Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Lintang Larissya
Poster 'Ode to the Spring'. (weibo)

Salah satu film mengangkat genre pandemi Covid-19 di China akan segera ditayangkan pada bulan April.

Ode to the Spring menceritakan kisah keputusasaan masyarakat biasa di Wuhan yang terdampak pandemi Covid-19 pada awal tahun 2020.

Film yang berjudul China Meiyou Yige Chuntian Bu Hui Lailing ini dibintangi Zhou Dong Yu (’Better Days’ dan ‘Us and Them’) dan Yin Fang (’Snow Redemption’ dan Coffee Or Tea’) sebagai pemeran utama. Sementara Song Xiaobao, Pan Bin Long, Wang Jing Chun, Zhao Jin Mai, Huang Chao, Yang Si, Huang Xiao MIng, Song Jia, dan Zhang Hang Cheng menjadi pemeran pendukung.

Berbarengan dengan pemberitahuan tanggal rilis perdana, rumah produksi unggah poster dan trailer baru. Dalam trailer berdurasi 1 menit 30 detik yang diunggah melalui kanal youtube China Movie Official Channel, memperlihatkan perbedaan signifikan keadaan sebelum terjadinya pandemi dan sesudah. 

Di mana ketika sebelum pandemi masyarakat sehari-hari berkumpul dengan keluarga diselimuti kebahagiaan, tetapi ketika pandemi datang seketika banyak yang merasakan kesedihan akibat perpisahan, baik oleh jarak maupun ajal.

Dalam trailer ini juga memperlihatkan orang-orang yang kalang kabut, suara sirine ambulan yang berlalu lalang, rumah sakit yang penuh hingga memperlihatkan kondisi pengidap yang sudah kritis, termasuk adegan ketika masyarakat meneriakkan kalimat fenomenal “Wuhan, Jiayou”.

Film ini akan menjadi film yang mengharukan, pasalnya menyorot bagaimana pertama kali pandemi menyeruak dan perlahan mengambil waktu, kebahagiaan, hingga nyawa orang-orang yang dikasihi.

Ode to the Spring disutradarai dan difilmkan oleh Asosiasi Film Tiongkok, diarahkan oleh Tian Yu Sheng dari The Sacrifice (2020) dan Lost on Journey (2010).

Film antalogi ini akan menceritakan beberapa keluarga yang merasakan takut, sedih, dan kehilangan, tetapi berusaha untuk kuat dan mengumpulkan kekuatan bersama untuk berjuang melawan pandemi. Tidak hanya masyarakat biasa, tapi juga garda terdepan yakni tenaga kesehatan. Mereka pantang mundur saling membantu satu sama lain.

Ode to the Spring akan tayang perdana pada 2 April 2022, bertepatan dengan festival Qingming di seluruh bioskop Tiongkok. Untuk perilisan secara Internasional belum ada informasi lebih lanjut. Tak sabar menantikan?

Lintang Larissya