Siapa nih yang tidak mengenal Pacet? Pacet merupakan sebuah kecamatan di Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur yang namanya cukup dikenal luas oleh masyarakat sebagai salah satu lokasi wisata.
Tidak kalah populer dengan Trawas, Pacet yang sekelilingnya dipenuhi oleh pegunungan juga rupanya memiliki banyak sekali pilihan destinasi wisata yang dapat dikunjungi untuk mengisi waktu liburan di akhir pekan bersama dengan teman maupun anggota keluarga
Tertarik untuk berlibur di Pacet? Berikut ini ulasan lengkap mengenai 4 rekomendasi tempat wisata yang sekiranya dapat dijadikan pilihan bagi yang ingin menikmati waktu liburan di Pacet.
1. Pacet Hill Outdoor Park
Rekomendasi tempat wisata pertama yang dapat dikunjungi di Pacet ada Pacet Hill Outdoor Park yang jadi salah satu tempat wisata kekinian dengan berbagai spot foto Instagramable.
Sesuai dengan namanya, destinasi wisata berikut menyuguhkan hamparan taman dengan udara sejuk dan suasana sekitar yang nyaman sehingga membuatnya cocok dikunjungi untuk menenangkan pikiran.
Selain melakukan kegiatan selfie, aktivitas lain yang dapat dilakukan oleh wisatawan ketika berkunjung ke tempat berikut adalah camping sembari menikmati panorama kerlip lampu yang indah di malam hari.
2. Coban Canggu
Coban Canggu menjadi destinasi wisata yang cocok dikunjungi oleh para pencinta alam dengan berbagai wahana memacu adrenalin yang dapat dicoba.
Seperti namanya, tempat wisata berikut menyuguhkan pemandangan berupa air terjun berketinggian 80 meter yang sekelilingnya dipenuhi oleh pepohonan serta bebatuan indah.
Untuk menuju kawasan air terjun, wisatawan diharuskan membayar tiket masuk seharga Rp10.000 untuk kemudian melakukan kegiatan trekking melalui ratusan anak tangga.
3. Joglo Park
Joglo Park menjadi salah satu tempat wisata keluarga populer di Pacet yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas serta daya tarik wisatawan yang unik.
Tempat wisata berikut menyediakan kolam berenang yang dilengkapi dengan berbagai wahana seru sehingga membuatnya menjadi salah satu tempat wisata air favorit masyarakat.
Tidak hanya bermain air, ketika berkunjung ke Joglo Park, wisatawan juga dapat berburu berbagai kuliner enak dengan mengunjungi restoran yang tersedia.
4. Pacet Mini Park
Selanjutnya ada Pacet Mini Park yang cocok dikunjungi dengan anggota keluarga terutama bagi wisatawan yang ingin mengajak anak-anak pergi berlibur.
Tidak hanya waterpark, di tempat wisata berikut juga terdapat berbagai wahana permainan seru, seperti ATV, mobil bumper, dan fly fox yang memacu adrenalin.
Wisatawan juga dapat mencoba wahana off-road bersama teman-teman hingga berburu kuliner enak dengan harga cukup terjangkau di kantong.
Itulah tadi ulasan mengenai 4 rekomendasi tempat wisata di Pacet yang dapat dikunjungi untuk mengisi waktu akhir pekan baik bersama teman maupun anggota keluarga tersayang.
Baca Juga
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Senangnya Bermain dan Mempelajari Ragam Satwa di Kebun Binatang Surabaya, Murah Meriah!
-
Sejuknya Wisata Gunung Pancar, Opsi Tempat Camping Singkat di Akhir Pekan
-
Bukit Campuhan, Objek Wisata Alam di Ubud Bali dengan Panorama Tiada Dua
Artikel Terkait
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 3 Jutaan dengan RAM Besar dan Chipset Gahar Terbaik November 2024
-
5 Rekomendasi HP 5G Murah Terbaik November 2024
-
4 Rekomendasi Film Keluarga Serupa Bila Esok Ibu Tiada, Bikin Banjir Air Mata!
Ulasan
-
Memperbaiki Kesalahan di Masa Lalu dalam Novel 'Ten Years Challenge'
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick
-
Menyembuhkan Luka Masa Lalu Melalui Buku Seni Berdamai dengan Masa Lalu
-
Ulasan Komik Three Mas Getir, Tingkah Random Mahasiswa yang Bikin Ngakak
Terkini
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Jennie-Lisa, XG, Hingga ENHYPEN Dikonfirmasi Tampil di Coachella 2025
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout