Jogja menjadi salah satu kota yang cukup populer dan dikenal luas oleh masyarakat sebagai kota pelajar karena ada banyak sekali tempat untuk menempuh pendidikan di kota tersebut.
Menjadi salah satu kota yang populer, Jogja kerap kali dijadikan pilihan lokasi untuk menghabiskan waktu liburan, baik oleh para wisatawan lokal maupun mancanegara.
Hal tersebut tentunya juga didukung karena banyaknya pilihan destinasi wisata yang ada di Kota Jogja, mulai dari wisata alam hingga wisata rekreasi yang cocok dikunjungi dengan teman ataupun anggota keluarga.
Salah satu tempat wisata di Jogja yang cocok dikunjungi di musim liburan adalah Taman Pelangi, yang menjadi salah satu tempat wisata malam kekinian dengan beragam spot foto menarik favorit muda-mudi.
Daya tarik utama yang ditawarkan oleh Taman Pelangi Jogja adalah adanya lampu-lampu serta lampion yang memberikan sinar warna-warni di malam hari sehingga membuat suasana sekitar terlihat jauh lebih indah.
Terdapat pula beberapa replika atau patung-patung yang dapat menyala dan kerap kali dijadikan latar belakang untuk mengabadikan momen liburan oleh para wisatawan.
Bagi para pencinta kuliner, tentunya Taman Pelangi juga menjadi salah satu tempat wisata yang cocok dikunjungi karena di tempat berikut terdapat area yang dikhususkan sebagai tempat makan.
Wisatawan dapat menemukan keberadaan stand-stand yang menjual beragam makanan hingga minuman khususnya kuliner khas Jogja dengan harga cukup terjangkau.
Dengan beragam daya tarik yang ditawarkan, tentunya Taman Pelangi cocok dijadikan pilihan lokasi berlibur dengan teman maupun keluarga di akhir pekan.
Fasilitas umum lain yang disediakan oleh pengelola tempat wisata berikut juga cukup memadai, mulai dari area parkir yang luas hingga toilet yang dapat digunakan dengan baik oleh para wisatawan.
Akses menuju lokasi tempat wisata berikut juga cukup mudah untuk dijangkau, wisatawan dapat menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum menuju Taman Pelangi.
Tertarik untuk menghabiskan waktu liburan dengan berwisata di malam hari? Langsung saja kunjungi Taman Pelangi yang beralamat di Jl. Ring Road Utara, Sariharjo, Kecamatan Ngagklik, Kabupaten Sleman, D.I. Yogyakarta, dengan harga tiket masuk mulai dari Rp15.000 per orang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Senangnya Bermain dan Mempelajari Ragam Satwa di Kebun Binatang Surabaya, Murah Meriah!
-
Sejuknya Wisata Gunung Pancar, Opsi Tempat Camping Singkat di Akhir Pekan
-
Bukit Campuhan, Objek Wisata Alam di Ubud Bali dengan Panorama Tiada Dua
Artikel Terkait
-
Kronologi 'Nyuwun Sewu' Keraton Jogja Gugat PT KAI Seribu Perak
-
Candi Sojiwan, Candi Bercorak Buddha yang Tersembunyi di Prambanan
-
Makna Nuwun Sewu dan Kaitannya dengan Denda Rp1000 Keraton Jogja untuk PT KAI
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Viral Warga Jogja Antre Mengular Demi Buang Sampah, Warganet: Sampahnya Ditimbang dan Bayar Per Kg
Ulasan
-
Ulasan Novel Persona: Kisah Remaja dalam Menghadapi Ekspektasi Sosial
-
Ulasan Buku High Value Woman: Menjadi Perempuan Berprinsip dan Percaya Diri
-
Perspektif Penyakit dan Perawatan dalam Buku "How to Tell When We Will Die"
-
Ulasan Film Forbidden Dream, Kisah Sejarah Dua Pemimpi Hebat Era Joseon
-
Ulasan Buku Seni Mewujudkan Mimpi Jadi Kenyataan Karya James Allen
Terkini
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Kenang Mendiang Aktor Song Jae Rim, Aktris Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
ILLIT Rasakan Debaran Jantung yang Kencang di MV Lagu Terbaru 'Tick-Tack'