Penggemar akan segera melepas rindu dengan aktor Kim Soo Hyun. Setelah drama Korea terakhirnya yang bertajuk 'It's Okay Not to Be Okay' sukses tayang pada 2020 lalu, Kim Soo Hyun akan kembali hadir ke layar kaca menampilkan kualitas aktingnya.
Yuk intip 5 fakta dari peran Kim Soo Hyun di Drama Korea terbaru 'One Ordinary Day' berikut ini, sebagaimana dirangkum dari Soompi.
1. Drama Genre Thriller Pertama Kim Soo Hyun
Berbeda dari drama dan film sebelumnya, aktor tampan kelahiran 1988 ini akan menjadi seorang tersangka pembunuhan dalam K-Drama thriller terbaru.
Drakor yang sangat dinantikan ini merupakan hasil kolaborasi epik dari sutradara Lee Myung Woo dari 'The Fiery Priest', 'Punch', dan 'Backstreet Rookie' dengan penulis naskah Kwon Soon Kyu yang sebelumnya menulis dalam drama Korea 'Warrior Baek Dong Soo' dan 'The Royal Gambler'.
Sebelumnya, Kim Soo Hyun sudah pernah memainkan peran dalam film psychological thriller berjudul 'Real' pada 2017 silam.
2. Remake Serial Popular Asal Inggris
Serial yang telah dikonfirmasi memiliki delapan episode ini merupakan remake dari serial asal Inggris berjudul 'Criminal Justice', tayang perdana pada 2008 di BBC dan telah berhasil tayang sebanyak dua musim.
Meskipun merupakan daur ulang dari serial yang ditayangkan hingga tahun 2009 tersebut, Kim Soo Hyun mengaku kedua versi memiliki kelebihannya masing-masing. Tak hanya berfokus untuk mencari sang penjahat asli, 'One Ordinary Day' akan lebih memusatkan hubungan antara karakter utama dan orang-orang di sekitarnya.
3. Peran Kim Soo Hyun sebagai Tersangka Pembunuhan
Kim Soo Hyun akan berperan sebagai Kim Hyun Soo. Yakni seorang mahasiswa normal yang hidupnya berubah secara drastis karena dalam waktu semalam ia menjadi tersangka utama kasus pembunuhan seorang wanita.
Kim Hyun Soo menjadi tersangka karena terdapat bukti yang memperlihatkan bahwa dirinya sempat menghabiskan waktu bersama dengan wanita tersebut. Karena desakan dari media, jaksa menyatakan bahwa Kim Hyun Soo benar-benar bersalah.
Untuk mencari keadilan, Kim Hyun Soo dibantu oleh Shin Joong Han, diperankan oleh Cha Seung Won, yang merupakan seorang pengacara, baru saja lulus ujian pengacara menghadapi sistem hukum yang kejam.
4. Aktor Pendukung yang Menjanjikan
Menggandeng Kim Soo Hyun dan Cha Seung Won, akting yang memukau siap ditunjukkan oleh dua aktor papan atas Korea Selatan tersebut. Selain itu, pemain pendukung seperti Kim Sung Kyu dan Lee Seol menjanjikan kualitas akting mereka dalam drama ini.
5. Rilis Trailer Pertama
Setelah merilis poster terbaru yang memperlihatkan Kim Soo Hyun terduduk menggambarkan situasi putus asa, 'One Ordinary Day' dalam lama Instagram Couplang Play pada Jumat (22/10/2021) merilis trailer pertamanya yang memperlihatkan keadaan TKP pembunuhan dan ketika Kim Soo Hyun berada di dalam penjara.
Tim produksi 'One Ordinary Day' membagikan komentar dan memuji akting Kim Soo Hyun. "Kim Soo Hyun adalah aktor yang menarik dan berharga yang memiliki sisi kekanak-kanakan dan sisi maskulin pada saat yang bersamaan. Tolong nantikan 'One Ordinary Day', di mana penampilan luar biasa Kim Soo Hyun akan bersinar lagi."
'One Ordinary Day' dijadwalkan tayang pada 27 November dengan 8 episode. Dapat disaksikan di Coupang Play dan Viu.
Tag
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Drama Love Scout Umumkan Jajaran Pemain Utama
Ulasan
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
Terkini
-
Akui Man City Sedang Rapuh, Pep Guardiola Optimis Pertahankan Gelar Juara?
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo