Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Dream Praire
Buku My Not So Perfect Life (Dokumen Pribadi/Dream Praire)

Pernahkah kamu memperhatikan postingan instagram kawan-kawan atau orang lain yang tampak begitu sempurna? Mungkin kamu bertanya-tanya bagaimana orang lain bisa sukses dan hidupnya enak. Seakan mereka begitu mudah mendapatkan apapun yang mereka inginkan.

Tapi sebenarnya kamu tak tahu bagaimana sebenarnya yang terjadi di balik itu semua. Ada berbagai fakta yang yang tak ditampilkan di postingan instagram. Bisa saja memang banyak yang kehidupan pribadi yang sebenarnya memang ditampilkan apa adanya karena begitulah kenyataannya. Seperti halnya orang-orang yang memang benar-benar berharta.

Namun tak sedikit orang yang hanya menampilkan kepalsuan dalam postingan media sosial mereka. Kehidupan yang dijalani bahkan seringkali sangat bertolak belakang dengan apa yang terlihat di media sosial. Bahkan apa yang dilakukan untuk bisa mendapatkan foto dengan kesan mewah kadang-kadang sungguh tak terbayangkan.

Begitulah yang dilakukan oleh Katie Brenner, tokoh utama dalam novel My Not So Perfect Life’ karya Sophie Kinsella. Katie Brenner yang berasal dari desa mencoba untuk mengubah citra dirinya ketika ia pergi ke kota. Katie Brenner menyembunyikan kisah hidupnya di hadapan orang lain. Katie Brenner sering menampilkan foto-foto ‘wah’ di feed instagramnya.

Orang yang melihat instagram Katie Brenner akan berpikir bahwa Katie Brenner adalah gambaran gadis kota kekinian yang sukses. Katie Brenner versi instagram tinggal di flat keren di London. Tetapi yang sebenarnya adalah sangat jauh dari itu. Katie tinggal di kamar  sempit yang lokasinya jauh dari  tempatnya bekerja. Bahkan setiap hari ia harus bersusah payah untuk bisa sampai di kantornya tepat waktu.

Katie Brenner juga tak punya pekerjaan seglamor yang terlihat di instagramnya. Ia adalah seorang pegawai administrasi yang sering diperlakukan seenaknya oleh Demeter, bos yang dianggapnya keren. Dengan keadaan yang bertolak belakang ini, Katie berusaha memegang kepercayaan bahwa suatu hari hidupnya akan berubah dan impiannya akan menjadi kenyataan.

Impiannya seakan memudar dengan cepat saat Demeter memecatnya. Katie berusaha keras mengatasi masalah kehilangan pekerjaan ini namun pada akhirnya ia harus memilih untuk pulang ke Somerset. Katie akan membantu ayahnya dalam usaha bisnis glamping .

Berbagai kejadian tak terduga datang silih berganti dan membuat kehidupan Katie jungkir balik. Mulai dari permasalahan dengan keluarga, teman dekat sampai mantan bos. Namun pada akhirnya semua itu membuat Katie menyadari bahwa bukan hanya dirinya yang menyimpan ‘rahasia’ kehidupan. Ada banyak orang lain yang juga memberikan kesan keliru terhadap orang yang melihat kehidupan mereka hanya dari luar.

Ada banyak adegan konyol yang lucu dan kisah menarik dalam buku ini. Selain terhibur, kamu juga akan memperoleh inspirasi dan bisa mengambil pelajaran kehidupan. Untuk teman minum teh sore hari atau mengisi weekend kamu, buku terbitan PT Gramedia Pustaka Utama setebal 424 halaman ini layak dijadikan pilihan. Selamat membaca ya!

Dream Praire