Jogja menjadi salah satu kota yang cukup populer dan dikenal luas oleh masyarakat sebagai kota pelajar karena ada banyak sekali tempat untuk menempuh pendidikan di kota tersebut.
Menjadi salah satu kota yang populer, Jogja kerap kali dijadikan pilihan lokasi untuk menghabiskan waktu liburan, baik oleh para wisatawan lokal maupun mancanegara.
Hal tersebut tentunya juga didukung karena banyaknya pilihan destinasi wisata yang ada di Kota Jogja, mulai dari wisata alam hingga wisata rekreasi yang cocok dikunjungi dengan teman ataupun anggota keluarga.
Salah satu tempat wisata di Jogja yang cocok dikunjungi di musim liburan adalah Taman Pelangi, yang menjadi salah satu tempat wisata malam kekinian dengan beragam spot foto menarik favorit muda-mudi.
Daya tarik utama yang ditawarkan oleh Taman Pelangi Jogja adalah adanya lampu-lampu serta lampion yang memberikan sinar warna-warni di malam hari sehingga membuat suasana sekitar terlihat jauh lebih indah.
Terdapat pula beberapa replika atau patung-patung yang dapat menyala dan kerap kali dijadikan latar belakang untuk mengabadikan momen liburan oleh para wisatawan.
Bagi para pencinta kuliner, tentunya Taman Pelangi juga menjadi salah satu tempat wisata yang cocok dikunjungi karena di tempat berikut terdapat area yang dikhususkan sebagai tempat makan.
Wisatawan dapat menemukan keberadaan stand-stand yang menjual beragam makanan hingga minuman khususnya kuliner khas Jogja dengan harga cukup terjangkau.
Dengan beragam daya tarik yang ditawarkan, tentunya Taman Pelangi cocok dijadikan pilihan lokasi berlibur dengan teman maupun keluarga di akhir pekan.
Fasilitas umum lain yang disediakan oleh pengelola tempat wisata berikut juga cukup memadai, mulai dari area parkir yang luas hingga toilet yang dapat digunakan dengan baik oleh para wisatawan.
Akses menuju lokasi tempat wisata berikut juga cukup mudah untuk dijangkau, wisatawan dapat menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum menuju Taman Pelangi.
Tertarik untuk menghabiskan waktu liburan dengan berwisata di malam hari? Langsung saja kunjungi Taman Pelangi yang beralamat di Jl. Ring Road Utara, Sariharjo, Kecamatan Ngagklik, Kabupaten Sleman, D.I. Yogyakarta, dengan harga tiket masuk mulai dari Rp15.000 per orang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Senangnya Bermain dan Mempelajari Ragam Satwa di Kebun Binatang Surabaya, Murah Meriah!
-
Sejuknya Wisata Gunung Pancar, Opsi Tempat Camping Singkat di Akhir Pekan
-
Bukit Campuhan, Objek Wisata Alam di Ubud Bali dengan Panorama Tiada Dua
Artikel Terkait
-
Prediksi Besaran Upah Minimum Jogja 2025 dan Tanggal Penetapannya
-
Night Drive Maut Mahasiswa di Jogja, Dari Buka Celana Sampai Berakhir di Penjara
-
Arjuna Apartment Dukung Ngayogjazz, Sinergikan Budaya Lokal dan Modernitas
-
Kronologi 'Nyuwun Sewu' Keraton Jogja Gugat PT KAI Seribu Perak
-
Candi Sojiwan, Candi Bercorak Buddha yang Tersembunyi di Prambanan
Ulasan
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?