Tak terasa tahun baru tinggal menghitung hari. Menikmati keindahan malam tahun baru bersama orang-orang tersayang memang sangat menyenangkan. Tak dapat dimungkiri bahwa pergantian tahun identik dengan kemeriahan dan kegembiraan. Tak sedikit yang merayakannya dengan berbagai kegiatan, seperti pesta kembang api atau barbeque.
Meski demikian, tahun baru tidak harus selalu dirayakan di rumah lho. Kamu juga bisa mengunjungi tempat-tempat tertentu untuk melalui tahun baru bersama orang-orang tersayang. Tentunya kamu harus tahu rekomendasi tempat wisata yang tepat dan juga nyaman untuk merayakannya.
BACA JUGA: 4 Hal yang Harus Diperhatikan saat Bermain Kembang Api di Malam Tahun Baru
Bagi kamu yang tinggal di daerah Lampung, berikut beberapa rekomendasi tempat perayaan tahun baru 2023 di Lampung yang lagi hits!
1. Puncak Mas
Salah satu tempat yang bisa kamu kunjungi untuk merayakan tahun baru yaitu Puncak Mas. Tempat wisata yang satu ini menyuguhkan pemandangan yang indah untuk dipandang.
Kamu pun dapat menikmati pemandangan dari ketinggian. Banyak fasilitas yang akan membuat kamu nyaman di sana sehingga sangat cocok untuk menjadi tempat merayakan tahun baru.
Puncak Mas juga sering mengadakan berbagai acara ketika malam pergantian tahun baru lho. Tak jarang ada artis-artis lokal maupun papan atas yang datang mengisi acara. Dan yang paling dinanti-nantikan yaitu, penyelenggara akan meluncurkan kembang api saat puncak pergantian tahun.
2. Lampung Walk
Tak hanya Puncak Mas saja, kamu yang ingin menikmati pergantian malam tahun baru di pusat Kota Bandar Lampung, Lampung Walk bisa menjadi pilihan tempat yang tepat. Di sini kamu dapat menyaksikan berbagai kegiatan yang diselenggarakan untuk menyambut tahun baru.
Tak jarang Lampung Walk juga menyelenggarakan pertunjukan musik, megican, stand uo comedy, fun games, dan pesta kembang api saat puncak acara yakni tepat pukul 00.00 WIB.
Nah, siapa tahu kamu adalah orang beruntung yang bisa menikmati semua pertunjukan tersebut saat berkunjung ke Lampung Walk di malam tahun baru.
3. PKOR Way Halim
Biasanya lapangan PKOR Way Halim digunakan untuk menyelenggarakan berbagai kegiatan seperti olahraga dan event lainnya.
Akan tetapi, tak sedikit orang yang mengunjungi lapangan PKOR Way Halim saat pergantian tahun baru. Mereka berkumpul di lokasi tersebut untuk menjalin keakraban dengan sesama pengunjung.
Banyak pula anak muda yang datang hanya untuk menantikan pergantian tahun di sana sembari melakukan pesta kembang api. Lokasi PKOR Way Halim sendiri berada di Perumnas Way Halim, Bandar Lampung.
BACA JUGA: 3 Hal yang Penting untuk Diperhatikan Menjelang Tahun Baru
4. Tugu Bundaran Gajah
Tugu Budaran Gajah juga sering kali dijadikan lokasi langganan masyarakat Bandar Lampung untuk merayakan malam tahun baru. Biasanya akan ada pesta kembang api di tempat ini untuk mempercantik detik-detik pergantian tahun baru.
Itulah keempat rekomendasi tempat perayaan tahun baru 2023 di Bandar Lampung. Di mana pun tempat yang kamu kunjungi untuk menantikan pergantian tahun, tetap jangan lupa untuk menjaga kebersihan lingkungan ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Keren! NewJeans Bakal Jadi Headliner di Festival Tahun Baru Terbesar di Jepang
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Pesisir Barat Lampung, Warga Diminta Waspada Gempa Susulan
-
Himasakta, Formandibula, dan Imabsi Unila Gelar Workshop Wirausaha Gen Z
-
Rencana dan Harapan Afgan Buat Tahun Baru
Ulasan
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Review Webtoon Pasutri Gaje, Drama Kehidupan Rumah Tangga yang Relate!
-
Ulasan Buku 'Cindelaras', Kisah Permaisuri Raja yang Dibuang ke dalam Hutan
-
Ulasan Film Monolith: Keberanian Seorang Ibu dalam Melindungi Anaknya
-
Ulasan Film REC, Horor Found Footage yang Mencekam
Terkini
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings