Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | misela andara
Nuansa kafe estetik dan Instagramable (Instagram/semusim.cafe)

Saat ini kafe mengalami perubahan dari yang semula hanya tempat minum kopi dan makan roti, menjadi tempat serba bisa entah itu nongkrong, me time, nugas, bahkan rapat organisasi. Dengan fasilitas WI-Fi, colokan listrik, menu makanan maupun minuman yang populer, kafe berhasil jadi salah satu tempat andalan mahasiswa untuk beraktivitas.

Lingkungan kampus Universitas Brawijaya Kota Malang misalnya, saat ini telah dipenuhi oleh deretan kafe populer yang menyediakan fasilitas dan menu pas di kantong. Simak deretan kafe dekat Universitas Brawijaya yang tidak hanya estetik dan pas dikantong, tetapi juga bisa jadi referensi nongkrong, nugas, atau sekedar me time. 

1. Semusim Cafe

Spot Semusim Cafe yang Instagramable (Instagram/semusim.cafe)

Semusim Cafe bisa jadi salah satu referensi buat kamu yang suka spot nongkrong instagramable. Dekorasi skandinavian membuat estetika kafe terlihat sejak kesan pertamanya. Kombinasi color pallette hijau dan putih ditambah konsistensi dekorasi kayu dan rotan membuatnya layak jadi tempat nongkrong paling estetik di dekat Fakultas Teknik UB

Tidak hanya itu, kamu akan dimanjakan dengan fasilitas Wi-Fi, colokan listrik di tiap sudut, mushola dan working space. Beberapa menu andalan yang wajib kamu coba adalah kue pancong, nasi daun jeruk, serta aneka minuman kopi maupun non kopi. 

Lokasi: Depan gerbang Fakultas Teknik Universitas Brawijaya, Jalan MT Haryono Nomor 110, Kota Malang.

Jam buka: 24 jam (setiap hari).

2. Nakoa Cafe Dinoyo

suasana Nakoa Cafe Dinoyo (Instagram/nakoacafe)

Nakoa Cafe Dinoyo menjadi salah satu kafe dengan desain minimalis industrialis yang sudah cukup populer di kalangan mahasiswa. Memiliki dua ruangan; indoor dan outdoor yang dilengkapi unsur tanaman sehingga menciptakan nuansa sejuk nan estetik untuk dipandang. 

Selain nyaman dan cozy, Nakoa memiliki berbagai macam menu makanan ringan yang memanjakan lidah seperti croissant, aneka cake, minuman kopi dan non kopi. Bahkan setiap sudut meja sudah dilengkapi dengan colokan, jadi cocok buat kamu yang mau nongkrong, me time, atau nugas. 

Lokasi Nakoa Dinoyo cukup strategis, yaitu di samping gerbang Fakultas Teknik Universitas Brawijaya atau di Jalan MT. Haryono nomor 116. 

Jam buka: pukul 09.00-24.00 WIB (setiap hari). 

3. Ruma Ortu

Suasana Ruma Ortu Cafe (Instagram/rumaortu.id)

Sesuai dengan namanya, di sini kamu bisa menikmati suasana kafe seperti di rumah. Ruma Ortu menyediakan berbagai fasilitas mahasiswa untuk nongkrong, makan, nugas, meeting, atau bahkan mengadakan acara seperti live music dan talkshow. 

Tidak hanya estetik dan instagramable, Ruma Ortu menyediakan fasilitas Wi-Fi, working space, private table, dan mushola yang bisa bikin kamu betah seharian di kafe. Menu makanan juga cukup variatif seperti babat gongso, cumi hitam rawit, matcha dan coffee milk series yang wajib kamu coba. 

Lokasi: Jl. MT. Haryono No.17D, Dinoyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang. 

Jam buka: 07.30-23.00 WIB (setiap hari). 

Nah, itulah deretan kafe yang berada di dekat gerbang Fakultas Teknik Universitas Negeri Brawijaya Kota Malang. Tidak hanya estetik dan murah. berbagai menu makanan hingga fasilitas bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan sebelum berkunjung buat me time, nugas, nongkrong, atau bahkan rapat organisasi. Yuk tentukan pilihanmu!

misela andara