Siapa di sini yang suka makan sate? Sajian masakan Indonesia ini sudah tidak perlu diragukan lagi kelezatannya. Beberapa daerah mempunyai jenis sate dengan ciri khasnya masing-masing dan tentu saja memiliki kelezatannya tersendiri.
Salah satu jenis sate yang patut kamu ketahui adalah Sate Ponorogo. Sate dari daerah di Jawa Timur tersebut biasanya terbuat dari daging ayam. Sate ini juga sering disajikan bersama irisan lontong.
Tak perlu jauh-jauh sampai Ponorogo untuk merasakannya, kamu bisa menikmati Sate Ponorogo di Jogja. Ya, kamu dapat menemukan Sate Ponorogo di gerai Saporo. Sate Ponorogo Saporo memiliki dua gerai di Jl. Pandega Marta dan perempatan Pasar Stan.
Hal paling khas dari Sate Ponorogo adalah irisan ayamnya. Daging ayam untuk Sate Ponorogo diiris dengan sayatan yang tipis memanjang. Di Sate Ponorogo Saporo sendiri, kamu tidak hanya menemukan daging ayam saja, tetapi juga ada sate kulit ayam.
Sate Ponorogo Saporo spesial karena diolah tanpa MSG dan bahan pengawet. Sate ini sebelum dibakar akan direbus dalam kuah berbumbu ala mereka terlebih dahulu. Cara ini membuat bumbu semakin meresap dan sate bisa matang dengan sempurna.
Proses pembakaran Sate Ponorogo Saporo dilakukan pada tungku tanah liat yang didatangkan langsung dari Ponorogo. Menariknya lagi, sate ini dibakar sama sekali tidak menggunakan kecap. Cita rasa gurih dan legit berasal dari gula merah.
Bumbu kacang ala Sate Ponorogo Saporo dibungkus secara terpisah. Bumbu kacang di sini berwarna cokelat muda dan sedikit terasa pedas. Jika masih kurang pedas, Saporo juga menyediakan sate dengan varian ekstra pedas.
Kamu bisa memilih Sate Ponorogo Saporo secara ala carte, nasi dan sate, atau lontong dan sate. Terdapat dua pilihan porsi pas dan porsi kenyang. Rata-rata harga Sate Saporo tergolong ramah di kantong, sekitar Rp18.000 – Rp36.000. Mereka melayani pembayaran secara tunai maupun non tunai dengan QRIS.
Sate Ponorogo Saporo buka dengan jam operasional mulai pukul 11.00-21.00 WIB. Mereka libur khusus hari Jumat. Informasi lainnya tentang sate ini bisa kamu dapatkan dengan mengecek Instagram @satesaporo. Jadi bagaimana, tertarik untuk mencoba Sate Ponorogo Saporo?
Tag
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Sampang Mencekam: Konflik Pilkada Renggut Nyawa Pendukung Calon Bupati
-
Prediksi Besaran Upah Minimum Jogja 2025 dan Tanggal Penetapannya
-
Night Drive Maut Mahasiswa di Jogja, Dari Buka Celana Sampai Berakhir di Penjara
-
Arjuna Apartment Dukung Ngayogjazz, Sinergikan Budaya Lokal dan Modernitas
-
Berapa UMP Jawa Timur 2025? Cek Bocoran Terbaru dan Simulasi Hitungannya
Ulasan
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?