Sebagai seorang aktris yang profesional, mereka juga dituntut untuk mempunyai kemampuan akting nan mumpuni. Bukan hanya berperan sebagai wanita feminim, beberapa di antara mereka juga dituntut untuk berperan sebagai seorang laki-laki dalam drama Korea yang dibintanginya.
Bahkan, mereka tak ragu menunjukkan perubahan mulai dari memangkas rambut menjadi pende, sampai menunjukkan aura maskulin yang kuat. Penampilan mereka juga totalitas dan berhasil membuat para penonton terpukau. Berikut beberapa aktris Korea yang berperan sebagai laki-laki dalam K-Drama.
1. Bae Suzy
Bae Suzy merupakan aktris Korea kelahiran 10 Oktober 1994 yang memulai debutnya pada tahun 2010, sebagai anggota girl group bentukan JYP Entertainment, Miss A. Dia semakin dikenal berkat perannya dalam drama Dream High (2011), Uncontrollably Fond (2016), Vagabond (2019), Architecture 101 (2012) dan Start-Up pada 2020 lalu.
Biasa tampil feminim, tetapi Suzy juga pernah berperan maskulin dalam drama Korea terpopuler berjudul Gu Family Book pada tahun 2013. Dalam drama tersebut, dia berperan sebagai Dam Yeo Wool, arsitektur seni bela diri di sekolah ayahnya sendiri.
Dia pun menyamar menjadi seorang lelaki lantaran diperintahkan ayahnya untuk menjadi agen rahasia di penginapan milik Park Moo Sol. Kemudian dia pun mulai jatuh cinta pada Kang Chi setelah lama tidak bertemu.
Sebelum dirinya dikenal sebagai karakter perempuan yang anggun dan menawan, Park Min Young justru lebih dulu dikenal publik berkat aktingnya sebagai seorang lelaki dalam drama Sunkyunkwan Scandal. Dalam drama Korea tersebut, dia berperan sebagai Kim Yoon Hee, seorang gadis cerdas yang berkepribadian mandiri serta harus menghidupi keluarganya.
Yoon Hee akhirnya menyamar sebagai seorang lelaki dan menggunakan nama adiknya. Kemudian dia mengikuti ujian nasional putra hingga akhirnya bertemu dengan Lee Seon Joon. Ketika mereka berdua berhasil lulus ujian nasional bersama, keduanya pun berbagi kamar di Universitas Sungkyunkwan.
3. Kim Yoo Jung
Biasa tampil sebagai karakter wanita manis, tetapi dalam drama Love in the Moonlight aktris Kim Yoo Jung justru berperan sebagai seorang pria. Dalam drama tersebut dia berperan sebagai Hong Ra-on, seorang gadis populer yang cerdas. Tetapi dia dibesarkan ibunya sebagai anak laki-laki. Kemudian dia pun mencari nafkah dengan menyamar sebagai penulis novel roman dan konselor hubungan pria dengan nama Hong Sam Nom.
4. Park Eun Bin
Aktris Park Eun Bin juga pernah berperan sebagai seorang laki-laki dalam drama Korea The King’s Affection. Kali ini dia berperan sebagai Lee Hwi, seorang putra mahkota palsu setelah kematian saudara kembarnya. Dia berjuang untuk menyembunyikan identitas aslinya dari semua orang. Akan tetapi, dia justru mulai jatuh cinta pada gurunya yang berasal dari keluarga bangsawan bernama Jung Ji Woon.
Itulah beberapa aktris cantik Korea yang pernah berperan sebagai laki-laki maskulin dan tampan dalam drama. Dari beberapa karakter yang dibawakan oleh keempat aktris Korea tersebut, mana saja yang pernah kamu tonton dramanya?
Tag
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
Ulasan
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam
-
Ulasan Buku Period Power, Meningkatkan Produktivitas Saat Datang Bulan
-
Pedasnya Nendang, Icip Kuliner Cabe Ijo yang Bikin Ketagihan di Kota Jambi
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Novel Dia Adalah Kakakku, Perjuangan Seorang Kakak Mewujudkan Cita-Cita Adiknya
Terkini
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Kenali Pengaruh Marketing Automation Terhadap Peningkatan Efisiensi Bisnis
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri