Aftermath 2024 adalah film thriller aksi yang mengisahkan tentang seorang veteran perang yang terjebak dalam sebuah aksi terorisme. Diperankan oleh Dylan Sprouse, Dichen Lachman, Mason Gooding, Megan Stoot, dan Nick Apostolides. Film ini mengangkat genre action dan thriller.
Film ini mengikuti kisah Eric, seorang veteran perang yang menderita PTSD (Post-Traumatic Stress Disorder). Saat mencoba melupakan masa lalunya yang kelam, Eric dan adik perempuannya terjebak dalam sebuah aksi terorisme di sebuah jembatan di Boston. Sekelompok mantan tentara yang radikal mengambil alih jembatan dan menyandera warga sipil.
Dengan memanfaatkan keahliannya sebagai mantan prajurit, Eric harus berusaha menyelamatkan dirinya, adiknya, dan para sandera lainnya dari situasi yang semakin menegangkan. Film ini mengeksplorasi tema-tema seperti trauma perang, kepahlawanan, dan perjuangan untuk bertahan hidup.
Adegan-adegan baku tembak, pengejaran, dan penyelamatan yang menegangkan terlihat sangat nyata dan membuat penonton takjub. Penggambaran mendalam tentang trauma perang dan dampaknya pada kehidupan Eric juga terlihat realistis.
Akting para pemain juga terlihat terjalin dengan baik, chemistry antara Dylan Sprouse dan Megan Stoot sebagai saudara juga terlihat alami. Bagaimana mereka bertengkar karena perbedaan pendapat dan bagaimana mereka berjuang untuk menyelamatkan satu sama lain.
Aftermath merupakan sebuah film aksi yang menggabungkan ketegangan dengan drama psikologis. Dengan latar belakang jembatan Boston yang dipenuhi sandera, film Aftermath berhasil menawarkan tontonan yang menegangkan dan penuh emosi.
Aftermath berhasil menyuguhkan visualisasi yang menakjubkan dalam menggambarkan keadaan yang menegangkan saat orang-orang disandera. Efek-efek khusus dan sinematografi yang kuat berhasil menciptakan suasana yang mencekam dan menegangkan.
Meskipun terdapat beberapa plot yang terasa klise, film ini berhasil mengangkat tema-tema penting seperti kemanusiaan, pengorbanan, dan perjuangan untuk bertahan hidup di tengah kondisi yang ekstrem.
Secara keseluruhan film "Aftermath" adalah film yang menarik dan menyentuh hati. Film ini tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan banyak pelajaran hidup yang berharga.
Melalui kisah Eric yang berusaha melawan penyakit PTSD di saat ia harus menghadapi situasi yang sulit, hal itu tidak membuatnya menyerah untuk melindungi orang-orang yang ia sayangi.
Film ini cocok untuk kamu yang menyukai film action atau mungkin untuk kamu yang seorang penggemar Dylan Sprouse.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ulasan Novel The Friend Zone: Pilihan Sulit Antara Cinta dan Mimpi
-
Ulasan Novel Where Loyalty Lies: Perjalanan Menemukan Jati Diri
-
Ulasan Novel Icing on the Murder: Rahasia Gelap di Balik Kue Pengantin
-
Ulasan Novel Mrs Spy: Perempuan Biasa dengan Misi Mematikan
-
Ulasan Novel Friends That Break Us: Ketika Persahabatan Lama Menjadi Luka
Artikel Terkait
-
Film Wicked Debut Box Office Hollywood dengan Raup Rp1,81 Triliun
-
Susul Zendaya, Robert Pattinson Digaet Bintangi Film Baru Christopher Nolan
-
3 Film Memorable yang Dibintangi Mendiang Aktor Paul Teal
-
Ulasan Film Bad Times at the El Royale: Konflik Menegangkan di Hotel Misterius
-
Menang Piala Citra 2024, Ini 4 Rekomendasi Film Terbaik Nirina Zubir
Ulasan
-
Rangga dan Cinta Bukan Sekuel, Tapi Reinkarnasi Romansa Ikonik AADC
-
Review Film Jembatan Shiratal Mustaqim: Horor Religi yang Mengguncang Iman!
-
Review Film Vicious: Saat Kesunyian Membunuhmu Perlahan
-
Harapan Kecil untuk Tetap Hidup dalam Novel As Long as the Lemon Trees Grow
-
Ulasan Novel Jodoh di Tangan Aplikasi, Mengejar Jodoh Sampai ke Aplikasi
Terkini
-
Nggak Perlu Obat! 6 Pose Yoga Ini Bikin Nyeri Haid Hilang dan Perut Gak Kram
-
Rahasia Orang Okinawa Bisa Hidup 100 Tahun Lebih,Ternyata Sesederhana ini!
-
Contek Gaya Edgy Janistar Phomphadungcheep: 5 Outfit Monokrom yang Bikin Penampilanmu Lebih Keren!
-
Anak Sering Ngambek? Atasi dengan 5 Permainan Sederhana yang Ternyata Bisa Jadi 'Obat' Mujarab!
-
Rekap Perempat Final Denmark Open 2025:2 Wakil Indonesia Lolos ke Semifinal