Pada Kamis (18/8/2022) Soompi melaporkan bahwa Billboard telah merilis chart Album Dunia terbarunya!
Seperti yang diketahui, Billboard adalah salah satu media yang sudah bertahun-tahun rutin merilis chart album dan juga chart lagu secara transparan.
Chart di Billboard sudah merupakan akumulasi dari data penjualan single/album, perimintaan pemutaran radio, unduhan digital, dan aktivitas streaming (termasuk dari YouTube). Karena itu, chart Billboard selama ini sudah dijadikan patokan kesuksesan para musisi di Amerika Serikat.
Pada minggu ini, beberapa artis K-pop seperti ENHYPEN, BTS, SEVENTEEN, TXT, aespa, ITZY, ATEEZ, Nayeon TWICE, dan NewJeans telah berhasil raih peringkat tinggi di chart Album Dunia Billboard.
Mini album terbaru ENHYPEN “MANIFESTO: DAY 1” naik ke No. 1 di minggu kedua di chart Album Dunia Billboard minggu ini dan menjadi album pertama grup tersebut yang berhasil bertahan selama dua minggu di Top 25 Billboard 200.
Album antologi BTS yang bertajuk "Proof" naik kembali ke peringkat No. 2 di chart Album Dunia Billboard. Selain itu, "Proof" juga naik kembali ke peringkat No. 59 di chary Billboard 200 minggu ini. Lalu, album solo J-Hope “Jack In The Box” berada di posisi No, 15 di chart Album Dunia.
Album SEVENTEEN “SECTOR 17 “— yang merupakan versi repackage dari album studio keempat mereka “Face the Sun“—tetap kuat berada di peringkat No. 5 chart Album Dunia Billboard, sementara album “Face the Sun” sendiri menempati posisi No. 11.
Mini album "minisode 2: Thursday's Child" TXT naik kembali ke peringkat No. 6 di chart Album Dunia Billboard, dan juga memperpanjang rekornya sendiri sebagai album K-pop dengan charting terpanjang di tahun 2022 ini pada chart Billboard 200.
Album "Girls" aespa juga naik kembali ke peringkat No. 7 di chart Album Dunia Billboard, sementara album " CHECKMATE " ITZY bertahan di posisi No. 8 pada chart tersebut.
Kemudian album “THE WORLD EP.1: MOVEMENT” ATEEZ berada di peringkat No. 9 pada chart Album Dunia Billboard, sementara mini album debut solo Nayeon TWICE “IM NAYEON” mengikuti di No. 10.
Terakhir, mini album debut NewJeans yang juga berjudul “New Jeans” berhasil menembus peringkat No. 14 pada chart Album Dunia Billboard minggu ini.
Selamat untuk semua artis K-pop yang sukses raih peringkat tinggi di chart Album Dunia Billboard!