Seorang ibu tak akan pernah kehilangan kasih sayang yang dimilikinya. Meskipun bukan kepada anak-anaknya sendiri, kasih sayang ibu akan selalu ada, tanpa memandang fisik maupun kondisi mereka yang membutuhkan kasih sayangnya.
Itulah yang dialami oleh Ibu Siti (Christine Hakim), seorang ibu yang telah kehilangan waktu dan perhatian dari anak-anaknya. Karena anak-anaknya sibuk dengan dunianya masing-masing, Siti merasakan kesepian yang mendalam, dan membutuhkan teman. Tak hanya teman, namun juga seseorang yang bisa dijadikan untuk penyaluran kasih sayang keibuannya.
Hingga suatu ketika, Siti bertemu dengan Murni (Ayushita Nugraha), seorang wanita tuna wisma yang memiliki gangguan jiwa. Kondisi Murni yang tengah hamil tua, membuat Siti merasa iba, dan pada akhirnya memutuskan untuk membawanya pulang.
Di rumah, Siti memperlakukan Murni selayaknya manusia normal, bahkan selayaknya anak-anak sendiri. Segala kebutuhan Murni, diberikan olehnya, bahkan, diberikan kasih sayang yang tulus.
Tentu saja hal ini membuat anak-anak Siti merasakan sebuah kekhawatiran. Pasalnya, ketika mengetahui kondisi Murni yang mengidap gangguan jiwa dan Siti yang sudah renta, hal-hal buruk bisa saja terjadi sewaktu-waktu. Meski dilarang oleh anak-anaknya, namun Siti tetap bersikukuh untuk merawat Murni dan memberikan kasih sayang tulus kepadanya.
Ditemani oleh Jalu (Toran Waibro) yang merupakan anak-angkatnya, Siti tetap merawat Murni, dan menjadikannya sebagai tempat untuk berbagi di saat kondisi fisiknya semakin melemah karena mengidap penyakit kanker.
Dari sedikit ulasan yang saya tuliskan ini saja kita sudah akan mengetahui haru biru alur cerita film yang bergenre drama keluarga ini ya.
Ingin mengetahui ending dari kisah Siti, Murni dan tokoh-tokoh lain yang ada di film ini? Silakan teman-teman langsung saja menuju ke laman layanan streaming kesayangan masing-masing ya! Dijamin, film ini akan membawa kalian merasakan sebuah perasaan betapa berharganya seorang ibu yang kita miliki.
Selain dibintangi oleh Christine Hakim yang berperan sebagai Siti dan Ayushita Nugraha sebagai Murni, film ini juga dibintangi oleh komika yang andal dalam impersonate dan act out, Ge Pamungkas yang berperan sebagai Damar, Niken Anjani sebagai Pratiwi, dan juga Anastasia Herzigova yang berperan sebagai Danti. Film berdurasi 1 jam 28 menit ini cocok sekali lho ditonton bersama dengan keluarga. Apalagi jika ditonton bersama dengan ibu tercinta.
Baca Juga
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
Artikel Terkait
-
Kronologi Ibu Mertua Faank Wali Meninggal Dunia Usai Umrah, Sempat Dioperasi Karena Batu Ginjal
-
Istri Faank Wali Sudah Berfirasat Sang Ibu Akan Meninggal Dunia Usai Umrah
-
Ibu Mertua Meninggal Usai Ibadah Umrah, Faank Wali Bicara Tentang Kepergian yang Indah
-
Apa Arti Lorem Ipsum? Tulisan di Tugu Titik Nol IKN Bikin Geger
-
5 Rekomendasi Facial Wash untuk Ibu Hamil dan Ibu Menyusui, Cari yang Bebas Pewangi
Ulasan
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Review Film Drop: Dinner Romantis Berujung Teror Notifikasi Maut
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku