Salah satu hal yang paling menarik tentang bepergian adalah menemukan mengapa segala sesuatunya seperti sekarang ini. Dan mungkin kita akan terkejut menemukan berbagai fenomena yang terlihat aneh tapi nyata dan ada faktanya. Berikut ini 5 fakta tentang berbagai tempat di dunia menyadur dari laman The Travel Intern.
1. Salju di Gurun Sahara
Jika mendengar kata gurun maka yang terlintas adalah padang pasir luas dan panas karena memiliki curah hujan yang sangat rendah. Lantas mendengar jika mendengar Gurun Sahara bersalju, bagaimana?
Ternyata hal yang tampak mustahil itu pernah terjadi pada tahun 2018 di mana Gurun Sahara diselimuti oleh salju putih. Namun, salju hanya bertahan selama sehari sebelum mencair di bawah terik matahari.
Hujan salju pertama yang tercatat terjadi pada tahun 1979 dikarenakan badai salju yang berlangsung selama setengah jam. Meskipun suhu turun hingga membeku di malam hari, kurangnya kelembaban membuat hampir tidak mungkin untuk menghasilkan salju.
2. Coca Cola tidak ada di negara ini
Coca Cola adalah salah satu minuman bersoda populer yang mudah ditemukan. Namun, kalian tidak akan menemukan produk ini di dua negara yang telah terkena embargo perdagangan jangka panjang AS yaitu Korea Utara sejak 1950 dan Kuba sejak 1962.
3. Piramida terbanyak ada di Sudan
Mesir sangat terkenal dengan piramida Giza yang sudah ada sejak ratusantahun lalu. Namun, ternyata Mesir bukanlah negara yang memiliki piramida terbanyak melainkan negara Sudan. Nubia, sebuah wilayah di Sudan, memiliki 255 piramida yang jumlahnya dua kali lipat jumlah piramida yang ada di Mesir.
Melihat sejarah, setelah memerintah dinasti ke-25 Mesir, firaun Nubia melarikan diri ke Sudan dan membentuk kerajaan Kushite. Inilah alasan mengapa ada piramida di Sudan.
4. Caño Cristales, tempat pelangi paling terang di Kolombia
Caño Cristales merupakan sungai yang terletak di Taman Alam Nasional Serranía de la Macarena Kolombia. Di sini kita bisa melihat fenomena pelangi yang indah antara Mei hingga November ketika rumput sungai mekar dengan warna kuning, biru, hijau dan merah.
5. Macchu Pichu adalah kota tahan gempa
Kota Inca kuno ini terletak di atas dua garis patahan di Peru. Namun, bagaimana kota ini dikatakan tahan gempa? Faktanya, suku Inca menciptakan teknik rekayasa brilian yang disebut 'batu ashlar', di mana batu dipotong agar pas.
Hal ini memungkinkan batu untuk bergerak di tempatnya selama gempa bumi, sebelum menetap kembali ke posisi semula. Hal inilah yang membuat kota ini tahan gempa.
Itulah berbagai fakta tentang dunia yang absurd tapi nyata. Fakta ke berapa nih yang paling menarik?
Baca Juga
-
Makan Ramah Lingkungan dengan Tadisi Lama, Cara Kembali Menyayangi Bumi
-
Tidak Perlu Krim Mahal, Pakai 5 Bahan Alami Ini untuk Hilangkan Flek Hitam
-
Ingin Terapkan Less Waste saat Travelling? Berikut 4 Tipsnya!
-
5 Langkah Sederhana Less Waste, Yuk Coba Terapkan!
-
Mulai Sustainable Living dari Mana? 5 Kebiasaan Ini Bisa Kamu Terapkan
Artikel Terkait
-
Daftar Pemain Keturunan Wajib Bela Timnas Indonesia U-17 Biar Gacor di Piala Dunia U-17 2025
-
Titiek Puspa Tiada, Kris Dayanti: Kami Akan Menjaga Estafetnya dengan Baik
-
Timnas Indonesia Tak Istimewakan Pemain Keturunan dalam Seleksi Skuad Piala Dunia U-17 2025
-
Target Realistis Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025, Nova: Lihat Undian Dulu
-
3 Hal yang Perlu Dihindari Agar Pemain Timnas Indonesia U-17 Tidak Layu sebelum Mekar
Ulasan
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Review Film In the Lost Lands: Perjalanan Gelap Sang Penyihir dan Pemburu
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
Terkini
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!