Beberapa drama Korea mendatang telah menarik perhatian dari KDrama Lovers, salah satunya yakni drama yang akan dirilis oleh KBS2 “Café Minamdang”.
Melansir dari laman Soompi pada Senin (13/06/2022) KBS2 telah merilis poster baru untuk drama mendatang milik mereka yang berjudul “Café Minamdang” Drama ini diusung berdasarakan webtoon dengan judul yang sama. Serial komedi – misteri ini akan dibintangi para aktor papan atas Korea Selatan, di antaranya yaitu Seo In Guk, Oh Yeon Seo, Kang Min Ah, dan Kwak Si Yang.
Sementara itu poster baru ini dibintangi oleh empat aktor yang menggambarkn karakter mereka. Dalam dram ini Seo In Guk akan berperan sebagai Nam Han Jun. Oh Yeon Seo berperan sebagai Han Jae Hee. Karakter Gong Su Cheol diperankan oleh Kwak Si Yang dan Nam Hye Jun akan diperakan oleh Kang Min Ah. Keempatnya tampak berpose dan memancarkan karisma yang mengesankan.
Sementara itu tim produksi “Café Minamdang” mengatakan, “Dalam drama ini, ada pesta menyegarkan dari karakter yang menangkap orang yang lebih menakutkan daripada hantu. Kami akan menghadirkan tawa dan katarsis melalui cerita yang menyenangkan yang dapat dinikmati seluruh keluarga, jadi tolong nantikan itu.”
Drama yang rencananya akan ditayangkan setiap Senin – Selasa mendatang akan menampilkan kisah investigasi yang menggembirakan, mengikuti seorang mantan profiler, yang kini telah berubah menjadi dukun. Dengan Seo In Guk mengambil peran ini, membawa gaya bicara mencolok dengan sentuhan gaya yang modis ke karakter Nam Han Jun.
Sementara itu, karakter taat hukum Oh Yeon Seo, Han Jae Hee, adalah seorang detektif kejahatan kekerasan. Kwak Si Yang sebagai Gong Su Cheol, barista Café Minamdang, dan adik perempuan/peretas jenius Nam Han Jun, Nam Hye Jun (Kang Min Ah) juga merupakan karakter yang ditunggu-tunggu dalam drama ini.
Kekacauan baru apa yang akan terungkap ketika Han Jae Hee berhadapan langsung dengan anggota Cafe Minamdang yang melanggar aturan? Penonton menantikan untuk mengetahui bagaimana nasib karakter yang berbeda ini saling terkait dan ke mana cerita membawa mereka.
“Café Minamdang” akan menayangkan episode perdananya pada 27 Juni pukul 9:50 malam KST (6:20 malam IST).