Jogja rasanya tidak pernah berhenti untuk menyuguhkan panorama wisata alam yang indah dan memanjakan mata para pengunjung. Ada banyak sekali tempat wisata alam di Jogja yang dapat dikunjungi, salah satunya yang cukup populer dan sering disambangi oleh wisatawan adalah Air Terjun Luweng Sampang.
Mendapat julukan sebagai 'Grand Canyon Indonesia', Air Terjun Luweng Sampang mempunyai karakteristik unik dan menarik dengan debit air deras yang jatuh dari atas ketinggian. Air yang mengalir dari tempat wisata berikut diapit oleh bebatuan bergaris menuju sungai yang tidak begitu dalam dan sering dijadikan tempat berenang oleh para wisatawan.
Ketinggian Air Terjun Luweng Sampang tergolong pendek, sekitar 5 meter dengan lebar 1,5 meter yang membuatnya tidak setinggi air terjun di tempat lain. Apabila berkunjung ke tempat berikut di musim hujan, pengunjung dapat menyaksikan keindahan Air Terjun Luweng Sampang dengan debit air sungai yang melimpah.
Saat pertama kali menginjakkan kaki ke tempat berikut, suara gemericik air akan menyambut wisatawan dengan udara sejuk dan angin menenangkan dari pepohonan yang tumbuh di sekitar. Selain wisata alam, pengunjung juga akan menemukan wisata budaya karena konon sebuah terowongan kecil di balik air terjun sempat menjadi lokasi pertapaan Sunan Kalijaga.
Akses menuju lokasi tempat wisata Air Terjun Luweng Sampang juga mudah dilalui karena jaraknya tidak terlalu jauh dari pusak kota dan dapat menggunakan aplikasi Google Maps sebagai petunjuk arah.
Wisatawan tentunya dapat mengakses lokasi menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat yang kemudian dapat disimpan di tempat parkir untuk kembali melanjutkan perjalanan melalui jalur tracking.
Fasilitas yang disediakan oleh pengelola tempat wisata berikut sangat memadai, mulai dari tempat parkir, toilet hingga gazebo untuk duduk manis sebagai tempat beristirahat wisatawan.
Tertarik untuk menghabiskan waktu liburan bersama teman dan keluarga di tempat berikut? Langsung saja kunjungi Air Terjun Luweng Sampang yang beralamat di Jl. Juminahan, Kayen, Sampang, Kec. Gedang Sari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan harga tiket masuk Rp5.000.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
5 Rekomendasi Tempat Wisata Hits untuk Liburan Bareng Keluarga di Bogor
-
6 Rekomendasi Tempat Wisata Viral di Bandung, Cocok untuk Liburan Keluarga
-
Air Terjun Simempar, Wisata Alam Indah di Tengah Hutan Deli Serdang
-
Lau Mentar Canyon, Wisata Alam Gratis dengan View Air Terjun yang Menawan
-
Air Terjun Tarunggang, Pesona Wisata Alam di Deli Serdang
Artikel Terkait
-
5 Tempat Wisata di Rantau Prapat untuk Liburan dan Wisata Air yang Kids Friendly
-
Bukan Cuma Pemandangan, Ini 5 Makanan Khas Kopeng yang Harus Dicicipi Wisatawan
-
Gaji Rp18 Juta di Jakarta atau Rp9 Juta di Jogja? Pahami Dulu Biaya Hidup Kota Ini
-
5 Rekomendasi Mie Ayam Jogja Murah Seharga Kantong Mahasiswa
-
Back to Nature, Panduan Praktis Liburan Outdoor untuk Pemula
Ulasan
-
Review Film Sacramento: Road Trip Absurd Penuh Makna
-
Review Film Zero: Ledakan Visual dan Kritik Politik
-
6 Rekomendasi Novel Karya Mia Manansala, Misteri Kehidupan Lila Macapagal
-
Ulasan Film The Call, Harga yang Harus Dibayar oleh Para Pengingkar Takdir!
-
Ulasan Film The First Omen: Nggak Cuma Jump Scare, tapi Juga Psychological!
Terkini
-
Sukses di Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Diisukan Latih Skuad untuk Sea Games 2025?
-
UNIS Tampilkan Pesona 'Sweet and Spicy' di Lagu Terbaru 'Swicy'
-
Sambil Nunggu F1 Tayang, Ini Dia 3 Film Balapan Seru yang Bisa Kamu Tonton!
-
Menghidupkan Semangat Ki Hadjar Dewantara dalam Politik Pendidikan Era AI
-
Harta Koruptor Aman, RUU Perampasan Aset Mandek Lagi