Magicamore Arancini karya Shireishou bercerita tentang Aran, cowok yang jago masak dan Cinia, cewek yang susah makan, depresi, dan menderita anosmia.
Hal ini membuat Aran selalu memasak makanan enak agar nafsu makan Cinia bertambah dan bisa makan lebih teratur. Namun berbeda dengan cerita tentang kuliner yang lain, novel ini terasa lain karena Aran menggunakan resep masakan sihir rahasia dari mendiang neneknya.
Namun selain masakan Aran, Cinia juga ditemani oleh dessert, cake, dan roti buatan Bana. Keduanya pun bersaing untuk mendapatkan perhatian Cinia.
Namun masalah yang lebih pelik ternyata bukan ada di selera dan nafsu makan Cinia. Namun kekerasan yang dilakukan ayah Cinia membuat gadis itu benar-benar tertekan hingga nyaris bunuh diri.
Membaca novel ini rasanya campur aduk. Ada rasa ngiler karena masakan Aran yang dijelaskan dengan cara yang hidup dan keren. Jadi pembaca bisa merasakan makanan itu beneran depan mata walau cuma dari kalimat aja.
Namun di sisi lain, ada kepedihan dan ngilu saat melihat kehidupan Cinia, terlebih dia masih remaja. Karena ada kekerasan dalam beberapa adegannya, jadi novel ini nggak cocok untuk dibaca anak-anak.
Namun di sisi lain, ada rasa kagum dengan sosok Aran yang perfect, ketua klub masak, tampan, dan idola sekolah. Lalu Bana yang interaksinya sama Cinia nggak kalah keren dan manis.
Perpaduan yang kontras ini buat ceritanya jadi menarik dan nggak mainstream seperti novel remaja lain. Selama membaca, banyak emosi karakternya yang sampai ke saya.
Seperti saat Cinia dikasih makanan sama Aran, bawaannya ikutan laper dan pengen makan. Lalu Bana dan Aran saling melengkapi banget untuk membantu Cinia tapi di lain waktu juga seperti bersaing.
Jadi nggak kerasa buku ini bisa saya selesaikan dalam sekali duduk. Karena ceritanya yang seru dan hidup.
Seiring bertambahnya bab, satu per satu rahasia dan luka semakin terungkap rasanya ikutan nyesek. Momen-momen yang sudah dilalui dan kejutan di akhir bikin saya puas baca kisah mereka.
Saya merekomendasikan Magicamore Arancini karya Shireishou buat kamu yang suka teenlit yang nggak sekadar teenlit cinta-cintaan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Lovelyz "November": Kamu sebagai Tujuan Hidup yang Tidak Pernah Berubah
Artikel Terkait
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
-
Ulasan Buku Perkabungan untuk Cinta, Ungkap Perasaan Duka Saat Ditinggalkan
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
Ulasan
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
Terkini
-
Akui Man City Sedang Rapuh, Pep Guardiola Optimis Pertahankan Gelar Juara?
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo