Kerap Menyebabkan Nyeri Jempol Kaki
Ulasan
-
Novel Dia Adalah Kakakku, Perjuangan Seorang Kakak Mewujudkan Cita-Cita Adiknya
-
4 Rekomendasi Novel Inspiratif untuk Menemani Proses Perbaikan Diri
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Ulasan Novel The Years of the Voiceless: Potret Kehidupan di Bawah Represi
Terkini
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Hogwarts Legacy Definitive Edition: Konfirmasi Resmi dan Bocoran Konten Baru!