Magelang menjadi salah satu kota di Jawa tengah yang namanya cukup populer di kalangan wisatawan dan sering dijadikan pilihan tempat untuk menghabiskan waktu liburan.
Tentunya ada banyak sekali destinasi wisata yang dapat dikunjungi di Magelang. Mulai dari wisata kuliner hingga wisata sejarah yang dapat menambah wawasan.
Salah satu rekomendasi tempat wisata yang tidak boleh terlewatkan untuk dikunjungi apabila sedang berada di Magelang adalah Candi Selogriyo yang namanya cukup populer.
Tempat wisata berikut selalu ramai didatangi oleh pengunjung karena memiliki ragam daya tarik, seperti menyuguhkan wisata sejarah dan edukasi.
Menjadi salah satu bangunan bersejarah, Candi Selogriyo dibangun pada masa Mataram kuno dan menjadi bukti perkembangan agama Hindu dan Budha di Indonesia.
Saat pertama kali menginjakkan kaki ke tempat berikut, wisatawan tidak hanya disungguhkan dengan keindahan Candi Selogriyo, tetapi juga dapat menyaksikan panorama alam sekitar yang menawan.
Terletak di kawasan kaki gunung sumbing, wisatawan juga dapat menyaksikan hamparan terasering yang berwarna hijau sehingga membuat udara di sekitar terasa sejuk dan asri.
Sama seperti objek wisata bersejarah lainnya, di Candi Selogriyo juga terdapat sebuah mitos yang beredar, di mana ada sebuah mata air yang dipercaya dapat membuat seseorang menjadi awet muda
Selain mempelajari sejarah dan budaya di sekitar Candi Selogriyo, wisatawan juga dapat mengabadikan momen di beberapa spot foto menarik yang disediakan oleh pengelola.
Fasilitas umum lain seperti toilet juga dirawat dan dapat digunakan dengan baik oleh wisatawan yang berkunjung ke Candi Selogriyo.
Akses menuju lokasi tempat wisata berikut dapat dilalui dengan melewati Kecamatan Bandongan menggunakan kendaraan pribadi roda dua.
Apabila ingin berkunjung ke tempat berikut, wisatawan dapat memilih salah satu hari, mulai dari hari Senin sampai Minggu, dari pukul 8 pagi hingga pukul 4 sore waktu setempat.
Tertarik untuk menghabiskan waktu liburan sembari mempelajari sejarah di tempat berikut? Langsung saja kunjungi Candi Selogriyo yang beralamat di Desa Candisari, Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang, dengan harga tiket masuk Rp5.000 per orang.
Baca Juga
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Senangnya Bermain dan Mempelajari Ragam Satwa di Kebun Binatang Surabaya, Murah Meriah!
-
Sejuknya Wisata Gunung Pancar, Opsi Tempat Camping Singkat di Akhir Pekan
-
Bukit Campuhan, Objek Wisata Alam di Ubud Bali dengan Panorama Tiada Dua
Artikel Terkait
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
-
Kenapa Seminggu Ada 7 Hari? Jawabannya Ada di Langit dan Sejarah
-
Sejarah Singkat Berdirinya PGRI, Diawali dari Perlawanan terhadap Penjajah Belanda
-
5 Destinasi Wisata Sejuk di Indonesia, Lengkap dengan Pilihan Outfit yang Menghangatkan
Ulasan
-
Ulasan Buku Tahu Gak Tahu, Bahas Fenomena Sosial Lewat Ilustrasi yang Unik
-
Piknik Bersama Maut: Film Pendek yang Ajarkan Pentingnya Menikmati Hidup
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Ulasan Buku Perkabungan untuk Cinta, Ungkap Perasaan Duka Saat Ditinggalkan
-
Psikologi Feminisme di Buku Ada Serigala Betina dalam Diri Setiap Perempuan
Terkini
-
3 Varian Serum dari Bio Beauty Lab, Ampuh Atasi Kulit Kusam hingga Penuaan
-
Wapres Minta Sistem Zonasi Dihapuskan, Apa Tanggapan Masyarakat?
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Ilusi Uang Cepat: Judi Online dan Realitas yang Menghancurkan