Kamu sedang mencari bahan bacaan yang ringan dan kental dengan latar serta suasan Eropa? Buku yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat!
Identitas Buku:
Judul Buku: 2,578.0 km
Penulis: Ayu Nugraheni
Penerbit: Bhumi Anoma x Lovable
Jumlah Halaman: 304 Halaman
Penggalan Blurb:
Selain romantis, Eropa juga memiliki sisi keajaiban yang lain. Dan, rencana manusia, tidak peduli seberapa teliti dan detail, akan selalu kalah dengan timing alam semesta.
Ulasan Lengkap:
Juni tetap memutuskan akan berangkat ke Eropa meskipun harus sendirian. Rencananya, ia akan pergi bersama Bulan, kekasihnya. Namun, ternyata semesta berkehendak lain. Juni dan Bulan putus sebelum mereka berangkat ke Eropa bersama. Permasalahan klasik, yang satu terlalu sibuk, yang satu merasa tidak diperhatikan.
Jujur, buku ini definisi estetik yang sesungguhnya, lihat saja covernya. Isinya tidak kalah cantik dan menarik. Para pembaca akan diajak untuk menikmati udara Eropa, berbagai bangunan peninggalan bersejarah, suasana kota-kota hits seperti Milan, Barcelona, hingga kota romantis seperti Paris.
BACA JUGA: Posisi Duduk Ganjar di HUT PDIP Jadi Sorotan, Sekjen Hasto: Itu Biasa, Tak Ada Istimewa...
Ada sosok Elio yang menemani Juni menjelajah setiap sudut tempat yang ada di Eropa. Elio, si cowok penulis dengan humor absurd dan tampang di atas rata-rata. Pertemuan keduanya sama sekali tidak terduga, benar-benar definisi dari takdir dan kehendak semesta. Elio tidak sengaja menemukan jurnal Juni yang tertinggal di sebuah kafe, alhasil, dari sana hubungan keduanya semakin dekat.
Selama dia minggu di Eropa, setiap hari mereka selalu menghabiskan waktu bersama. Juni khawatir, apakah nanti setibanya di Jakarta, mereka akan tetap seperti ini atau kembali jadi dua orang asing yang saling sibuk dengan urusan masing-masing?
Ternyata rencana semesta selalu tiba di waktu yang tepat. Rencana manusia, sesempurna apapun, akan kalah dan tunduk pada kehendak semesta. Begitu pun Juni dan Elio. Lantas, dapatkah mereka mempertahankan hubungan mereka yang bahkan belum tahu akan ke arah mana? Bagaimana mereka berdua mengatasi masa lalu masing-masing, Elio dengan mantannya yang akan segera menikah, dan Juni yang merasa masih belum selesai dengan Bulan.
Buku ini cocok dibaca untuk kamu yang senang dengan latar dan suasana ala Eropa yang kental. Penjabaran serta gaya bahasa yang mengalir santai akan membuat para pembaca terbuai dan tanpa sadar sudah hampir mencapai halaman akhir. Pesan yang terkandung dalam kisah Juni dan Elio juga cukup dalam.
Kamu tertarik untuk membacanya?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
Ulasan
-
Menjajaki Trek Gunung Kawi: si Cantik yang Butuh Effort!
-
Buku Obat Sedih Dosis Tinggi, Refleksi agar Semangat Menjalani Hidup
-
Belajar Komitmen Terhadap Janji di Novel Bidadari Bermata Bening
-
Drakor Pro Bono: Hakim Jung Kyung Ho Berubah Jadi Pengacara Pro Bono
-
Perawan Remaja dalam Cengkeraman Militer: Di Balik Janji Dai Nippon
Terkini
-
Gabriel Basso Kembali, Netflix Umumkan Perilisan The Night Agent Season 3
-
Harga Turun, Spek Masih Ganas! Galaxy S Series yang Masih Layak Dibeli 2026
-
HP Oppo 3 Jutaan Terbaik 2026: Mana yang Paling Layak Dibeli?
-
Kembali Bertemu Vietnam, Peluang Timnas Indonesia Lolos Fase Grup AFF Cup Kecil?
-
Mundur dari Indonesia Masters 2026, Jonatan Christie Pilih Jaga Kondisi