Sal Priadi menjadi penyanyi yang belakangan banyak dikenal oleh orang-orang terlebih lagi para remaja. Memulai kariernya pada tahun 2015, penyanyi ini mulai dikenal luas berkat lagu miliknya yang berduet dengan Nadin Amizah dengan judul Amin Paling Serius.
Karier Sal langsung meroket saat itu. Kepopulerannya makin meningkat berkat album yang diluncurkannya pada tahun 2019 lalu dengan judul Markers and Such. Album ini berisikan tiga lagu yang menurut penulis sangatlah enak dan penuh makna.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Ayu Ting Ting Mengaku Bilqis Ternyata Anak Biologis Raffi Ahmad, Benarkah?
Salah satu dari tiga lagu pada album Markers and Such adalah Mesra-mesraannya Kecil-kecilan Dulu. Lagu ini selain liriknya yang puitis serta nadanya yang sangat indah, juga memiliki makna yang cukup mendalam. Yuk simak artikel ini buat tahu apa makna di balik lagu ini.
Secara keseluruhan, lagu ini menceritakan tentang cara seseorang membahagiakan orang tercintanya dengan cara yang terkesan biasa saja namun tetap bermakna. Kondisi mereka yang menyebabkan hal ini, sehingga mereka harus bertahan di tengah kondisi yang tidak biasa mereka lalui, tapi tetap saling membahagiakan.
Lagu dimulai dengan lirik “Ba, sementara kita mesra-mesraannya kecil-kecilan dulu, ya tunggu sampai semua mereda”. Kata ba di sini dapat menjadi panggilan kepada orang yang ia sayang, lalu dijelaskan bahwa kondisi yang sekarang mengharuskan mereka bersenang-senang dengan cara yang sederhana dulu karena situasi yang sedang tidak baik.
Selanjutnya lagu ini menceritakan tentang seorang yang menjanjikan untuk pergi ke suatu tempat, tidak hanya di rumah saja walau kondisi sedang tidak seperti biasanya. Dibuktikan dengan lirik “'Kan kukenalkan penampilan hujan di tempat lain pemandangan bagus di tempat yang jauh bukan yang di dekat rumah saja”. Lirik ini juga membuktikan bahwa bagaimanapun kondisinya, seorang itu tetap mengusahakan untuk membahagiakan orang tersayangnya.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Tiko Ternyata 'Anak Emas' di Keluarga Cendana Berdasarkan Hasil Tes DNA, Benarkah?
Setelah itu, lagu ini menceritakan tentang suasana saat mereka pergi ke tempat yang telah diceritakan pada kalimat sebelumnya. Mereka merasa bahagia dan senang karena menemukan suasana baru yang menyenangkan. Kisah ini diceritakan dalam lirik “Kita 'kan tangkap banyak kejadian yang menarik koleksi suasana asyik perasaan-p'rasaan yang baik”.
Jadi itulah pemaknaan lagu Mesra-mesraannya Kecil-kecilan Dulu menurut penulis. Lagu ini merupakan lagu yang indah dan juga bermakna dalam, karena menceritakan tentang seorang yang tetap berusaha untuk membahagiakan orang tersayangnya walaupun keadaan sedang tidak baik-baik saja.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Profil Faishal Tanjung, Adik Sheila Dara yang Resmi Melamar Nadin Amizah
-
Profil Faishal Tanjung yang Baru Lamar Nadin Amizah, Adik Sheila Dara?
-
Faishal Tanjung Kerja Apa? Adik Sheila Dara yang Baru Saja Melamar Nadin Amizah
-
Selamat! Nadin Amizah Dilamar Adik Sheila Dara di Bawah Rintik Hujan dan Pakai Kotak Cincin Tua
-
Interaksi Romantis Luna Bijl dan Maarten Paes di GBK Jadi Sorotan: She Always Brings Luck
Ulasan
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?