Menjadi seseorang dengan kemampuan mengeluarkan ilmu sihir, tentu menjadi sebuah hal yang kerap kali diimpikan oleh anak-anak kecil. Dalam imajinasi mereka, diberkahi dengan ilmu sihir dapat membawa kebaikan bagi lingkungan sekitar. Bagi mereka, diberkahi ilmu sihir merupakan hal yang menyenangkan. Pun demikian dengan tema utama yang diangkat dalam film animasi terbaru rilisan dari Walt Disney, Encanto.
Dikisahkan, di Kolombia, terdapat sebuah keluarga yang mendapatkan anugerah luar biasa dengan diberkahi kemampuan ilmu sihir. Keluarga Madrigals menyendiri di balik pegunungan Kolombia, di sebuah rumah Ajaib, dan tempat yang menakjubkan. Tempat itu dikenal dengan nama Encanto.
Karena magis yang dimilikinya, Encanto membuat setiap keluarga dan anak yang berada di sana memiliki kekuatan magis, tepatnya ilmu sihir. Oleh sebab itu, sedari kecil mereka mampu mewujudkan apa yang diinginkan.
Namun sayangnya, hal tersebut tak berlaku pada satu anak yang bernama Mirabel. Meski terlahir dan besar di Encanto, Mirabel tak memiliki kekuatan Ajaib seperti yang dimiliki oleh saudara-saudaranya. Sehingga, dirinya merasa berbeda dari yang lainnya.
Namun, justru di sinilah serunya film animasi ini. Mirabel yang tak memiliki kekuatan sihir justru menyadari jika terjadi sesuatu yang salah dalam “dunia persihiran” di Encanto. Dan ketika menemukan Encanto dalam bahaya, Mirabel menjadi satu-satunya Madrigal biasa yang menjadi tulang punggung untuk mengatasi permasalahan tersebut.
Lalu, bagaimanakah usaha Mirabel untuk mengatasi ancaman yang datang ke Encanto? Mampukah dirinya yang biasa-biasa saja tanpa kekuatan Ajaib mengatasi permasalahan tersebut? Tentu saja hal tersebut akan terjawab setelah teman-teman menyaksikan film Encanto yang mulai dirilis untuk umum pada 24 November 2021 ini.
Secara keseluruhan, film berdurasi 1 jam 39 menit ini sangat cocok untuk dinikmati bersama dengan keluarga besar. Namun, dengan adanya unsur implisit tentang dunia sihir dalam film ini, para penonton dewasa setidaknya bisa menjelaskan kepada anak-anak atau keponakan mereka mengenai hal tersebut.
Pasalnya, di Amerika Serikat sendiri konten film yang mengandung unsur magic dikategorikan dalam tayangan dengan bimbingan orang dewasa. Nah, penasaran dengan film Encanto dan juga petualangan Mirabel dalam menyelamatkan desa tercintanya? Kita tunggu jadwal rilisnya untuk Indonesia ya. Itu tadi hanya sepotong sinopsis Film Encanto.
Baca Juga
-
Dean James Masuk Radar Ajax, Persaingan Bek Kiri Skuat Garuda Bakal Kian Berdarah-Darah!
-
John Herdman Mainkan Gaya Kick and Rush, 2 Pemain Ini Berpotensi Dicoret dari Timnas Indonesia!
-
Dikritik Meski Belum Bekerja di Timnas, PSSI dan John Herdman Sudah Berada di Jalur yang Benar?
-
John Herdman Cari Asisten Pelatih Lokal, Meski Layak, Sebaiknya Jangan Nova Arianto!
-
Usung Permainan Intensitas Tinggi, Kepelatihan John Herdman Jadi Akhir Era Pemain Uzur di Timnas?
Artikel Terkait
Ulasan
-
Film Uang Passolo: Hadirkan Kritik Sosial yang Lucu, Kocak, dan Menyentuh
-
Drama China When I Fly Towards You: Belajar Menerima Diri Sendiri
-
Analisis Konflik Batin dan Kekerasan Seksual dalam Novel Lelaki Harimau Eka Kurniawan
-
Film Beauty and the Beat: Harmoni di Balik Rivalitas Diva yang Menghibur!
-
Ulasan Novel Pengantin Remaja: Membuka Tabir Realita Pernikahan Dini
Terkini
-
Affordable dan Tahan Lama, 5 Varian Parfum Bonavie yang Cocok Semua Suasana
-
Pelukan yang Salah
-
Hangat dan Menyentuh, I Lost My Adventurer's License Dapat Adaptasi Anime
-
Anatomy of Curiosity: Saat Kemalangan Orang Lain Menjadi Kepuasan Otak Kita
-
4 Sunscreen Lokal Green Tea untuk Kulit Sehat Bebas Sunburn dan Jerawat